Surat Gangguan Teknis III Nopember

PEMERINTAH KABUPATEN SANGGAU
SEKRETARIAT DAERAH

LAYANAN PENGADAAN SECARA ELEKTRONIK
Jalan Jenderal Sudirman No. 01
Telp. (0564) 21057 Fax. (0564) 21009 website : lpse.sanggau.go.id
email : lpse@sanggau.go.id; helpdesk-lpse@sanggau.go.id
SANGGAU 78512
Sanggau, 14 Nopember 2013
Kepada:
Nomor
Sifat
Lampiran
Perihal

:
:
:
:

602.1/ 07 /XI/2013/LPSE

Penting
1 (Satu) Berkas
Pemberitahuan Gangguan Teknis

Yth. Seluruh Pengguna SPSE
di TEMPAT

Dengan ini diberitahukan bahwa telah terjadi gangguan layanan
internet yang disediakan oleh provider PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk.
yang terjadi mulai siang hari tanggal 9 Nopember 2013 sampai dengan
malam hari tanggal 10 Nopember 2013, yang mengakibatkan untuk
sementara waktu akses ke Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) dan
Agregasi Data Penyedia (ADP) melalui LPSE Kabupaten Sanggau tidak
terkoneksi secara Nasional sehingga tidak dapat digunakan sebagaimana
mestinya pada saat itu.
Hal tersebut diakibatkan terputusnya jaringan kabel fiber optic (FO)
milik provider PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. yang berlokasi di
belakang Kantor Bupati Sanggau karena terkena galian tanah proyek saluran
drainase perkotaan. Berita Acara dan dokumentasi terkait dengan
pemeriksaan kerusakan jaringan tersebut terlampir bersama dengan surat ini.

Perbaikan jaringan kabel FO yang terputus tersebut memakan waktu
yang agak lama karena menunggu kiriman barang yang diperlukan dari Kota
Pontianak. Dalam rangka segera menghadirkan kembali akses ke SPSE dan
ADP melalui LPSE Kabupaten Sanggau, penanganan sementara yang
dilakukan adalah dengan meminjam sementara waktu koneksi layanan
internet milik Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Kabupaten
Sanggau, khususnya fasilitas layanan internet pada Sub Bagian Sandi dan
Telekomunikasi (Santelkom) agar seluruh Pengguna SPSE dapat terkoneksi
kembali secara Nasional dengan LPSE Kabupaten Sanggau.
Berkat dukungan, komitmen dan kerja keras dari semua pihak, sejak
malam hari tanggal 12 Nopember 2013 akses ke LPSE Kabupaten Sanggau
telah berjalan normal seperti biasa. Untuk itu Tim Pengelola LPSE
Kabupaten Sanggau mohon maaf atas ketidaknyamanan tersebut.
Surat Pemberitahuan ini baru dapat ditayangkan pada tanggal tersebut
di atas, karena pada saat gangguan Pimpinan LPSE sedang berada di luar
kota dalam rangka tugas kedinasan.
Demikian disampaikan, atas pengertian dan kerja sama yang baik
diucapkan terima kasih.

Tim Pengelola LPSE Kab. Sanggau

K e t u a,
TTD
Ir. DIDIT RICHARDI, MT.
NIP. 19691119 199803 1 006
TEMBUSAN : Disampaikan kepada Yth.
1. Bupati Sanggau (sebagai laporan).
2. Wakil Bupati Sanggau (sebagai laporan).
3. Sekretaris Daerah Kab. Sanggau.
4. Inspektur Kab. Sanggau.

BERITA ACARAPEM ERIKSAA N KERUSA KA N JARINGA N
Nomor : 555 / 06 / LPSE/ 2013
Pada hari ini SABTU tanggal SEMBILAN bulan NOPEMBER tahun DUA
RIBU TIGA BELAS, Kami yang bertandatangan dibawah ini :
N ama

Ja b a t a n

1.


H. URAY M. SAIHU, S.ST
NIP. 19730320 199803 1 006

: Verifikator LPSE Kab. Sanggau

2.

BARKAH BUJIYAN TOHATSU
NIP. 19771125 200603 1 013

: Trainer LPSE Kab. Sanggau

3.

FAKHRURRAZI, ST

: Konsultan Pendamping

4.


DADANG SUHENDAR, ST

: Koordinator PT. Telekomunikasi
Indonesia, Tbk Cabang Sanggau

Dengan ini telah melakukan pemeriksaan kerusakan pada kabel optik yang
terletak di Jalan Ki Hajar Dewantoro Sanggau, dan Kerusakan tersebut disebabkan
oleh pekerjaan saluran yang mengakibatkan patahnya kabel optik jaringan internet
LPSE Kabupaten Sanggau sehingga Web LPSE Kab. Sanggau (lpse.sanggau.go.id)
tidak dapat di akses.
Demikian Berita Acara ini dibuat dengan sebenar-benarnya untuk dapat
dipergunakan sebagaimana mestinya.
Tanda tangan

Diperiksa oleh :

1.

H. URAY M. SAIHU, S.ST
Verifikator LPSE Kab. Sanggau


: (

TTD

)

2.

BARKAH BUJIYAN TOHATSU
Trainer LPSE Kab. Sanggau

: (

TTD

)

3.


FAKHRURRAZI, ST
Konsultan Pendamping

: (

TTD

)

4.

: (
DADANG SUHENDAR, ST
Koordinator
PT.
Telekomunikasi
Indonesia, Tbk. Cabang Sanggau

TTD


)

PEMERINTAH KABUPATEN SANGGAU
SEKRETARIAT DAERAH

LAYANAN PENGADAAN SECARA ELEKTRONIK
Jalan Jenderal Sudirman No. 01
Telp. (0564) 21057 Fax. (0564) 21009 website : lpse.sanggau.go.id
email : lpse@sanggau.go.id; helpdesk-lpse@sanggau.go.id
SANGGAU 78512

LAMPIRAN

DOKUMENTASI PEKERJAAN GALIAN TANAH
DI BELAKANG KANTOR BUPATI SANGGAU

DOKUMENTASI KONDISI KABEL FO
YANG TIDAK AKTIF PADA RAK SERVER

DOKUMENTASI PENGGUNAAN SEMENTARA

LAYANAN INTERNET MILIK SANTELKOM