Sosialisasi program Fellowship L’Oreal-UNESCO For Women In Science (FWIS) 2016 melalui Video Conference

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN TINGGI
DIREKTORAT JENDERAL PENGUATAN RISET DAN PENGEMBANGAN
Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat
Lt.4 Gedung D Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
Telepon: (021) 57946042 Fax: (021) 57946085
Laman: www.dikti.go.id

Nomor
: 0668 /E3.2/LT/2016
Lampiran : Satu berkas
Perihal
: Sosialisasi program Fellowship L’Oreal-UNESCO
For Women In Science (FWIS) 2016 melalui Video Conference

3 Maret 2016

Kepada Yth. Ketua LP/LPPM

Dengan hormat kami beritahukan bahwa Komisi Nasional Indonesia untuk UNESCO, Kemdikbud
dan PT L’Oreal Indonesia bekerjasama dengan Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat,
Direktorat Penguatan Riset dan Pengembangan, Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan

Tinggi (Kemenristek-Dikti) akan menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi program Fellowship
L’Oreal-UNESCO For Women In Science (FWIS) tahun 2016 melalui Video Conference di
masing-masing perguruan tinggi yang akan diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal
Pukul
Tempat
Nara Sumber

:
:
:
:

Rabu, 16 Maret 2016
09.00 – 10.30 WIB
Masing-masing perguruan tinggi
- Direktur Penguatan Riset dan Pengembangan
- Direktur Riset dan Pengabdian Masyarakat
- Ketua Harian KNIU Kemdikbud
- Ketua Dewan Juri Bidang Life Sience

- Ketua Dewan Juri Bidang Material Science
- Perwakilan PT L’Oreal Indonesia

Sehubungan dengan itu, kami mohon bantuan Saudara untuk mengikutsertakan Perempuan
Peneliti dan Mahasiswa Putri yang sudah S2 atau S3 (atau sedang menempuh studi S3) yang
berusia tidak lebih dari 40 tahun paling sedikit 10 (sepuluh) orang pada acara kegiatan Video
Conference tersebut, dan masing-masing petugas vidcon di perguruan tinggi untuk mengirimkan
address atau ip vidcon kepada Sdr. Alwi Petugas Vidcon Kemenristek-Dikti HP 082125124799
atau Sdr. Iriyanti, KNI UNESCO Kemdikbud HP 08129856370.
Terlampir kami sampaikan pedoman program penelitian L’Oreal-UNESCO Foe Women In
Science beserta form kesediaan untuk diisi dan mohon dikirim melalui email:
r_iriyanti@yahoo.co.id paling lambat10 Maret 2016 atau fax no. 021-5733127 atau contact
person Ibu Iriyanti HP. -8129856370.
Demikian kami kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

Direktur Riset dan Pengabdian Masyarakat,
ttd

Tembusan Yth.:
1. Dirjen Pendidikan Tinggi

2. KNIU Kemdikbud
3. Direktur PT. L’Oreal Indonesia.

Ocky Karna Radjasa
NIP. 196510291990031001