094835 AKJ 17 September 2004 Sonny today

Title

: Logistik KPU

Reporter

: Sonny

Kamera

: Hamdi

No Kaset

: 100

Distribusi Logistik untuk Pilpres Putaran II oleh KPU Kota sudah dilaksanakan sejak
kemarin 16 September 2004 dan sudah mencapai 100%//
Ketua KPU Kota Miftachul Alvin ketika ditemui di Kantor KPU Kota mengatakan hari
ini tinggal tugas PPS untuk memeriksa atau mengecek kembali logistik yang terdistribusi
apakah ada kekurangan atau kesalahan, untuk segera dilaporkan ke KPU serta pihak KPU

menyerahkan dana operasional pengamanan logistik. Untuk dana operasional tiap TPS
dialokasikan anggaran untuk pengamanan empat puluh ribu rupiah untuk tiap TPS per
hari selama 3 hari, dan pendistribusiannya diserahkan sepenuhnya kepada pihak PPS.
Sistem pendistribusian oleh KPU masih seperti pada Pilpres I yaitu dikirimkan ke PPS
dan nantinya akan didistribusikan ke TPS-TPS.
R20 (menyesuaikan narator)

Demikian Sonny dan kameraman Hamdi melaporkan untuk Apa Kabar Jogja RBTV

Title

: Antisipasi KPU

Reporter

: Sonny

Kamera

: Hamdi


No Kaset

: 100

Tingginya kesalahan yang dilakukan oleh KPPS dalam mengisi berita acara dinilai sangat
merugikan pihak KPU. Untuk itu ketua KPU Kota Miftachul Alvin meminta kepada
KPPS untuk lebih teliti dan lebih cermat lagi dalam pengisian berita acara, karena apabila
terjadi kesalahan pada satu TPS saja maka imbasnya pada kesalahan data keseluruhan.
R08 (01.09 – 01.48 ; 02.02 – 02.10 statement)
Sementrara itu menindak lanjuti surat KPU no 1151/15/VII/2004 maka KPU pusat
mengeluarkan surat no 1604/15/IX/2004 yang menegaskan bahwa jika pencoblosan surat
suara sampai menghilangkan wajah maka surat suara dinyatakan tidak sah.
R03 (05.06 – 05.31 statement)
(06.06 – 06.23 gambar surat selama narator)
Demikian Sonny dan kameraman Hamdi melaporkan untuk Apa Kabar Jogja RBTV