Undangan Pembuktian Kualifikasi ( Pengadaan Kerbau dan Kambing)

Tenggarong, 2 September 2015
Nomor
Lampiran
Perihal

: 04/POKJA 05-ULP/LS BARANG/DISNAK-APBN-160458.11/IX/2015
: : Undangan Pembuktian Kualifikasi

Kepada Yth. :
Direktur/Pimpinan
CV.MARINDO ETAM
diTempat

Dengan Hormat,
Sehubungan telah dilaksanakannya evaluasi penawaran dan evaluasi kualifikasi sebelum menetapkan pemenang pekerjaan
Pengadaan Ternak Kerbau dan Kambing keperluan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Kutai Kartanegara, kami
mengundang calon pemenang yang telah memenuhi persyaratan kualifikasi untuk pembuktian kualifikasi sesuai dengan dokumen
pengadaan Bab. III Intruksi Kepada Peserta (IKP) pasal 30, Pembuktian Kualifikasi. Sehubungan dengan hal tersebut kami
mengundang pembuktian kualifikasi dan diwajibkan membawa dokumen asli atau dokumen yang sudah dilegalisir yaitu :
1. Surat Izin Usaha Pengadaan Bibit Ternak, kualifikasi kecil yang masih berlaku (asli)
2.

3.
4.
5.
6.
7.

TDP (asli)
SITU/HO (asli)
NPWP (asli)
AKTA PENDIRIAN/PERUBAHAN (asli)
SPT tahunan 2014 (asli)
Memperoleh paling sedikit 1 (satu) pekerjaan sebagai penyedia dalam kurun waktu 4 (empat) tahun terakhir, baik di
lingkungan pemerintah maupun swasta termasuk pengalaman subkontrak, kecuali bagi penyedia yang baru berdiri kurang
dari 3 (tiga) tahun

- Kontrak Pengalaman (asli)
- Berita Acara Serah Terima pekerjaan
8. Memiliki pengalaman pada bidang Pengadaan Bibit/Ternak Ruminansia Besar, dalam kurun waktu 10 (sepuluh) tahun
terakhir baik dilingkungan pemerintah maupun swasta.


- Kontrak Pengalaman (asli)
- Berita Acara Serah Terima pekerjaan
Adapun Jadwal untuk Pembuktian Kualifikasi tersebut dilakukan pada :
Hari
Tanggal
Pukul
Tempat

:
:
:
:

Kamis
3 September 2015
09.00 Wita s/d 14.00 Wita
Sekretariat ULP Kabupaten Kutai Kartanegara
Jl. Wolter Monginsidi Telp. 0541-6669150 Tenggarong 75511

Bagi calon pemenang yang diundang dan tidak menghadiri klarifikasi/pembuktian kualifikasi dengan alasan yang tidak dapat

diterima atau hasil pembuktian kualifikasi ditemukan pemalsuan data maka akan langsung dinyatakan gugur, dimasukan dalam
daftar hitam baik badan usaha beserta pengurusnya (Bab. III Intruksi Kepada Peserta (IKP) pasal 30.8)
Demikian surat undangan ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

POKJA 05 UNIT LAYANAN PENGADAAN
Ketua,

DAHLANSYAH, SE
NIP. 19740508 200112 1 004