Inventarisasi Tumbuhan Paku di Kawasan Hutan Gunung Sibuatan Kecamatan Merek Kabupaten Karo Sumatera Utara

1

BAB I
PENDAHULUAN

1. Latar Belakang
Indonesia merupakan daerah tropis yang memiliki tingkat keanekaragaman hayati
yang tinggi. Salah satu daerah yang menyimpan potensi keanekaragaman hayati
yang tinggi adalah Sumatera Utara. Sumatra Utara memiliki 7 (tujuh) gunung,
dimana salah satu gunung tidak aktif yaitu Gunung Sibuatan. Diperkirakan jumlah
tumbuhan paku banyak terdapat di Gunung Sibuatan.
Menurut Tjitrosoepomo (1989), tumbuhan paku tersebar di seluruh dunia,
sebagian besar tumbuh di daerah tropika basah yang lembab kecuali daerah yang
bersalju abadi dan kering (gurun). Menurut Lubis (2009), tumbuhan paku hidup
tersebar luas dari daerah tropis yang lembab sampai melampaui lingkaran Arktika.
Jumlah yang besardapat ditemukan di hutan hujan tropis dan juga tumbuh dengan
subur di daerah beriklim sedang, di padang rumput yang lembab, dan di sepanjang
sisi jalan dan sungai.
Tumbuhan paku merupakan salah satu golongan tumbuhan yang hampir
dapat dijumpai pada setiap wilayah di Indonesia. Tumbuhan paku dikelompokkan
dalam satu divisi yang jenis-jenisnya telah jelas mempunyai kormus dan dapat

dibedakan dalam tiga bagian pokok yaitu akar, batang, dan daun. Selain itu,
tumbuhan paku telah banyak dimanfaatkan antara lain sebagai tanaman hias,
sayuran dan bahan obat-obatan, namun secara tidak langsung, kehadiran
tumbuhan paku bermanfaat dalam memelihara ekosistem hutan antara lain dalam
pembentukan tanah, pengamanan tanah terhadap erosi, serta membantu proses
pelapukan serasah hutan (Arini & Kihno, 2012).
Pemilihan lokasi penelitian di kawasan hutan lindung Gunung Sibuatan
karena diperkirakan keragaman jenis floranya masih tinggi. Daerah Gunung
Sibuatan diperkirakan memiliki jumlah tumbuhan paku yang berlimpah. Data
mengenai jenis tumbuhan paku belum pernah dilaporkan sebelumnya.

Universitas Sumatera Utara

Berdasarkan hal tersebut akan dilakukan penelitian mengenai jenis tumbuhan
paku yang terdapat di Gunung Sibuatan.

1.2 Permasalahan Penelitian
Tumbuhan paku banyak ditemukan di hutan Gunung Sibuatan, namun belum ada
informasi mengenai jenis-jenis tumbuhan paku di kawasan hutan Gunung
Sibuatan.


1.3 Tujuan Penelitian
Tujuan dari penelitian ini adalah menginventarisasi dan mendeskripsi jenis-jenis
tumbuhan paku di hutan Gunung Sibuatan.

1.4 Manfaat Penelitian
Manfaat dari penelitian ini adalah sebagai sumber informasi dan referensi kepada
masyarakat dan peneliti selanjutnya mengenai jenis-jenis tumbuhan paku di hutan
Gunung Sibuatan.

Universitas Sumatera Utara