142640 AKJ 2005 10 27 Gelar Pasukan Ketupat

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: Gelar Pasukan Ketupat
Lokasi
: POLDA
Reporter & Camerawan : Rina/Intro

Tanggal Liptan

: 27 oktober 2005

Berdasar analisa intelijen / pada perayaan hari raya Idul Fitri 1426 H / diperkirakan adanya kerawanan
yang dapat menimbulkan berbagai gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat ( kamtibmas) // Gangguan
kamtibmas meliputi di bidang politik / ekonomi /sosial dan budaya / keamanan /dan masalah yang terkait
dengan infrastruktur yang dapat menimbulkan kerawanan// Karena itulah untuk mengantisipasi berbagai lapisan
masyarakat perlu meningkatkan kewaspadaan//
Hal tersebut disampaikan Brigjen Pol Drs Bambang Aris Sampurno Djati ,SH /pagi kemarin dalam acara
Gelar pasukan operasi ketupat 2005 / di halaman Mapolda DIY // Bertindak sebagai komandan upacara dalam
kesempatan tersebut Kompol Andreas /dan dihadiri oleh seluruh jajaran Polda DiY / TNI /dan unsur pendukung
lain //
Gelar pasukan ini dilaksanakan /dengan tujuan untuk mengetahui secara pasti kesiapan Satgas operasi /

baik dari segi personel maupun sarana lainnya // Pengamanan akan difokuskan pada tugas lapangan dalam
mengamankan arus mudik dan balik / serta kegiatan hari raya idul fitri 1426 // Untuk itulah Polda DIY telah
menyiapkan sniper dari Sat Brimob / dengan jumlah sekitar 1 SST ( satuan setingkat Pleton ) // Para Sniper itu
nantinya akan ditempatkan di titik-titik rawan gangguan keamanan //
===statement Brigjen Pol Drs Bambang Aris Sampurno Djati ,SH ( Kapolda DIY ) ====
(“Ya satu sniper…..disiapkan satu SST )
Mengenai jumlah pasukan yang akan diterjunkan dalam pengamanan idul fitri 1426 H / Kapolda DIY
menjelaskan bahwa Satgasda terdiri dari 666 personel /765 personel Poltabes yogyakarta / 820 Polres Sleman /
785 Polres Bantul / 530 Polres Gunungkidul // selain itu juga dipersiapkan 1 SSK Sat Brimob Polda DIY / 1
Tim Jihandak sat Brimob Polda DIY /2 SST Dit Samapta Polda DIY /dan 2 unit Satwa Dit Samapta Polda
DIY//

Rina dan Intro melaporkan untuk AKJ / RBTV //

ACC

Redaktur

Narator


Editor

1