Beauty Class 4 februari 2015

BEAUTY CLASS
Rabu, 4 Februari 2015
FEB kembali mengadakan sebuah seminar mengenai etika
dan penampilan. Seminar yang bernama Beauty Class
diadakan oleh program studi D3 Sekretaris. Seminar ini
mendapat respon yang baik dari mahasiswa, terbukti
dengan banyaknya peserta yang mengikuti kegiatan ini.
Sebanyak 300 peserta dan beberapa dosen yang ikut
menghadiri seminar ini. Dengan pemukulan gong dari
koordinator Bidang Kemahasiswaan FEB UKSW,
Yusepaldo Pasharibu acara ini resmi dimulai pukul 09.00 WIB.
Materi ini sangat berguna karena memberikan pengalaman yang baru mengenai bagaimana cara
beretika yang benar, bagaimana cara bersikap saat wawancara/interview kerja, “menurut saya
mereka juga sangat tertarik mengikuti acara ini, terlihat dari saat saya melakukan game. Mereka
sangat antusias” tutur Ibu Ningsih (PIXY) selaku pembicara.
Menurut pendapat salah satu peserta acara ini bertujuan
untuk memberikan gambaran bagaimana seharusnya
bersikap, berperilaku, dan berpenampilan dengan baik
secara formal dan benar. Dengan tema "Total Profesional
Image", tidak hanya mengajarkan tentang bagaimana etika
dan penampilan pada saat di depan umum, praktek dalam

berdandan pun juga diajarkan di acara ini. Diharapkan
acara seperti ini dapat terus diadakan setiap tahunya
sehingga setiap lulusan FEB dapat bersikap dan berpenampilan dengan baik.