CARA MENGGUNAKAN APLIKASI PEGAWAI V1

CARA MENGGUNAKAN APLIKASI PEGAWAI V1.5.2
Aplikasi ini digunakan untuk membuat atau mencetak kartu pegawai / kartu guru ataupun kartu
siswa dengan poisisi kartu berdiri/ vertical.
Berikut ini petunjuk penggunaan aplikasi, yang akan kami urutkan mulai dari Seting kartu sampai
dengan cetak kartu.
1. Seting kartu
Hal pertama kali yang dilakukan dalam penggunaan aplikasi ini adalah dengan cara membuka
menu seting kartu. Disini anda bisa membuat jenis kartu yang anda inginkan. Ada bisa mengubah
format kartu disini.
Geser keatas
Geser kekanan /
Drag / Geser untuk
/ kebawah
kekiri
mengubah posisi data

Drag / Geser / klik
photo untuk
mengubah posisi dan
ukuran photo
Ubah data NIS/NIP,

nama, TTL dan lainnya
sesuai keperluan

Klik Untuk
Mengganti
Background

Uncentang jika data
tidak ingin ditampilkan
di kartu

Cara mengubah / menganti Logo dan membubuhkan stempel serta ttd kepala
Sekolah
Telah kami sertakan file berformat psd ( File photoshop ) yang bisa anda edit. Jadi buka file
photoshop yang kami sertakan kemudian edit menggunakan program photoshop, saat diphotoshop,
edit logo sekolah / perusahaan anda, serta tambahkan juta stempel dan ttdnya./ setelah selesai di
edit Save As dengan extensi *.JPEG. dan setelah itu file yang sudah anda simpan dalam format jpeg
tersebut gunakan sebagai background kartu.

Jika seting kartu sudah selesai ( mengganti background, logo, ttd serta desain / format kartu

) dan sudah dianggap cukup, maka tekan tombol simpan
2. Input Data
Setelah pengaturan di menu seting kartu dibuat, maka saatnya untuk menginput data. Buka
menu input data / Entri data.

Browse untuk mencari
/ menambahkan file
photo siswa/pegawai

Klik untuk capture foto
langsung dari camera /
webcame.

Tekan Tambah lalu isi semua data yang diperlukan, mulai dari NIS/ NIP sampai dengan Alamat.
Untuk kosong bisa anda kosongi atau tidak disisi. Atau anda bisa mengganti Caption kosong ini di
menu pengaturan kartu jika untukmenampung data yang lain. Jika data sudah diisi tekan Simpan
untuk menyimpan ke dalam database. Lakukan seperti itu untuk memasukkan data yang lain
sampai semua data siswa / pegawai di input semuanya.
Untuk menghapus salah satu data, klik salah satu data yang ada di daftar, lalu tekan hapus.
Untuk mengubah / mengedit data yang salah / data yang ingin diperbarui, klik salah satu data

yang dingin diperbaiki di daftar, lalu perbaiki yang salah dan kemudian tekan tombol Update
untuk menyimpan perbaikan.
Import File Excel.
Menu ini bisa anda gunakan untuk mempercepat proses input data, Jika anda sudah memiliki list
data siswa / data pegawai, anda bisa mengimport langsung ke aplikasi dengan menggunakan fitur
import file Excel tersebut.
Klik Menu Import File Excel, dan akan terbuka form seperti gambar di bawah ini

Urutan Import File Excel :
1. Tekan Tombol Buat Form Import. Tunggu sampai program Excel Terbuka
2. Isi Semua Colom ( colom yang ada judulnya ) yang ada di lembar kerja excel atau anda bica
copy paste dari data excel yang sudah anda miliki ke lembar excel yang baru dibuat oleh
aplikasi dengan tetap mengikuti susunan judul header ( mulai dari Nomer, NIS/NIP, Nama
sampai seterusnya.
3. Jika penulisan data di excel sudah selesai, simpan lembar kerja excel ke format Excel 20032007. Dan tutup file tersebut
4. Klik Browse pada form Import lalu cari file excel yang sudah anda buat dengan aplikasi tadi.
Jika sudah ditemukan, pilih file excel tersebut dan tunggu sampai daftar siswa / pegawai
tampil di list pada form import. Jika data sudah tampil semua di list, baru tekan tombol
import. Jika langkah-langkah yang anda lakukan benar, maka data tampil pesan Import
Sukses.


3. Import Foto Secara Masal
Untuk mempercepat proses pembuatan dan pencetakan kartu, aplikasi ini juga bisa langsung
import foto secara bersama-sama / masal dalam satu folder.
Buka Menu Import Foto, akan terlihat seperi gambar di bawah ini

Sebelum melakukan import foto, anda harus memperhatikan catatan ini, karena catatan ini
( sesuai dg nis/nip) bisa berubah sesuai setingan yang anda lakukan di menu pengaturan.

4. CETAK KARTU
Jika Seting sudah dilakukan, input data / import file excel serta import foto sudah
dilakkan, maka Proses Terakhir adalah Cetak kartu.
Pilih salah satu filter dari menu cetak yang ada,
Cetak All ini digunakan untuk mencetak langsung semua kartu
Cetak By NIS / nomor anggota ini digunakan untuk mencetak hanya satu siswa / pegawai
/ anggota yang dicetak kartunya
Cetak Custome ini digunakan untuk mencetak kartu siswa/pegawai/anggota secara acak,
anda bisa memilih mana saja yang ingin dicetak melalui fitur cetak custome.

Perhatikan petunjuk tersebut jika anda ingin mencetak kartu secara mirror image / terbalik

untuk jenis kertas PVC ID CARD.

Sekian petunjuk dasar penggunaan Aplikasi Kartu Pegawai V.1.5.2. Jika terjadi error atau bug
silakan menghubungi kami.

Contact : 085645125372
Email : Ichasoft@gmail.com
Website : http://ichasoft.com
Produk Lain :
Aplikasi Perpustakaan Simple Perpus
Aplikasi Cetak Kartu Pelajar / Kartu Anggota Simple Student Card
Aplikasi Tabungan Siswa
Aplikasi Bel Sekolah
Aplikasi Pembayaran Sekolah
Aplikasi Cetak KTA Pramuka
Aplikasi Database Siswa dan Guru