Sistem Informasi Persiapan Seleksi SNMPTN SMA Bintang Timur 1 Balige

17

BAB 2

LANDASAN TEORI

2.1

Pengertian Aplikasi Web

Aplikasi Web adalah sebuah program yang bila dieksekusi akan menghasilkan
sebuah aplikasi yang dapat bekerja sesuai dengan yang diinginkan. Aplikasi web
dibangun dengan menggunakan bahasa HTML(Hypertext Markup Language).
Pada masa kini aplikasi web dikembangkan untuk memperluas kemampuan
HTML dengan PHP dan ASP pada skrip objek. Aplikasi web dapat dibagi
menjadi dua bagian yaitu aplikasi web dinamis dan aplikasi web statis.

Aplikasi web merupakan sebuah aplikasi yang mengunakan teknologi
browser untuk menjalankan aplikasi dan diakses melalui jaringan komputer
(Remick, 2011). Arsitektur aplikasi web meliputi klien, web server, middleware
dan basis data. Klien berinteraksi dengan web server. Secara internal, web server

berkomunikasi dengan middleware dan middleware yang berkomunikasi dengan
basis data. Contoh middleware adalah PHP dan ASP. Pada mekanisme aplikasi
web dinamis, terjadi tambahan proses yaitu server menerjemahkan kode PHP
menjadi kode HTML. Kode PHP yang diterjemahkan oleh mesin PHP yang akan
diterima oleh klien.(Abdul Kadir, 2009).

Universitas Sumatera Utara

18

Aplikasi adalah sebuah ‘mahakarya Symphony Orchestra’ dari pelaku
Teknologi Informasi, yang merupakan hasil kerjasama antara sumber daya
manusia, tools dan pengguna dalam sebuah manajemen yang terintegrasi dimana
didalamnya ada perencanaan, ujicoba, pelaksanaan dan pemeliharaan, dengan
tujuan akhir untuk mendukung aktifitas manusia agar lebih efisien dan efektif
(Muhammad Safri Lubis, 2011).

Jadi aplikasi adalah sebuah program hasil karya yang siap pakai. Program
yang terbuat dengan beberapa tahapan yang melaksanakan suatu fungsi yang telah
diperintahkan.


2.2

Pengertian Komputer

Komputer (computer) berasal dari bahasa Latin computare yang berarti
menghitung. Komputer mempunyai arti yang sangat luas dan berbeda untuk orang
yang berbeda. Komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data yang
cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan supaya secara otomatis
menerima dan menyimpan data input, memprosesnya dan menghasilkan output
dibawah pengawasan suatu langkah-langkah instruksi-instruksi program yang
tersimpan di memori (stored program).

Bila dijabarkan, defenisi dari komputer adalah seperangkat peralatan
elektronik yang bekerja bersama – sama secara otomatis, menerima input,
memproses data dan menghasilkan data secara logis (output), cepat dan tepat

Universitas Sumatera Utara

19


berdasarkan perintah–perintah yang diberikan oleh user dan komputer itu sendiri
merupakan bagian dari sistem komputerisasi.

Sistem komputer adalah suatu sistem yang terdiri atas komputer dan seluruh
komponen–komponen yang menunjang terlaksananya proses pengolahan data dan
menjadikan komputer sebagai alat yang berguna.

Sistem komputer memiliki

beberapa komponen yaitu:
1.

Peragkat Keras (Hardware)
Peragkat keras merupakan perangkat yang secara fisik dapat dilihat dan
diraba, yang membentuk kesatuan, sehingga dapat difungsikan.
Berdasarkan kegunaannya, perangkat keras dapat digolongkan ke dalam
tiga bagian:
a. Alat input
Alat input adalah alat yang memiliki fungsi untuk memasukkan data

ataupun program yang akan diproses komputer, seperti keyboard,
mouse, printer, scanner dan lainnya.
b. Alat Proses
Alat proses atau CPU (Central Prosesing Unit), merupakan alat atau
unit terpenting didalam sistem komputer. Fungsi utamanya adalah
pusat pemprosesan data dan mengiontrol keseluruhan sistem
komputer selama pengolahan data berlangsung, contohnya adalah
prosessor.
c. Alat Output
Alat output adalah alat untuk menampilkan hasil pengolahan data
yang dilakukan oleh CPU, misalnya monitor dan printer.

Universitas Sumatera Utara

20

2.

Perangkat Lunak (Software)
Perangkat lunak adalah komponen komputer yang merupakan

kumpulan program dan prosedur yang memungkinkan perangkat keras
komputer dapat menjalankan fungsinya sebagai alat pengolahan
data.Komponen ini tidak nyata secara fisik.Perangkat lunak berfungsi
sebagai perantara antara komputer dan user sehingga dapat digunakan.

3.

Perangkat Komputer (Brainware)
Pengguna komputer adalah manusia yang menangani suatu sistem
komputer atau orang yang mampu menangani suatu sistem operasi
komputer. Brainware dapat dikelompokkan dalam beberapa bagian,
yaitu :
a. Sistem Analisis
Orang bertugas untuk membentuk dan merancang fasilitas suatu
sistem komputer yang akan dibangun.
b. Programmer
Orang yang bertugas menerjemaahkan spesifikasi yang telah
dirancang oleh sistem analisis kedalam suatu bahasa program
tertentu.
c. Komputer Operator

Orang yang bertugas menangani pengolahan data secara langsung.
d. Data Entry Operator
Orang yang bertugas melakukan pengurusan data yang akan diolah,
mulai dari pengumpulan data, perekaman data kedalam media

Universitas Sumatera Utara

21

penyimpanan hingga pemeriksaan dan pengiriman informasi yang
dihasilkan oleh komputer.
2.3

Mengenal PHP

Pada awalnya PHP merupakan kependekan dari Personal Home Page (Situs
personal). PHP pertama kali dibuat oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995. Pada
waktu itu PHP masih bernama Form Interpreted (FI), yang wujudnya berupa
sekumpulan skrip yang digunakan untuk mengolah data formulir dari web.


Selanjutnya Rasmus merilis kode sumber tersebut untuk umum dan
menamakannya PHP. Dengan perilisan kode sumber ini menjadi sumber terbuka,
maka banyak pemrogram yang tertarik untuk ikut mengembangkan PHP.Pada
November 1997, dirilis PHP/FI 2.0. Pada rilis ini, interpreter PHP sudah
diimplementasikan dalam program C. Dalam rilis ini disertakan juga modulmodul ekstensi yang meningkatkan kemampuan PHP/FI secara signifikan.

Pada tahun 1997, sebuah perusahaan bernama Zend menulis ulang
interpreter PHP menjadi lebih bersih, lebih baik, dan lebih cepat. Kemudian pada
Juni 1998, perusahaan tersebut merilis interpreter baru untuk PHP dan
meresmikan

rilis

tersebut

sebagai PHP

3.0 dan

singkatan


PHP

diubah

menjadi akronim berulang PHP: Hypertext Preprocessing.

Pada pertengahan tahun 1999, Zend merilis interpreter PHP baru dan rilis
tersebut dikenal dengan PHP 4.0. PHP 4.0 adalah versi PHP yang paling banyak
dipakai pada awal abad ke-21. Versi ini banyak dipakai disebabkan

Universitas Sumatera Utara

22

kemampuannya untuk membangun aplikasi web kompleks tetapi tetap memiliki
kecepatan dan stabilitas yang tinggi.
Pada Juni 2004, Zend merilis PHP 5.0. Dalam versi ini, inti dari interpreter
PHP


mengalami

modelpemrograman

perubahan

besar.

berorientasi

objek ke

Versi
dalam

ini

juga

PHP


memasukkan

untuk

menjawab

perkembangan bahasa pemrograman ke arah paradigma berorientasi objek.

2.3.1 Sejarah Singkat PHP

PHP pertama kali dibuat oleh Rasmus Lerdroft, seorang programmer C. Semula
PHP digunakannya untuk menghitung jumlah pengunjung di dalam webnya.
Kemudian ia mengeluarkan Personal Home Page Tools versi 1.0 secara gratis.
Versi ini pertama kali keluar pada tahun 1995. Isinya adalah sekumpulan script
PERL yang dibuatnya untuk membuat halaman webnya menjadi dinamis.
Kemudian mengeluarkan PHP versi 2.0 yang kemampuannya telah dapat
mengakses database dan dapat terintegrasi dengan HTML. Vesri mutahir dari
PHP diluncurkan pada Juni 2004, oleh Zend merilis PHP 5.0. Dalam versi ini, inti
dari interpreter PHP mengalami perubahan besar. Dalam versi ini juga dikenalkan

model pemrograman berorientasi objek baru untuk menjawab perkembangan
bahas pemrograman kearah pemrograman berorientasi objek.

Universitas Sumatera Utara

23

2.3.2 Kelebihan PHP

PHP memiliki banyak kelebihan yang tidak dimiliki bahasa script sejenis. PHP
difokuskan pada pembuatan script server-side, yang bisa melakukan apa saja yang
dapat dilakukan oleh GCI, seperti mengumpulkan data dari form, menghasilkan isi
halaman web dinamis, dan kemampuan mengirim dan menerima cookies bahkan
lebih dari kemampuan CGI.PHP dapat digunakan pada setiap sistem operasi,
antara lain Linux, Unix, Windows, dan Macintosh. PHP juga mendukung banyak
Web server, seperti Apache, Microsoft Internet information Server (MIIS),
Personal Web Server(PWS), dan masih banyak lagi lainnya, bahkan PHP dapat
bekerja sebagai suatu CGI processor.PHP tidak terbatas pada hasil keluaran
HTML. PHP juga memiliki kemampuan untuk mengolah keluaran gambar, file
pdf, dan movies flash. Php juga dapat menghasilkan teks seperti XHTML dan file
XML lainnya.

2.3.3 Skrip PHP

Skrip PHP berkedudukan sebagai tag dalam bahasa HTML. Suatu skrip akan
dikenali sebagai skrip PHP bila diapit oleh tanda:


. . . . .
Script yang dibuat dengan PHP disimpan dengan nama dan diikuti dengan
ekstensi *.php, misalnya : contoh.php. bila scrip PHP diakses melalui komputer
local maka file PHP disimpan folder htdocs di web server.

Universitas Sumatera Utara

24

Berikut contoh dari scrip PHP: