BERITA ACARA AANWIJZING TIMBUNAN ANJ.METRO 30JUNI2011

PEMERINTAH KOTA MAKASSAR
DINAS PEKERJAAN UMUM
POKJA ULP/PANITIA PENGADAAN BARANG DAN JASA
TAHUN ANGGARAN 2011
Jl. Urip Sumoharjo No. 8 Makassar

BERITA ACARA PENJELASAN PEKERJAAN ( AANWIJZING )
Nomor : 54.1/PAN-DPU/VI/2011

Paket Pekerjaan :
TIMBUNAN ANJUNGAN METRO
Lokasi : Kota Makassar
Tahun Anggaran : 2011

Pada hari ini, Kamis tanggal Tiga Puluh bulan Juni tahun Dua Ribu
Sebelas

(30-06-2011) kami Pokja ULP/Panitia Pengadaan Barang dan Jasa Dinas

Pekerjaan Umum Kota Makassar yang diangkat berdasarkan Keputusan Kepala
Dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar Nomor : 600/14/KEP/I/2011 Tanggal 20

Januari 2011, telah melaksanakan Aanwijzing secara online.

Penjelasan pekerjaan tersebut di atas dilaksanakan melalui website
http://www.lpse-makassar.info/eproc dimulai pukul 10.00 Wita sampai dengan pukul
13.00 Wita.

Berikut ini disampaikan Syarat-Syarat Tambahan dan transkrip pertanyaan
terhadap dokumen lelang dengan hasil tidak ada pertanyaan dari penyedia jasa.

SYARAT-SYARAT TAMBAHAN :
a. Upah minimum penawaran sesuai dengan harga standar upah Dinas Pekerjaan
Umum Kota Makassar Tahun Anggaran 2010 berdasarkan Keputusan Gubernur
Sulawesi Selatan Nomor 3859/XI/2010 tentang Penetapan Upah Minimum
Propinsi Sulawesi Selatan (UMP) Tahun 2011 dan Juklak pelaksanaan UMP
Sulsel tahun 2011 Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Prop. Sulsel adalah
sebesar Rp.1.100.000,- / 25 hari = Rp. 44.000,- / hari.
b. Penawaran dengan upah kerja di bawah UMP tersebut point a di atas
dinyatakan gugur.
c.


Koefisien Analisa tidak boleh diubah.

d. Volume pekerjaan tidak boleh diubah.
e. Mengubah koefisien analisa dan volume pekerjaan maka penawaran dinyatakan
gugur.

TRANSKRIP PERTANYAAN :
NAMA PAKET ; TIMBUNAN ANJUNGAN METRO

TIDAK ADA PERTANYAAN

Demikian Berita Acara Penjelasan Pekerjaan (Aanwijzing) ini dibuat dengan
penuh rasa tanggung jawab untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.
T t d

Pokja ULP/Panitia
Pengadaan Barang dan Jasa