PENGUMUMAN PEMENANG VET.III

KEMENTERIAN SEKRETARIAT NEGARA
REPUBLIK INDONESIA

PENGUMUMAN PEMENANG PELELANGAN UMUM
PEKERJAAN PENGEMBANGAN 2 (DUA) LANTAI
GEDUNG SEKRETARIAT NEGARA RI JL. VETERAN NO. 18
Nomor : Peng.M-01.A/Setneg/PAN/Bang-PU.E/07/2012

Satuan Kerja
Paket Pekerjaan
Lokasi
Tahun Anggaran

: Sekretariat Kementerian Sekretariat Negara
: Pengembangan 2 (Dua) Lantai Gedung Sekretariat
Negara RI, Jl. Veteran III No.10
: Jakarta Pusat
: 2012

Berdasarkan Berita Acara Hasil Pelelangan pekerjaan konstruksi Pengembangan 2 (Dua)
Lantai Gedung Sekretariat Negara RI, Jl. Veteran III No.10, Nomor : BA.301.A/Setneg/PAN/Bang-PU.E/07/2012 Tanggal 02 Juli 2012 dan mengacu pada

Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah, dengan ini Panitia Pengadaan Barang/Jasa Kementerian
Sekretariat Negara RI, Tahun Anggaran 2012 yang diangkat berdasarkan Keputusan
Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara selaku Kuasa Pengguna Anggaran, Nomor
113 Tahun 2011 tanggal 30 November 2011, dengan ini mengumumkan :
Pemenang Pelelangan Umum Pekerjaan Konstruksi Pengembangan 2 (Dua) Lantai
Gedung Sekretariat Negara RI, Jl. Veteran III No.10 adalah penyedia jasa yang
memenuhi syarat Administrasi, Teknis dan Harga serta memenuhi persyaratan
Kualifikasi dengan Penawaran harga terendah sebagai berikut :
PEMENANG LELANG

Nama
Alamat
NPWP
Harga Penawaran

: PT. Adhi Karya
: Jl. Raya Pasar Minggu KM.18, Pasar Minggu,
Jakarta Selatan, DKI Jakarta Raya - 12510
: 01.001.610.3-093.000

: Rp. 17.422.762.000,(Tujuh belas milyar empat ratus dua puluh dua juta tujuh
ratus enam puluh dua ribu rupiah)

Dengan dikeluarkan pengumuman ini, bagi peserta pelelangan pekerjaan konstruksi
Pengembangan 2 (Dua) Lantai Gedung Sekretariat Negara RI, Jl. Veteran III No.10,
diberi masa sanggah selama 5 (lima) hari kerja mulai tanggal 03 Juli 2012 s.d. 09 Juli
2012 (sesuai dengan jadwal dalam LPSE).
Demikian untuk menjadi maklum, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.

Jakarta, 03 Juli 2012
Panitia Pengadaan Barang/Jasa
Ketua,

Indra Iskandar
NIP. 196611141997031001