Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Program Aplikasi Fuzzy Database Model Tahani untuk Pemilihan Kendaraan Bermotor Roda Dua berdasarkan Kriteria Linguistik

PROGRAM APLIKASI FUZZY DATABASE MODEL TAHANI
UNTUK PEMILIHAN KENDARAAN BERMOTOR RODA DUA
BERDASARKAN KRITERIA LINGUISTIK

Oleh,
YOSEP BUNGKUS FIJAR MALIANA
NIM : 662010004

TUGAS AKHIR
Diajukan kepada Program Studi Matematika, Fakultas Sains dan Matematika
guna memenuhi sebagian dari persyaratan untuk mencapai gelar Sarjana Sains
(Matematika)

Program Studi Matematika

Fakultas Sains dan Matematika
Universitas Kristen Satya Wacana
Salatiga
2014

i


PERNYATAAN KEASLIAN KARYA TULIS TUGAS AKHIR

Yang bertanda tangan dibawah ini,
Nama

: Yosep Bungkus Fijar Maliana

NIM

: 662010004

Program Studi : Matematika
Fakultas

: Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Kristen Satya Wacana

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa tugas akhir, Judul:

PROGRAM APLIKASI FUZZY DATABASE MODEL TAHANI

UNTUK PEMILIHAN KENDARAAN BERMOTOR RODA DUA
BERDASARKAN KRITERIA LINGUISTIK

Yang dibimbing oleh:
1. Dra. Lilik Linawati, M.Kom
2. Tundjung Mahatma, S.Pd, M.Kom

adalah benar-benar hasil karya saya.

Di dalam laporan tugas akhir ini tidak terdapat keseluruhan atau sebagian tulisan atau
gagasan orang lain yang saya ambil dengan cara menyalin atau meniru dalam bentuk
rangkaian kalimat atau gambar serta simbol yang saya aku seolah-olah sebagai karya saya
sendiri tanpa memberikan pengakuan kepada penulis atau sumber aslinya.

Salatiga, Januari 2014
Yang memberikan pernyataan

Yosep Bungkus Fijar Maliana

ii


iii

MOTTO

“Even if you fall on your face,
You’re still moving forward”.
(Victor Kiam)

“Mintalah maka akan diberi kepadamu; carilah
maka kamu akan mendapat; ketoklah maka
pintu dibukakan bagimu”.
(Matius 7:7)

iv

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat , bimbingan
dan penyertaan-Nya yang telah diberikan sehingga penulis dapat menyelesaikan

penulisan tugas akhir (Skripsi) sebagai prasyaratan menyelesaikan Studi S1 pada Program
Studi Matematika Fakultas Sains dan Matematika Universitas Kristen Satya Wacana.
Dalam Skripsi ini terdiri dari 2 makalah utama . Makalah yang pertama berjudul
“PENERAPAN FUZZY MODEL TAHANI UNTUK PEMILIHAN KENDARAAN
BERMOTOR RODA DUA BERDASARKAN KRITERIA LINGUISTIK“ telah
dipublikasikan dalam Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika 2013
dengan tema “Menumbuhkan Tindak Pikir Kreatif pada Pembelajaran Matematika
sebagai Implementasi Kurikulum 2013.” yang diselenggarakan oleh Program Studi S1
Pendidikan Matematika UNS pada tanggal 20 November 2013. Kemudian dilakukan
penyusunan makalah yang kedua yang merupakan pengembangan dari makalah pertama
dengan judul “PROGRAM APLIKASI FUZZY DATABASE MODEL TAHANI UNTUK
PEMILIHAN

KENDARAAN

BERMOTOR

RODA

DUA


BERDASARKAN

KRITERIA LINGUISTIK” yang dipresentasikan dalam ujian skripsi pada tanggal 29
Januari 2014.
Skripsi ini diharapkan bermanfaat bagi pembaca, dapat dijadikan sebagai bacaan
untuk menambah wawasan, ilmu pengetahuan dan menjadi bahan pertimbangan bagi
pihak-pihak yang mengadakan penelitian menyangkut pengambilan rekomendasi suatu
barang. Kepada semua pihak yang telah terlibat dalam proses penyusunan skripsi ini, baik
dalam bentuk kontribusi data, penyajian penulisan laporan, maupun dalam bentuk
kontribusi yang lain, penulis ucapkan terima kasih. Penulis menyadari bahwa masih
banyak kekurangan dalam penyusunan skripsi ini. Oleh karena itu, penulis menerima
kritik, saran dan pendapat yang bersifat membangun untuk penyempurnaan laporan tugas
akhir (Skripsi).

Salatiga, Januari 2014

Penulis

v


DAFTAR ISI

Halaman
HALAMAN JUDUL ............................................................................................................
LEMBAR PENGESAHAN .................................................................................................. i
LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN ............................................................................. ii
LEMBAR PERNYATAAN BEBAS ROYALTY DAN PUBLIKASI ................................ iii
MOTTO ................................................................................................................................ iv
KATA PENGANTAR .......................................................................................................... v
DAFTAR ISI ........................................................................................................................ vi
ABSTRAK ........................................................................................................................... vii
BAB I : PENDAHULUAN................................................................................................... 1
BAB II : ISI ......................................................................................................................... 3
MAKALAH I........................................................................................................................ 4
Penerapan Fuzzy Model Tahani Untuk Pemilihan Kendaraan Bermotor Roda Dua
Berdasarkan Kriteria Linguistik
MAKALAH II ...................................................................................................................... 17
Program Aplikasi Fuzzy Database Model Tahani Untuk Pemilihan Kendaraan Bermotor
Roda Dua Berdasarkan Kriteria Linguistik

BAB IV : PENUTUP ............................................................................................................ 33
UCAPAN TERIMA KASIH ................................................................................................ 34

vi

ABSTRAK
Dalam penelitian ini diterapkan pemodelan data fuzzy Model Tahani untuk
membantu merekomendasikan pemilihan kendaraan bermotor roda dua
dengan kriteria linguistik terhadap data kendaraan yang memiliki spesifikasi
secara pasti. Selanjutnya pengelolaan data fuzzy model Tahani
diimplementasikan pada program aplikasi menggunakan Visual Basic 6.0.
Dengan masukan berupa kriteria linguistik, program aplikasi ini
memberikan hasil keluaran berupa rekomendasi jenis-jenis kendaraan sesuai
dengan kriteria yang dibentuk. Penentuan rekomendasi kendaraan
didasarkan pada nilai fire strength yang dihasilkan. Tiga kemungkinan
rekomendasi yang dihasilkan yakni: tidak terdapat hasil rekomendasi,
terdapat satu hasil rekomendasi, atau terdapat lebih dari satu rekomendasi
kendaraan bermotor.
Kata kunci : Himpunan Fuzzy, Fuzzy Database, Model Tahani, Kriteria
Linguistik, Aplikasi Rekomendasi, Fire Strength.


ABSTRACT
In this study the Tahani model of fuzzy data is applied to create
recommendations on the selection of vehicles based on linguistic criteria.
The specifications of the vehicle —in this study: motorcycle— are
deterministic data. The Tahani fuzzy data management is then implemented
into a Visual Basic v.6.0 application. Based on the input of linguistic
criteria, the application provides an output in the form of recommendations
on the types of motorcycle. The recommendations are based on the value of
the calculations of fire strengths. Three possibilities may be produced: no
recommendation, one recommendation, or more than one recommendations.
Keyword : Fuzzy Set, Fuzzy Database, Tahani Model, Linguistic Criteria,
Recommendation Application, Fire Strengths.

vii

BAB I
PENDAHULUAN

Dalam kegiatan jual-beli suatu barang atau jasa, merepresentasi kebutuhan

pelanggan merupakan salah satu faktor penting, dimana pembeli memiliki kriteria akan
barang atau jasa yang diinginkannya. Dalam kehidupan sehari-hari kriteria yang
dikemukakan pembeli sering kali bersifat ambigu dikarenakan setiap individu pembeli
memiliki persepsi yang berbeda, sebagai contoh kriteria harga adalah mahal, murah.
Kriteria seperti ini disebut sebagai kriteria linguistik (Susilo, 2003). Pada kenyataannya
kriteria suatu barang biasanya dinyatakan secara pasti atau deterministik, misalnya harga
sebesar tiga belas juta rupiah.
Kendaraan bermotor roda dua dari berbagai merek dan tipe serta harga yang
bervariasi seringkali membingungkan pembeli dan penjual. Pembeli seringkali hanya
menyebutkan kriteria-kriteria yang diinginkan secara kualitatif, sementara data yang
dimiliki penjual adalah spesifikasi secara kuantitatif. Untuk itu perlu dicari suatu cara
yang dapat menjembatani atau menerjemahkan kriteria dari pembeli agar dapat diolah
penjual, dan penjual dapat memenuhi kriteria pembeli. Salah satunya adalah metode fuzzy
model Tahani.
Dalam penelitian ini metode fuzzy model Tahani digunakan untuk memperoleh
rekomendasi kendaraan bermotor roda dua. Seperti diketahui bahwa terdapat banyak
sekali merk dan tipe kendaraan bermotor roda dua, yang mana masing-masing
mempunyai spesifikasi berbeda. Dengan menggunakan metode fuzzy model Tahani dapat
dihasilkan suatu keputusan atau rekomendasi jenis kendaraan yang sesuai dengan kriteria
linguistik yang ditentukan. Hasil penelitian ini telah dipaparkan pada makalah pertama

dan dipresentasikan dalam Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika
2013 yang diselenggarakan oleh Program Studi S1 Pendidikan Matematika UNS pada
tanggal 20 November 2013 dan dipublikasikan dalam prosiding seminar tersebut.
Dalam penelitian pada makalah pertama pengolahan data kendaraan bermotor
roda dua dilakukan dengan cara manual. Sebagai pengembangannya, dibuatlah sebuah
program aplikasi komputer agar pengolahan data dapat secara cepat dan efisien. Program
aplikasi dibuat dengan memanfaatkan konsep fuzzy database dan model Tahani,
menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0 dan aplikasi DBMS Ms. Access.

1

Rumusan Masalah
Sebagai rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “Bagaimana mengelola
data kualitatif dan kuantitatif menggunakan menggunakan fuzzy model Tahani untuk
membuat rekomendasi pemilihan suatu barang yang memiliki spesifikasi deterministik
berdasarkan kriteria linguistik? ”
Tujuan
1. Menerapkan metode fuzzy model Tahani untuk menentukan rekomendasi pada
sejumlah kendaraan bermotor roda dua yang memiliki spesifikasi deterministik.
2. Membuat program aplikasi berbasis fuzzy database model Tahani agar

pemrosesan data menjadi lebih cepat dan efisien sesuai dengan kriteria
linguistik yang diinginkan.
Batasan Masalah
1. Obyek penelitian berupa kendaraan bermotor roda dua.
2. Pembuatan program aplikasi menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic
6.0 dan DBMS (Database Management Systems) Microsoft Access.

2

BAB II
MAKALAH

Makalah I.
Judul

:

PENERAPAN

FUZZY

MODEL

TAHANI

UNTUK

PEMILIHAN KENDARAAN BERMOTOR RODA DUA
BERDASARKAN KRITERIA LINGUISTIK.
Dipresentasikan :

Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika
2013 yang diselenggarakan oleh Program Studi S1 Pendidikan
Matematika UNS pada tanggal 20 November 2013.

Publikasi

:

Makalah II.
Judul

:

PROGRAM

APLIKASI

FUZZY

DATABASE

TAHANI

UNTUK

PEMILIHAN

MODEL

KENDARAAN

BERMOTOR RODA DUA BERDASARKAN KRITERIA
LINGUISTIK.
Dipresentasikan :

Ujian Skripsi yang diselenggarakan oleh Fakultas Sains dan
Matematika UKSW tanggal 29 Januari 2014.

3

MAKALAH I

4

5

PENERAPAN FUZZY MODEL TAHANI
UNTUK PEMILIHAN KENDARAAN BERMOTOR RODA DUA
BERDASARKAN KRITERIA LINGUISTIK
Yosep Bungkus F. M.1), Lilik Linawati2), Tundjung Mahatma3)
1)
Mahasiswa Program Studi Matematika FSM UKSW
2), 3)
Dosen Program Studi Matematika FSM UKSW
Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Kristen Satya Wacana
Jl. Diponegoro 52-60 Salatiga 50711

662010004@student.uksw.edu, 2)lina.utomo@yahoo.com,
3)
t.mahatma@staff.uksw.edu

1)

Abstrak
Dalam makalah ini diterapkan pemodelan data fuzzy Model Tahani untuk membantu
merekomendasikan pemilihan kendaraan bermotor roda dua dengan kriteria
linguistik terhadap data kendaraan yang memiliki spesifikasi secara pasti. Dengan
menggunakan model ini dihasilkan nilai fire strength yang menjadi dasar
pembuatan rekomendasi. Tiga kemungkinan rekomendasi yang dihasilkan yakni:
tidak terdapat hasil rekomendasi, terdapat satu hasil rekomendasi dan terdapat lebih
dari satu rekomendasi kendaraan bermotor. Ketiga kemungkinan rekomendasi ini
dihasilkan berdasar pada nilai fire strength yang diperoleh menurut kriteria
linguistik tertentu.
Kata kunci : Himpunan Fuzzy, Model Tahani, Kriteria Linguistik.

PENDAHULUAN
Dalam kegiatan jual-beli suatu barang atau jasa, merepresentasi kebutuhan
pelanggan merupakan salah satu faktor penting, dimana pembeli memiliki kriteria akan
barang atau jasa yang diinginkannya. Dalam kehidupan sehari-hari kriteria yang
dikemukakan pembeli sering kali bersifat ambigu dikarenakan setiap individu pembeli
memiliki persepsi yang berbeda, sebagai contoh kriteria harga adalah mahal, murah.
Kriteria seperti ini disebut sebagai kriteria linguistik. Pada kenyataannya kriteria suatu
barang biasanya dinyatakan secara pasti atau deterministik, misalnya harga sebesar tiga
belas juta rupiah. Dalam hal ini proses pengambilan keputusan akan sulit jika seseorang
menyebutkan kriteria-kriteria dalam bentuk linguistik.
Data dalam bentuk kualitatif atau linguistik dapat dikelola menggunakan konsep
himpunan fuzzy. Kriteria-kriteria seperti harga, suhu, kecepatan dalam teori himpunan
fuzzy direpresentasikan sebagai variabel fuzzy, yang mana masing-masing variabel fuzzy
dinyatakan dalam beberapa himpunan fuzzy sesuai dengan domain yang ditentukan
berdasarkan data crisp. Sebagai contoh variabel fuzzy harga dikaitkan pada himpunan
fuzzy murah, sedang dan mahal dengan batas-batas domain tertentu.

6

Bila terdapat beberapa kriteria linguistik dan dimiliki data spesifikasi barang
dalam bentuk crisp, maka untuk menentukan barang yang sesuai kriteria linguistik yang
ditentukan, dapat menggunakan metode pengambilan inferensi yang didasarkan pada
pemodelan data fuzzy Model Tahani. Beberapa penerapan fuzzy Model Tahani yaitu
dalam pengambilan keputusan pembelian mobil (Eliyani, 2009) dan pengambilan
keputusan pembelian handphone (Amalia, 2010).
Dalam penelitian ini dikaji bagaimana menentukan rekomendasi pemilihan suatu
barang berdasarkan kriteria linguistik terhadap sejumlah barang yang memiliki spesifikasi
pasti, dalam hal ini adalah kendaraan bermotor roda dua. Seperti diketahui bahwa
terdapat banyak sekali merk dan tipe kendaraan bermotor roda dua, yang mana masingmasing mempunyai spesifikasi berbeda. Dengan menggunakan fuzzy Model Tahani
diharapkan dapat dihasilkan suatu keputusan atau rekomendasi jenis kendaraan yang
sesuai dengan kriteria linguistik yang ditentukan.

METODE PENELITIAN
Penelitian ini merupakan penerapan fuzzy Model Tahani untuk pemilihan
kendaraan bermotor roda dua berdasarkan kriteria linguistik yang dinyatakan sebagai
variabel fuzzy dan dikaitkan dengan himpunan fuzzy yang sesuai, didasarkan pada
spesifikasi data berbagai kendaraan bermotor roda dua yang diperoleh dari internet yang
diakses pada tanggal 10 September 2013.
Landasan teori yang akan digunakan sebagai dasar pengkajian akan dipaparkan
secara singkat yaitu tentang himpunan fuzzy dan fuzzy Model Tahani.

Himpunan Fuzzy
Himpunan crisp memiliki definisi secara tegas, artinya bahwa setiap elemen
dalam himpunannya selalu dapat ditentukan secara tegas apakah ia merupakan anggota
dari himpunan atau tidak. Pada kenyataanya tidak semua himpunan terdefinisi secara
tegas, misalnya himpunan kendaraan murah. Pada himpunan kendaraan murah kita tidak
dapat menyatakan secara tegas apakah kendaraan itu murah atau tidak, sebagai contoh
didefinisikan kendaraan murah memiliki harga kurang dari atau sama dengan Rp
13.000.000,- maka kendaraan dengan harga Rp 13.150.000,- atau Rp. 15.000.000,menurut definisi tersebut tidak termasuk kendaraan yang murah. Namun

harga

Rp.13.150.000,- dapat dipandang sebagai harga yang masih murah karena lebih dekat
dengan nilai 13 juta dibanding 15 juta ke 13 juta, hal ini menimbulkan kekabur pada arti
murah. Untuk mengatasi hal ini maka Zadeh mengaitkan elemen-elemen pada himpunan

7

tersebut dengan suatu fungsi yang dapat menyatakan derajat kesesuaian elemen-elemen
dalam semestanya. Pada contoh di atas misalkan kendaraan seharga Rp.13.150.000,dikaitkan dengan suatu fungsi dan mempunyai nilai fungsi sebesar 0,2.
Misalkan dimiliki himpunan A yang dikaitkan dengan himpunan fuzzy ̃ maka

secara matematis himpunan fuzzy ̃ dalam semesta X dapat dinyatakan sebagai himpunan
pasangan terurut yang didefinisikan oleh :

Dengan

̃

̃

{(

̃

)

}

adalah fungsi keanggotaan yang memetakan x anggota himpunan

semesta X ke selang tertutup [0,1]. Nilai

̃

adalah nilai fungsi keanggotaan dari x,

yang disebut juga sebagai derajat keanggotaan (Susilo, 2003).
Terdapat beberapa fungsi keanggotaan dalam himpunan fuzzy, di antaranya
adalah: fungsi keanggotaan linear seperti direpresentasikan pada Gambar 1. dan fungsi
keanggotaan segitiga seperti direpresentasikan pada Gambar 2. (Kusumadewi, 2004).
Gambar 1.(a) merepresentasikan fungsi keanggotaan fuzzy linear naik dan Gambar 1.(b)
menyatakan fungsi linear turun.

(a)

(b)

Gambar 1. Representasi Fungsi Keanggotaan Fuzzy Linear.
Rumus fungsi keanggotaan linear naik dinyatakan seperti pada persamaan (1),
sedangkan fungsi keanggotaan linear turun dinyatakan seperti pada persamaan (2).
{

(1)

{

(2)

8

Fungsi segitiga direpresentasikan seperti pada Gambar 2. dengan rumus
fungsinya dinyatakan sebagai persamaan (3). Fungsi keanggotaan fuzzy ini merupakan
gabungan dari fungsi keanggotaan linear naik dan fungsi keanggotaan linear turun.

Gambar 2. Representasi Fungsi Keanggotaan Fuzzy Segitiga.

{

(3)

Operasi Himpunan Fuzzy
Terdapat tiga operasi dasar untuk mengkombinasikan dan memodifikasi beberapa
himpunan fuzzy yang dikemukakan oleh Zadeh. Operasi tersebut adalah komplemen pada
suatu himpunan fuzzy serta gabungan dan irisan pada himpunan-himpunan fuzzy
(Wang,1997).
Operasi komplemen pada suatu himpunan fuzzy ̃ , hasilnya dinyatakan sebagai

himpunan fuzzy ̃ dengan fungsi keanggotaan seperti persamaan (4).
̃

̃

̃
̃

(4)

Operasi gabungan antara dua himpunan fuzzy ̃ dan himpunan fuzzy ̃ yang ditulis

̃ dengan fungsi keanggotaan seperti persamaan (5).
̃ ̃

[

̃

̃

]

(5)

Operasi irisan antara dua himpunan fuzzy ̃ dan himpunan fuzzy ̃ yang ditulis

̃ dengan fungsi keanggotaan seperti persamaan (6).
̃ ̃

[

̃

̃

9

]

(6)

Fuzzy Model Tahani
Fuzzy Model Tahani dideskripsikan sebagai suatu model yang digunakan untuk
memproses pencarian data, hanya saja model ini didasarkan pada operasi-operasi dalam
teori himpunan fuzzy untuk mendapatkan informasi yang sesuai dengan kriteria pencarian
datanya, sehingga fuzzy Model Tahani sangat tepat digunakan dalam proses pencarian
data yang akurat (Bojadziev, 2007). Dalam pencarian data,

fuzzy Model Tahani

menggunakan nilai fire strength sebagai dasar pengambilan keputusan. Nilai fire strength
merupakan nilai derajat keanggotaan hasil dari operasi-operasi himpunan fuzzy, sehingga
nilai fire strength berada pada interval [0,1].
Sebagai contoh, seseorang ingin memilih kendaraan bermotor roda dua dengan
kriteria : “harga murah dan kapasitas silinder besar, atau panjang-kendaraan pendek dan
harga sedang”. Maka berdasarkan kriteria tersebut dibentuk himpunan fuzzy hasil operasi
dari masing-masing himpunan fuzzy dengan fungsi keanggotaannya seperti dibawah ini :
)

[(

)]

(

Dengan fungsi keanggotaan diatas untuk mendapatkan nilai fire strength untuk
setiap kendaraan dapat dicari dengan rumus dibawah ini :
[(

[

]) (

[

])]

Kendaraan roda dua yang mempunyai nilai fire strength lebih besar dari 0
merupakan kendaraan roda dua yang direkomendasikan karena memenuhi

kriteria

linguistik yang diinginkan.

Data
Dalam penelitian ini dikaji data 17 kendaraan bermotor roda dua dari berbagai
merk dan tipe yang dinyatakan sebagai kode A, B, C, dst. Variabel- variabel fuzzy yang
digunakan sebagai kriteria adalah harga, kapasitas-silinder, panjang-kendaraan, volumetangki-bbm dan jarak-mesin-ke-tanah. Data tersaji pada Tabel 1.

10

Tabel 1. Spesifikasi Kendaraan Bermotor Roda Dua *
No.

Kode

Harga

Kapasitas

Panjang

Tangki Bahan

Jarak Mesin ke

(Jutaan Rupiah)

Silinder (cc)

(mm)

Bakar (lt)

Tanah (mm)

1

A

13.125

109

1919

3.7

135

2

B

13.150

108

1863

3.7

140

3

C

22.750

150

2008

12

148

4

D

17.300

124

1923

4.1

130

5

E

17.500

134

1960

4

140

6

F

19.850

149

2050

12

152

7

G

24.000

149

2000

12

167

8

H

12.550

113

1850

3.5

135

9

I

18.875

147

1945

4.2

140

10

J

15.250

124

1895

4.1

135

11

K

12.450

113

1910

4

145

12

L

13.715

124

1900

4

155

13

M

11.900

113

1930

4.3

140

14

N

14.650

125

1889

3.7

138

15

O

15.550

125

1918

5.5

128

16

P

17.150

150

2056

12.2

156

17

Q

15.000

113

1880

4.8

152

Keterangan :* Data diambil dari berbagai sumber di internet yang diakses pada 10 September 2013.

Langkah-Langkah Pengolahan Data
Berikut disajikan langkah-langkah pengolahan data kendaraan bermotor roda dua
berdasarkan fuzzy Model Tahani.
1. Penentuan variabel dan himpunan fuzzy serta fungsi keanggotaannya.
Variabel fuzzy yang digunakan sebagai kriteria pemilihan, yaitu harga, kapasitas
silinder, panjang, tangki bahan bakar dan jarak mesin ke tanah. Pada setiap variabel
fuzzy ditentukan 3 himpunan fuzzy yang akan digunakan sebagai nilai kriteria
linguistiknya. Pada setiap himpunan fuzzy ditentukan pula fungsi keanggotaannya.
Tabel 2. menyajikan daftar variabel fuzzy, himpunan fuzzy dan fugsi keanggotaan
masing-masing himpunan yang digunakan sebagai dasar pengolahan data.
2. Perhitungan nilai keanggotaan setiap himpunan.
Menggunakan fungsi keanggotaan yang telah ditentukan pada Tabel 2, setiap nilai x
yang merupakan data crisp pada masing-masing variabel fuzzy terkait dipetakan
menjadi derajat keanggotaan

. Misalkan motor J dengan variabel fuzzy harga

dimana nilai x adalah Rp15.250.000,- maka derajat keanggotaan pada himpunan fuzzy
murah dengan menggunakan fungsi keanggotaan pada persamaan (1) didapat hasil
0.21.

11

Tabel 2. Daftar Variabel Fuzzy, Himpunan Fuzzy dan Fungsi Keanggotaannya.
Variabel
Harga

Kapasitas Silinder

Panjang Kendaraan

Volume Tangki

Jarak Mesin ke Tanah

Himpunan

Fungsi Keanggotaan

MURAH
SEDANG
MAHAL
KECIL
SEDANG
BESAR
PENDEK
SEDANG
PANJANG
SEDIKIT
SEDANG
BANYAK
PENDEK
SEDANG
PANJANG

Linear Turun
Segitiga
Linear Naik
Linear Turun
Segitiga
Linear Naik
Linear Turun
Segitiga
Linear Naik
Linear Turun
Segitiga
Linear Naik
Linear Turun
Segitiga
Linear Naik

3. Penyusunan kriteria.
Kriteria linguistik sering kali memuat kata penghubung “atau” dan “dan”. Kata “atau”
dikaitkan dengan operasi gabungan pada himpunan fuzzy, “dan” dikaitkan dengan
operasi irisan pada himpunan fuzzy. Data crisp pada setiap kriteria (x) dipetakan
sesuai dengan fungsi keanggotaan pada variabel dan himpunan fuzzynya seperti pada
Tabel 2, sehingga setiap data akan diperoleh derajat keanggotaannya. Kriteria
pemilihan disusun berdasarkan kombinasi operasi-operasi antara himpunan-himpunan
fuzzy dan variabelnya, sehingga banyaknya kriteria yang terbentuk bergantung pada
banyaknya variabel fuzzy yang digunakan dan himpunan fuzzy masing-masing
variabelnya. Pada penelitian ini terdapat sebanyak lima variabel fuzzy dan setiap
variabel fuzzy mempunyai tiga himpunan fuzzy ditambah kemungkinan tidak memilih
satupun himpunan fuzzy pada variabel tersebut, sehingga setiap variabel fuzzy
memiliki 4 kemungkinan dipilih. Jadi, banyaknya kombinasi pilihan dari kelima
variabel fuzzy tersebut adalah 45 = 512 kombinasi pilihan.
4. Penentuan nilai fire stregth.
Pada tahap ini kriteria yang dinyatakan dalam variabel dan himpunan fuzzy akan
diolah dengan menggunakan operasi himpunan fuzzy gabungan dan irisan. Dengan
rumus seperti pada persamaan (5) dan (6) atau kombinasi dari keduanya.

12

5. Penentuan hasil rekomendasi.
Nilai fire strength yang diperoleh pada langkah sebelumnya akan menjadi dasar
pengambilan keputusan rekomendasi. Kendaraan dengan nilai fire strength lebih besar
dari 0 (nol) merupakan kendaraan yang direkomendasikan. Apabila terdapat beberapa
kendaraan dengan nilai fire strength lebih besar dari 0 (nol), maka kendaraan dengan
fire strength terbesar merupakan hasil rekomendasi terbaik.

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
Berdasarkan Tabel 1. dan Tabel 2. serta menerapkan persamaan (1), (2) dan (3)
diperoleh derajat keanggotaan untuk setiap himpunan fuzzy yang tampak pada Tabel 3.
Tabel 3. Derajat Keanggotaan Setiap Kendaraan menurut Variabel dan Himpunan
Fuzzynya.
Harga (Rp)

Kapasitas Silinder (cc)

Panjang Kendaraan (mm)

Kode
Panjang

Volume Tangki Bahan
Bakar (lt)

Jarak Mesin ke Tanah (mm)

Murah

Sedang

Mahal

Kecil

Sedang

Besar

Pendek

Sedang

Sedikit

Sedang

Banyak

Pendek

Sedang

Panjang

A

0.71

0.29

0.00

0.95

0.05

0.00

0.19

0.81

0.00

0.92

0.08

0.00

0.54

0.46

0.00

B

0.71

0.29

0.00

1.00

0.00

0.00

0.85

0.15

0.00

0.92

0.08

0.00

0.22

0.78

0.00

C

0.00

0.16

0.84

0.00

0.00

1.00

0.00

0.40

0.60

0.00

0.03

0.97

0.00

0.80

0.20

D

0.00

0.85

0.15

0.19

0.81

0.00

0.14

0.86

0.00

0.76

0.24

0.00

0.87

0.13

0.00

E

0.00

0.83

0.17

0.00

0.72

0.28

0.00

0.79

0.21

0.80

0.20

0.00

0.22

0.78

0.00

F

0.00

0.53

0.47

0.00

0.04

0.96

0.00

0.05

0.95

0.00

0.03

0.97

0.00

0.63

0.37

G

0.00

0.00

1.00

0.00

0.04

0.96

0.00

0.46

0.54

0.00

0.03

0.97

0.00

0.00

1.00

H

0.85

0.15

0.00

0.75

0.25

0.00

1.00

0.00

0.00

1.00

0.00

0.00

0.54

0.46

0.00

I

0.00

0.65

0.35

0.00

0.13

0.87

0.00

0.92

0.08

0.72

0.28

0.00

0.22

0.78

0.00

J

0.21

0.79

0.00

0.19

0.81

0.00

0.47

0.53

0.00

0.76

0.24

0.00

0.54

0.46

0.00

K

0.87

0.13

0.00

0.75

0.25

0.00

0.29

0.71

0.00

0.80

0.20

0.00

0.00

0.93

0.07

L

0.57

0.43

0.00

0.19

0.81

0.00

0.41

0.59

0.00

0.80

0.20

0.00

0.00

0.51

0.49

M

1.00

0.00

0.00

0.75

0.25

0.00

0.06

0.94

0.00

0.68

0.32

0.00

0.22

0.78

0.00

N

0.35

0.65

0.00

0.13

0.87

0.00

0.54

0.46

0.00

0.92

0.08

0.00

0.35

0.65

0.00

O

0.14

0.86

0.00

0.13

0.87

0.00

0.20

0.80

0.00

0.20

0.80

0.00

1.00

0.00

0.00

P

0.00

0.87

0.13

0.00

0.00

1.00

0.00

0.00

1.00

0.00

0.00

1.00

0.00

0.46

0.54

Q

0.27

0.73

0.00

0.75

0.25

0.00

0.65

0.35

0.00

0.48

0.52

0.00

0.00

0.63

0.37

Kriteria pemilihan kendaraan bermotor roda dua ini sangat bervariasi yaitu
diantara 512

kombinasi kriteria. Pada penelitian diambil beberapa beberapa contoh

kriteria sebagai penerapannya, yaitu sebagai berikut :
a. Kriteria-1 = Diinginkan kendaraan yang harganya mahal dan kapasitassilindernya kecil.
b. Kriteria-2 = Diinginkan kendaraan yang harganya murah dan volume-tangkibbm banyak atau panjang-kendaraan sedang dan jarak-mesin-ke-tanah
panjang.

13

Berdasarkan Kriteria-1 dan Kriteria-2 dibentuk

fungsi keanggotaan dari

kombinasi operasi himpunan fuzzy yang sesuai, yaitu :
[

a.
b.

]

Nilai fire strength untuk Kriteria-1 disajikan pada Tabel 4, hanya terdapat satu
nilai fire strength yang lebih besar dari 0 (nol), yaitu bernilai 0.15 yang merupakan kode
kendaraan D. Jadi kendaraan yang direkomendasikan sesuai dengan Kriteria-1 adalah
kendaran D.
Tabel 4. Nilai Fire strength untuk Kriteria-1.
Kode

Nilai Fire Strength

Derajat Keanggotaan
HargaMAHAL

SilinderKECIL

HargaMAHAL ∩ SilinderKECIL

D

0.15

0.19

0.15

A

0.00

0.95

0.00

B

0.00

1.00

0.00

C

0.84

0.00

0.00

E

0.17

0.00

0.00

F

0.47

0.00

0.00

G

1.00

0.00

0.00

H

0.00

0.75

0.00

I

0.35

0.00

0.00

J

0.00

0.19

0.00

K

0.00

0.75

0.00

L

0.00

0.19

0.00

M

0.00

0.75

0.00

N

0.00

0.13

0.00

O

0.00

0.13

0.00

P

0.13

0.00

0.00

Q

0.00

0.75

0.00

14

Tabel 5. Nilai fire strength untuk Kriteria-2.
Nilai Fire Strength

Nilai Keanggotaan
Kode

HargaMURAH
(a1)

TangkiBANYAK
(a2)

PanjangSEDANG
(b1)

a1
JarakPANJANG

(b2)
a2

(a1 ∩ a2)

b1

b2

(b1 ∩ b2)

L

0.57

0.00

0.59

0.49

0.00

0.49

0.49

G

0.00

0.97

0.46

1.00

0.00

0.46

0.46

Q

0.27

0.00

0.35

0.37

0.00

0.35

0.35

C

0.00

0.97

0.40

0.20

0.00

0.20

0.20

K

0.87

0.00

0.71

0.07

0.00

0.07

0.07

F

0.00

0.97

0.05

0.37

0.00

0.05

0.05

A

0.71

0.00

0.81

0.00

0.00

0.00

0.00

B

0.71

0.00

0.15

0.00

0.00

0.00

0.00

D

0.00

0.00

0.86

0.00

0.00

0.00

0.00

E

0.00

0.00

0.79

0.00

0.00

0.00

0.00

H

0.85

0.00

0.00

0.00

0.00

0.00

0.00

I

0.00

0.00

0.92

0.00

0.00

0.00

0.00

J

0.21

0.00

0.53

0.00

0.00

0.00

0.00

M

1.00

0.00

0.94

0.00

0.00

0.00

0.00

N

0.35

0.00

0.46

0.00

0.00

0.00

0.00

O

0.14

0.00

0.80

0.00

0.00

0.00

0.00

P

0.00

1.00

0.00

0.54

0.00

0.00

0.00

Hasil nilai fire strength untuk Kriteria-2 dapat dilihat pada Tabel 5. Kombinasi
kriteria harga murah dan volume-tangki-bbm banyak memberikan hasil semua nilai fire
strength sama dengan 0 (nol), seperti terlihat pada kolom-6 Tabel 5. Hal ini berarti tidak
ada kendaraan yang direkomendasikan untuk kriteria tersebut. Sedangkan untuk Kriteria2, terdapat enam nilai fire strength yang lebih besar dari 0 (nol), yaitu bernilai : 0.05,
0.07, 0.20, 0.35, 0.46, 0.49 pada kode kendaraan : F, K, C, Q, G, L , ini berarti 6
kendaraan tersebut memenuhi Kriteria-2 . Kendaraan dengan fire strength terbesar, yaitu
0.49 untuk kode kendaraan L merupakan kendaraan yang mendapat rekomendasi terbaik
untuk Kriteria-2.

15

SIMPULAN DAN SARAN
Dari pembahasan diatas dapat diambil simpulan bahwa penerapan fuzzy model
Tahani untuk kendaraan bermotor roda dua terdapat tiga kemungkinan hasil rekomendasi,
yaitu tidak ada hasil rekomendasi, terdapat satu hasil rekomendasi atau terdapat lebih dari
satu rekomendasi kendaraan bermotor yang dipilih. Apabila terdapat lebih dari satu hasil
rekomendasi, maka kendaraan bermotor roda dua yang mempunyai nilai fire strength
tertinggi merupakan rekomendasi terbaik.
Kemungkinan kriteria

pemilihan kendaraan bermotor roda dua dapat

berkembang sesuai dengan variabel dan himpunan fuzzy
banyaknya jenis dan tipe kendaraannya,

yang dirumuskan, serta

maka perlu adanya pengembangan pada

pengelolaan dan pengolahan datanya dengan memanfaatkan basisdata dan aplikasi yang
berbasis pada basisdata, agar proses pengolahan datanya dapat lebih cepat dan efisien.

DAFTAR PUSTAKA
Amalia, L. 2010. Model Fuzzy Tahani Untuk Pemodelan Sistem Pendukung Keputusan
(SPK). Seminar Nasional Aplikasi Teknologi Informasi 2010, Yogyakarta.
Eliyani. 2009. Decision Support System Untuk Pembelian Mobil Menggunakan Fuzzy
Database Model Tahani. Seminar Nasional Aplikasi Teknologi Informasi 2009.,
Yogyakarta.
Bojadziev, M & Bojadziev, G. 2007. Fuzzy

Logic for Business, Finance, and

Management 2nd Edition.,World Scientific. Singapore.
Kusumadewi, S & Purnomo, H. 2004. Aplikasi Logika Fuzzy Untuk Pendukung
Keputusan.,Graha Ilmu. Yogyakarta.
Susilo, F. 2003. Penghantar Himpunan & Logika Kabur Serta Aplikasinya. Universitas
Sanata Dharma. Yogyakarta.
Wang, L-X. 1997. A Course in Fuzzy System and Control., Prentice Hall Internasional.
Amerika.
http://www.astra-honda.com. Diakses tanggal 10 September 2013.
http://www.suzuki.co.id/suzuki_motorcycle.htm. Diakses tanggal 10 September 2013.
http://www.yamaha-motor.co.id . Diakses tanggal 10 September 2013.

16

MAKALAH II

17

PROGRAM APLIKASI FUZZY DATABASE MODEL TAHANI
UNTUK PEMILIHAN KENDARAAN BERMOTOR RODA DUA
BERDASARKAN KRITERIA LINGUISTIK
Yosep Bungkus F. M.1), Lilik Linawati2), Tundjung Mahatma3)
1)
Mahasiswa Program Studi Matematika FSM UKSW
2), 3)
Dosen Program Studi Matematika FSM UKSW
Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Kristen Satya Wacana
Jl. Diponegoro 52-60 Salatiga 50711
1)
662010004@student.uksw.edu, 2)lina.utomo@yahoo.com, 3)t.mahatma@staff.uksw.edu
Abstrak
Dalam makalah ini disajikan pengelolaan data didasarkan pada fuzzy database
model Tahani yang diimplementasikan menjadi program aplikasi menggunakan
Visual Basic 6.0. Program aplikasi ini berfungsi untuk merekomendasikan
pemilihan kendaraan bermotor roda dua dengan kriteria linguistik terhadap data
kendaraan yang memiliki spesifikasi pasti. Dengan masukan berupa kriteria
linguistik, program aplikasi ini memberikan hasil keluaran berupa rekomendasi
jenis-jenis kendaraan sesuai dengan kriteria yang dibentuk. Penentuan
rekomendasi kendaraan didasarkan pada nilai fire strength yang dihasilkan. Tiga
kemungkinan rekomendasi yang dihasilkan yakni: tidak terdapat hasil
rekomendasi, terdapat satu hasil rekomendasi, dan terdapat lebih dari satu
rekomendasi kendaraan bermotor. Ketiga kemungkinan rekomendasi ini
dihasilkan berdasar pada nilai fire strength yang diperoleh menurut kriteria
linguistik tertentu.
Kata kunci : Fuzzy Database, Model Tahani, Program Aplikasi Rekomendasi, Fire
Strength.

1 PENDAHULUAN
Merepresentasi kebutuhan pelanggan akan barang atau jasa merupakan salah satu
faktor penting dalam kegiatan jual-beli suatu barang atau jasa, dimana pembeli memiliki
kriteria akan barang atau jasa yang diinginkannya. Pembeli seringkali hanya
menyebutkan kriteria-kriteria yang diinginkan secara kualitatif atau disebut sebagai
kriteria linguistik, sementara data yang dimiliki penjual adalah spesifikasi secara
kuantitatif. Untuk itu perlu dicari suatu cara yang dapat menjembatani atau
menerjemahkan kriteria dari pembeli agar dapat diolah penjual sehingga penjual dapat
memenuhi kriteria pembeli, salah satunya metode fuzzy model Tahani. Penggunaan
metode fuzzy model Tahani untuk merekomendasikan kendaraan bermotor roda dua telah
dikaji oleh Maliana dkk (2013). Penggelolaan data secara manual menjadi kurang efisien
dan membutuhkan banyak waktu apabila melibatkan banyak data, sehingga perlu suatu
alat bantu untuk pengelolaan dan pengolahan data. Kajian dalam makalah ini merupakan
pengembangan dari penelitian Maliana dkk (2013) diatas, yaitu mengimplemetasikan
fuzzy model Tahani untuk pengegolaan dan pengolahan data dalam bentuk program
aplikasi berbasis fuzzy database untuk merekomendasikan kendaraan bermotor roda dua.

18

Data spesifikasi kendaraan bermotor yang deterministik dapat disimpan sebagai
database dan dikelola dengan menggunakan DBMS (Database Management Systems)
yang dapat menangani penciptaan, pemeliharaan dan pengendalian akses data (Kadir,
2009). Di sisi lain data dalam bentuk kualitatif atau linguistik dapat dikelola
menggunakan konsep himpunan fuzzy sehingga dapat direpresentasikan secara kuantitatif.
Kriteria-kriteria seperti harga, suhu, dan kecepatan dalam teori himpunan fuzzy
direpresentasikan sebagai variabel fuzzy, yang mana masing-masing variabel fuzzy
dinyatakan dalam beberapa himpunan fuzzy sesuai dengan domain yang ditentukan
berdasarkan himpunan crisp. Sebagai contoh variabel fuzzy harga dikaitkan pada
himpunan fuzzy murah, sedang dan mahal dengan batas-batas domain tertentu.
Dalam penelitian ini dikaji bagaimana membuat program aplikasi berbasis fuzzy
database dengan menerapkan model Tahani untuk menentukan rekomendasi pemilihan
suatu barang berdasarkan kriteria linguistik, terhadap sejumlah barang yang memiliki
spesifikasi deterministik. Dalam hal ini obyek penelitiannya adalah kendaraan bermotor
roda dua. Seperti diketahui terdapat banyak merek dan tipe kendaraan bermotor roda dua,
yang mana masing-masing mempunyai spesifikasi berbeda dan memungkinkan
terbentuknya banyak kombinasi kriteria linguistik, sehingga perlu adanya suatu program
aplikasi yang dapat digunakan sebagai pengolah data secara cepat dan efisien dengan
jumlah data yang banyak. Program aplikasi yang dibuat berbasis fuzzy database dengan
menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0 dan aplikasi DBMS menggunakan
Ms. Access.

2

DASAR TEORI

Himpunan Fuzzy
Dalam himpunan crisp setiap elemen dalam himpunannya selalu dapat ditentukan
secara tegas apakah ia merupakan anggota dari himpunan atau bukan. Pada kenyataanya
tidak semua himpunan terdefinisi secara tegas dikarenakan terdapat perbedaan persepsi
setiap orang, misalnya himpunan kendaraan murah. Untuk mengatasi hal ini maka Zadeh
pada tahun 1965 mengaitkan himpunan tersebut dengan suatu fungsi yang dapat
menyatakan derajat kesesuaiannya. Misalkan kendaraan dengan kapasitas silinder 100 cc
dikaitkan dengan suatu fungsi dan mempunyai nilai fungsi sebesar 0,23.
Misalkan dimiliki himpunan A yang dikaitkan dengan himpunan fuzzy ̃ maka

secara matematis himpunan fuzzy ̃ dalam semesta X dapat dinyatakan sebagai himpunan
pasangan terurut yang didefinisikan oleh :
̃

{(

̃

19

)

}

Dengan

̃

adalah fungsi keanggotaan yang memetakan x anggota himpunan

semesta X ke selang tertutup [0,1]. Nilai

̃

adalah nilai fungsi keanggotaan dari x,

yang disebut juga sebagai derajat keanggotaan (Susilo, 2003).
Terdapat beberapa fungsi keanggotaan dalam himpunan fuzzy, diantaranya
adalah: fungsi keanggotaan linear seperti direpresentasikan pada Gambar 1., dan fungsi
keanggotaan segitiga seperti direpresentasikan pada Gambar 2. (Kusumadewi, 2004).
Gambar 1.(a) merepresentasikan fungsi keanggotaan linear naik dan Gambar 1.(b)
menyatakan fungsi keanggotaan linear turun.

(a)

(b)

Gambar 1. Representasi Fungsi Keanggotaan Fuzzy Linear.

Dengan rumus fungsi keanggotaan linear naik dinyatakan seperti pada persamaan
(1), sedangkan fungsi keanggotaan linear turun dinyatakan seperti pada persamaan (2).
{

(1)

{

(2)

Fungsi segitiga direpresentasikan seperti pada Gambar 2. dengan rumus
fungsinya dinyatakan sebagai persamaan (3). Fungsi keanggotaan fuzzy ini merupakan
gabungan dari fungsi keanggotaan linear naik dan fungsi keanggotaan linear turun.

Gambar 2. Representasi Fungsi Keanggotaan Fuzzy Segitiga.

20

{

(3)

Operasi Himpunan Fuzzy
Terdapat tiga operasi dasar untuk mengkombinasikan dan memodifikasi beberapa
himpunan fuzzy yang dikemukakan oleh Zadeh. Operasi tersebut adalah komplemen pada
suatu himpunan fuzzy serta gabungan dan irisan pada himpunan-himpunan fuzzy
(Wang,1997).
Operasi komplemen pada suatu himpunan fuzzy ̃ , hasilnya dinyatakan sebagai

himpunan fuzzy ̃ dengan fungsi keanggotaan seperti persamaan (4).

(4)

̃

̃

Operasi gabungan antara dua himpunan fuzzy ̃ dan himpunan fuzzy ̃ , hasilnya

dinyatakan sebagai himpunan fuzzy ̃

̃ dengan fungsi keanggotaan seperti persamaan

(5), dimana nilai keanggotaan hasil gabungan himpunan fuzzy ini merupakan nilai
maksimal

diantara

derajat

keanggotaan

dari

himpunan-himpunan

fuzzy

yang

digabungkan.
̃ ̃

[

̃

̃

]

(5)

Operasi irisan antara dua himpunan fuzzy ̃ dan himpunan fuzzy ̃ , hasilnya

dinyatakan sebagai himpunan fuzzy ̃

̃ dengan fungsi keanggotaan seperti persamaan

(6), dimana nilai keanggotaan hasil irisan himpunan fuzzy ini merupakan nilai minimum
diantara derajat keanggotaan dari himpunan-himpunan fuzzy yang diiriskan.
̃ ̃

[

̃

̃

]

(6)

Fuzzy Database Model Tahani
Model Tahani pada fuzzy database dideskripsikan sebagai suatu model yang
digunakan untuk memproses pencarian data yang didasarkan pada operasi-operasi dalam
teori himpunan fuzzy untuk mendapatkan informasi yang sesuai dengan kriteria pencarian
datanya, sehingga sangat tepat digunakan dalam proses pencarian data yang akurat
(Bojadziev, 2007). Dalam pencarian data, model Tahani pada data fuzzy menggunakan
nilai fire strength sebagai dasar pengambilan keputusan. Nilai fire strength merupakan
nilai derajat keanggotaan hasil dari operasi-operasi himpunan fuzzy, sehingga nilai fire
strength berada pada interval [0,1].

21

Berikut ini merupakan langkah-langkah pencarian data menggunakan model
Tahani pada data fuzzy:
1. Penentuan variabel dan himpunan fuzzy serta fungsi keanggotaannya.
2. Perhitungan nilai keanggotaan setiap himpunan.
3. Penyusunan kriteria.
4. Perhitungan nilai fire stregth.
5. Penentuan hasil rekomendasi.

3

METODE PENELITIAN

Data
Penelitian ini merupakan pembuatan program aplikasi berbasis fuzzy database
yang merupakan penerapan model Tahani untuk pemilihan kendaraan bermotor roda dua.
Kriteria linguistik yang dibentuk berdasarkan pada beberapa spesifikasi data berbagai
kendaraan bermotor roda dua dan dinyatakan sebagai variabel fuzzy dan dikaitkan dengan
himpunan fuzzy yang sesuai. Data diperoleh dari internet yang diakses pada tanggal 10
September 2013.
Dalam penelitian ini dikaji data 17 kendaraan bermotor roda dua dari tiga merek
dan tipe yang dinyatakan sebagai kode A, B, C, dst. Variabel- variabel fuzzy yang
digunakan sebagai kriteria adalah harga, kapasitas-silinder, panjang-kendaraan, volumetangki-bbm dan jarak-mesin-ke-tanah. Data tersaji pada Tabel 1.

22

Tabel 1. Data Spesifikasi Kendaraan Bermotor Roda Dua
No.

Kode

Harga

Kapasitas

Bobot

Tangki Bahan

Jarak Mesin ke

(Jutaan Rupiah)

Silinder (cc)

(kg)

Bakar (lt)

Tanah (mm)

1

A

13.125

109

98

3.7

135

2

B

13.150

108

93

3.7

140

3

C

22.750

150

129

12

148

4

D

17.300

124

114

4.1

130

5

E

17.500

134

109

4

140

6

F

19.850

149

136

12

152

7

G

24.000

149

125

12

167

8

H

12.550

113

87

3.5

135

9

I

18.875

147

95

4.2

140

10

J

15.250

124

108

4.1

135

11

K

12.450

113

93

4

145

12

L

13.715

124

108

4

155

13

M

11.900

113

100

4.3

140

14

N

14.650

125

103

3.7

138

15

O

15.550

125

112

5.5

128

16

P

17.150

150

129

12.2

156

17

Q

15.000

113

99

4.8

152

Langkah – langkah Penelitian
1. Perancangan sistem.
Terdapat 2 pihak eksternal yang berhubungan dengan sistem ini, yaitu
Administrator dan Operator. Administrator merupakan pihak yang memiliki
wewenang untuk memasukan, mengubah atau menghapus data kendaraan dan
menginput

batas-batas himpunan fuzzy. Sedangkan Operator mendapat layanan

berupa rekomendasi kendaraan bermotor roda dua setelah memasukan kriteria yang
diinginkan.
Pada Gambar 3, terdapat enam proses dalam menjalankan program aplikasi.
Keenam proses tersebut

yaitu proses pemeliharaan data kendaraan, proses

pemasukan batas himpunan fuzzy, proses penghitungan derajat keanggotaan, proses
pemasukan kriteria, proses perhitungan nilai fire strength dan proses penentuan
rekomendasi kendaraan.
Pada proses pemeliharaan data kendaraan, data disimpan dan diambil dari tabel
data kendaraan. Pada proses input batas himpunan fuzzy, data-data disimpan dan
diambil dari tabel batas himpunan. Pada proses penghitungan derajat keanggotaan,
hasil dari perhitungan derajat keanggotaan sesuai fungsi keanggotaanya disimpan

23

pada tabel derajat keanggotaan. Pada proses pemasukan kriteria kendaraan, Operator
memasukkan kriteria kendaraan yang diinginkan, dan kemudian dilanjutkan pada
proses kelima perhitungan nilai fire strength dengan mengambil data dari tabel
derajat keanggotaan. Proses terakhir adalah penentuan rekomendasi, berdasarkan nilai
fire strength dicari data yang direkomendasikan dari tabel data kendaraan.

Gambar 3. Diagram Pemmrosesan Data.

2. Pembuatan struktur tabel.
Terdapat 3 tabel yang digunakan pada program aplikasi yang dibuat, yaitu :
a. Tabel Kendaraan, digunakan untuk menyimpan data tentang spesifikasi
tiap jenis kendaraan. Dengan struktur seperti tersaji pada Tabel 2.
Tabel 2. Struktur Tabel Data Kendaraan Bermotor Roda Dua.
Nama Field

Type Data

Keterangan

Kode*

Integer

Kode kendaraan

Nama

Text

Nama kendaraan

Harga

Number

Harga kendaraan

Silinder

Number

Kapasitasilinder

Bobot

Number

Bobot kendaraan

Tangki

Number

Volume tangki
kendaraan

Jarak

Number

Jarak dari tanah

b. Tabel Himpunan, digunakan untuk menyimpan data batas setiap
himpunan fuzzy. Dengan struktur seperti tersaji pada Tabel 3.

24

Tabel 3. Struktur Tabel Himpunan.
Nama Field

Type Data

Kode*

Integer

Keterangan

BatasHarga

Number

Nilai batas himpunan pada variabel Harga

BatasSilinder

Number

Nilai batas himpunan pada variabel Silinder

BatasBobot

Number

Nilai batas himpunan pada variabel Bobot

BatasTangki

Number

Nilai batas himpunan pada variabel Tangki

BatasJarak

Number

Nilai batas himpunan pada variabel Jarak

c. Tabel DK, digunakan untuk menyimpan data derajat keanggotaan suatu
jenis kendaraan tertentu pada himpunan fuzzy tertentu yang nantinya
menjadi dasar pencarian nilai fire strength. Dengan struktur seperti tersaji
pada Tabel 4.
Tabel 4. Struktur Tabel DK.
Nama Field

Type Data

Kode*

Integer

Keterangan

HargaMURAH

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk harga di himp. MURAH

HargaSEDANG

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk harga di himp. SEDANG

HargaMAHAL

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk harga di himp. MAHAL

SilinderKECIL

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Silinder di himp. KECIL

SilinderSEDANG

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Silinder di himp. SEDANG

SilinderBESAR

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Silinder di himp. BESAR

BobotRINGAN

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Bobot di himp. RINGAN

BobotSEDANG

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Bobot di himp. SEDANG

BobotBERAT

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Bobot di himp. BERAT

TangkiKECIL

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Tangki di himp. KECIL

TangkiSEDANG

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Tangki di himp. SEDANG

TangkiBESAR

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Tangki di himp. BESAR

JarakRENDAH

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Jarak di himp. RENDAH

JarakSEDANG

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Jarak di himp. SEDANG

JarakTINGGI

Number

Nilai derajat keanggotaan untuk Jarak di himp. TINGGI

Keterangan : * adalah kunci.

3. Perancangan program aplikasi.
Perancangan sistem diatas diimplementasikan dengan membuat suatu program
aplikasi berbasis fuzzy database dengan menerapkan fuzzy model Tahani.
Menu utama yang merupakan tampilan awal program aplikasi menampilkan
pilihan kategori pengguna yaitu Administrator atau Operator. Selain sebagai pihak
yang berwenang memberikan batas himpunan seorang Administrator juga diberi 3
fungsi utama yaitu :

25

1. Addnew.
Dengan fungsi ini Administrator dapat memasukan data kendaraan
bermotor roda dua yang baru.
2. Edit.
Digunakan untuk mengubah data kendaraan.
3. Delete.
Fungsi ini berguna untuk menghapus data kendaraan bermotor roda dua.
Sedangkan Operator berfungsi sebagai pihak yang memproses data kendaraan
bermotor roda dua, dengan masukan berupa kriteria linguistik kendaraan dan hasil berupa
rekomendasi kendaraan bermotor roda dua yang memenuhi kriteria linguistik. Struktur
rancangan program aplikasi dapat dilihat pada Gambar 4.

Gambar 4. Struktur Program Aplikasi.

4

HASIL DAN PEMBAHASAN
Berdasarkan rancangan di atas dibuat suatu program aplikasi dengan

menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0 dan DBMS Ms. Access. Di bawah
ini dipaparkan beberapa screenshot dari program aplikasi yang dibuat.
Jendela Menu
Jendela menu seperti Gambar 5 adalah awal pengoperasian program aplikasi.
Terdapat dua kategori pengguna, yaitu Administrator dan Operator. Administrator
merupakan pihak yang berwenang memasukan, mengubah atau menghapus data
kendaraan dan memberikan batas himpunan fuzzy. Pada makalah ini Administrator
diasumsikan sebagai manajer. Sedangkan Operator merupakan pihak yang mempunyai
kewenangan memasukan kriteria kendaraan sesuai dengan keinginan pembeli, pada
makalah ini Operator diasumsikan sebagai salesman atau staf marketing yang berhadapan
langsung dengan pembeli.

26

Gambar 5. Rancangan Jendela Menu.

Jendela Administrator
Pada jendela ini

Administrator dapat menambah, mengubah (seperti pada

Gambar 6a dan 6b) atau menghapus data kendaraan. Pada penelitian Maliana dkk (2013)
data kendaraan bermotor roda dua diolah secara manual dengan menggunakan fuzzy
model Tahani dan didapat nilai derajat keanggotaan untuk setiap jenis kendaraan seperti
pada Tabel 5 dengan menggunakan batasan rata-rata, nilai terbesar dan nilai terendah
untuk setiap himpunannya.
Tabel 5. Derajat Keanggotaan Setiap Kendaraan menurut Variabel dan Himpunan Fuzzynya.
Harga (Rp)

Kapasitas Silinder (cc)

Panjang Kendaraan (mm)

Kode
Panjang

Volume Tangki Bahan
Bakar (lt)

Jarak Mesin ke Tanah (mm)

Murah

Sedang

Mahal

Kecil

Sedang

Besar

Pendek

Sedang

Sedikit

Sedang

Banyak

Pendek

Sedang

Panjang

A

0.71

0.29

0.00

0.95

0.05

0.00

0.19

0.81

0.00

0.92

0.08

0.00

0.54

0.46

0.00

B

0.71

0.29

0.00

1.00

0.00

0.00

0.85

0.15

0.00

0.92

0.08

0.00

0.22

0.78

0.00

C

0.00

0.16

0.84

0.00

0.00

1.00

0.00

0.40

0.60

0.00

0.03

0.97

0.00

0.80

0.20

D

0.00

0.85

0.15

0.19

0.81

0.00

0.14

0.86

0.00

0.76

0.24

0.00

0.87

0.13

0.00

E

0.00

0.83

0.17

0.00

0.72

0.28

0.00

0.79

0.21

0.80

0.20

0.00

0.22

0.78

0.00

F

0.00

0.53

0.47

0.00

0.04

0.96

0.00

0.05

0.95

0.00

0.03

0.97

0.00

0.63

0.37

G

0.00

0.00

1.00

0.00

0.04

0.96

0.00

0.46

0.54

0.00

0.03

0.97

0.00

0.00

1.00

H

0.85

0.15

0.00

0.75

0.25

0.00

1.00

0.00

0.00

1.00

0.00

0.00

0.54

0.46

0.00

I

0.00

0.65

0.35

0.00

0.13

0.87

0.00

0.92

0.08

0.72

0.28

0.00

0.22

0.78

0.00

J

0.21

0.79

0.00

0.19

0.81

0.00

0.47

0.53

0.00

0.76

0.24

0.00

0.54

0.46

0.00

K

0.87

0.13

0.00

0.75

0.25

0.00

0.29

0.71

0.00

0.80

0.20

0.00

0.00

0.93

0.07

L

0.57

0.43

0.00

0.19

0.81

0.00

0.41

0.59

0.00

0.80

0.20

0.00

0.00

0.51

0.49

M

1.00

0.00

0.00

0.75

0.25

0.00

0.06

0.94

0.00

0.68

0.32

0.00

0.22

0.78

0.00

N

0.35

0.65

0.00

0.13

0.87

0.00

0.54

0.46

0.00

0.92

0.08

0.00

0.35

0.65

0.00

O

0.14

0.86

0.00

0.13

0.87

0.00

0.20

0.80

0.00

0.20

0.80

0.00

1.00

0.00

0.00

P

0.00

0.87

0.13

0.00

0.00

1.00

0.00

0.00

1.00

0.00

0.00

1.00

0.00

0.46

0.54

Q

0.27

0.73

0.00

0.75

0.25

0.00

0.65

0.35

0.00

0.48

0.52

0.00

0.00

0.63

0.37

27

Pada jendela ini Administrator dapat memasukan data batas himpunan fuzzy pada
kolom yang telah disediakan, dimana batas himpunan fuzzy mengikuti dinamika
interpretasi kriteria kendaraan. Sehingga nilai derajat keanggotaan setiap himpunan dapat
berubah dan nilai derajat keanggotaan ini ditampilkan pada jendela Operator seperti
Gambar 8. Jendela Administrator yang telah berisi data dapat dilihat pada Gambar 7.

(a)

(b)
Gambar 6. Jendela Addnew dan Edit.

Gambar 7. Jendela Administrator.

Jendela Operator
Pada jendela ini Operator dapat menentukan kriteria kendaraan yang diinginkan
pada frame Kriteria. Kriteria yang bisa dibentuk sesuai dengan spesifikasi kendaraan.
Selanju