115232 MQFM 2009 10 Fokus Terkini 15 Oktober 2009

Ass.../inilah Fokus Terkini 6.30/ Dari Tim Kamar Berita MQ FM
Jogjakarta/ Disampaikan saya...
Kamis, 15 Oktober 2009 - 04:39 wib
Perhatikan Gender, SBY Lirik Calon dari Luar Parpol
Sahabat MQ/ Presiden terpilih periode 2009-2014-Soesilo Bambang
Yudhoyono-SBY/ memberi sinyal akan melirik menteri/ di luar nama-nama
yang diajukan parpol// Presiden SBY mengatakan/ parpol yang mengajukan
nama kepadanya/ tidak mengedepankan gender/ dalam memberikan usulan
nama// Presiden SBY mengimbau kepada semua lapisan masyarakat agar
sadar/ bahwa penduduk Indonesia 50 persen/ merupakan kaum perempuan//
Karenanya/ kini saatnya peran perempuan harus dipikirkan/ untuk
keterwakilan di DPR RI/ DPD/ MPR/ kabinet/ ataupun di semua sektor//
Okezone Melansir/ Presiden SBY menjanjikan akan memberi porsi lebih pada
perempuan/ namun pihaknya belum dapat merinci berapa banyak posisi
menteri/ yang akan diisi oleh kaum perempuan/// Oke

Minyak di Atas 75 Dollar AS
Sahabat MQ/ Harga minyak New York meningkat pada Rabu 14 Oktober/ 75
dollar AS per barel/ mencapai tingkat tertinggi tahun in/ didukung jatuhnya
dollar AS// Kontrak berjangka utama New York/ minyak mentah "light sweet"
untuk pengiriman November melambung/ menjadi ditutup pada 75 koma 18

dollar AS per barel/ tingkat yang terakhir terlihat di sekitar Oktober tahun lalu/
ketika harga berada di sekitar 78 dollar AS// Analis independen AS-Ellis
Eckland mengatakan/ menguatnya pasar minyak/ diakibatkan
lemahnya
dollar/ dan kenaikan di Wall Street// Kompas.com melansir/ Permintaan
minyak telah mengalami penurunan/ di tengah kemerosotan ekonomi dunia///
Kompas.com
Demikian Fokus Terkini 6.30/ Terimakasih Atas Perhatian Sahabat/
Kembali Ke studio/ Wasalam...

Ass.../ inilah Fokus Terkini 7.30/ Dari Tim Kamar Berita MQ FM
Jogjakarta/ Disampaikan saya...
Kamis, 15/10/2009 06:07 WIB
MUI: Pin Bergambar Nabi Muhammad Haram!
Sahabat MQ/ Majelis Ulama Indonesia -MUI/ mengecam peredaran pin
bergambar Nabi Muhammad SAW// Ketua MUI -Ahmad Midan mengatakan/
peredaran Pin bergambar Nabi tersebut Haram/ karena dikhawatirkan akan
mengakibatkan penyimpangan/ pengkultusan/ serta dijadikan jimat// Midan
menambahkan/ masyarakat harus diberikan pengertian secara persuasif/
tentang hal tersebut/ dan juga aparat keamanan/ untuk segera bertindak guna

menghindari kemungkinan masalah yang lebih luas// Detik News melansir/ Pin
bergambar pria bersorban/ dengan latar belakang hijau tersebut/ beredar
dengan harga sekitar 20 ribu rupiah// Di dalam pin tersebut/ terdapat tulisan
Muhammad Rasulullah Sallallahu Alaihi wa Alihi Wassalam dengan bahasa
arab/// Detik
15 Oktober 2009 | 03:13 wib | Nasional
Kasus Aliran Dana ke Anggota DPR RI
KPK Berencana Akan Periksa Miranda Goeltom
Sahabat MQ/ Komisi Pemberantasan Korupsi -KPK/ akan memeriksa mantan
Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia -Miranda S Goeltom// Miranda akan
diperiksa terkait dugaan/ adanya aliran dana ke sejumlah anggota DPR/ terkait
pemilihan dirinya sebagai deputi gubernur senior tahun 2003// Kepala Biro
Humas KPK -Johan Budi SP mengatakan/ pelaksanaan pemeriksaan -Miranda
belum dapat dipastikan// -Johan menambahkan/ terkait laporan mantan
Anggota Komisi 9 DPR -Agus Condro/ dalam kasus tersebut/ KPK menetapkan
mantan anggoto Komisi 9 -Dudhie Ma'mun Murod dari Fraksi PDI-P/ -Endin
Sofiahara dari dari Fraksi PPP/ -Hamka Yandhu dari Fraksi Golkar/ dan -Udju
Djuhaeri dari Fraksi TNI Polri menjadi tersangka//Suara Merdeka Cyber News
melansir/ keempat tersangka tersebut/ diduga melanggar ketentuan dalam
Pasal 5/ atau Pasal 11 dan Pasal 12b Undang-Undang Pemberantasan Tindak

Pidana Korupsi/// SMCN

Demikian Fokus Terkini 7.30/ Terimakasih Atas Perhatian Sahabat/
Kembali Ke studio/ Wasalam...

Ass...inilah Fokus Terkini 8.30/ Dari Tim Kamar Berita MQ FM
Jogjakarta/ Disampaikan saya...
15 Oktober 2009 | 02:12 wib | Nasional
Kasus Suap Pimpinan KPK
BAP Diubah, Pihak Bibit-Chandra Protes
Sahabat MQ/ Pengacara dua pimpinan KPK nonaktif/ mengajukan protes
kepada Polri// Protes diajukan karena terdapat dugaan penyidik Polri/
mengubah Berita Acara Pemeriksaan -BAP/ atas nama Bibit Samad Riyanto//
anggota tim pengacara -Bibit-Chandra - Ahmad Rifai mengatakan/ dasar
hukum pencabutan cekal/ adalah pasal 25 ayat (1) dan 21 ayat (5) UU KPK//
Dasar hukum pendukung lainnya adalah/ keputusan pimpinan KPK nomor 33
tahun 2008/ sebagaimana telah diubah dalam keputusan pimpinan KPK nomor
447 tahun 2008/ yang ditanda tangani oleh seluruh pimpinan KPK// Suara
Merdeka Cyber News melansir/ pihaknya akan mengirim surat kepada Presiden
Susilo Bambang Yudhoyono/ tentang dugaan pelanggaran aturan yang

dilakukan Mabes Polri// Surat tesebut berisi sejumlah data/ tentang dugaan
penyalahgunaan wewenang/ yang dilakukan oleh kepolisian/ terkait dengan
penanganan kasus yang menjerat pimpinan KPK/// SMCN

15/10/2009 - 06:34
Antasari Siap Bantah Tuduhan JPU
Sahabat MQ/ Terdakwa kasus pembunuhan Direktur PT PRB/ Antasari Azhar/
akan membantah semua tuduhan yang di bacakan oleh Jaksa Penuntut
Umum// salah satu kuasa hukum Antasari/ Juniver Girsang mengatakan/
pihaknya siap untuk mengikuti persidangan/ kedua dengan agenda acara
membacakan eksepsi/ dari tuntutan yang dibacakan oleh Jaksa Penuntut
Umum// Inilah. Com melansir/ pada persidangan pertama/ di Pengadilan
Negeri Jakarta Selatan/ Kamis 8 Oktober 2009/ -Antasari didakwa melanggar/
pasal 340 junto pasal 55/ ayat 1 kedua KUHP/ dengan Ancaman Hukuman Mati
atau kurungan seumur Hidup/// Inilah.com

Demikian Fokus Terkini 8.30/ Terimakasih Atas Perhatian Sahabat/
Kembali Ke studio/ Wasalam

Ass...inilah Fokus Terkini 9.30/ Dari Tim Kamar Berita MQ FM

Jogjakarta/ Disampaikan saya...
Kamis, 15 Oktober 2009 | 07:11 WIB
Tim Ekonomi Baru SBY Masih Orang Lama
Sahabata MQ/ Pakar ekonommi-Fauzi Ichsan/ memperkirakan tidak terjadi
banyak perubahan dalam tim ekonomi/ pada pemerintahan Presiden Susilo
Bambang dan Wakil Presiden Boediono mendatang// Fauzzzi mengatakan/
pembentukan tim ekonomi/
akan banyak dipengaruhi oleh Boediono//
Sebagai seorang teknokrat/ alur pikiran Boediono dekat dengan alur pikiran
para menteri yang ada saat ini//
Kemungkinan besar posisi menteri
keuangan/ akan tetap dipegang oleh Sri Mulyani/ selain itu Marie Elka
Pangestu/ juga diperkirakan tetap menjabat sebagai menteri perdagangan//
Sedangkan posisi Menteri perekonomian ada kemungkinan akan dipegang oleh
Boediono sendiri// Fauzi menambahkan seperti dilansir Kompas.com/
minimnya perubahan pada tim ekonomi kabinet mendatang/ justru disenangi
oleh pasar// Pasalnya Boediono dan Sri Mulyani/ adalah tokoh yang disegani
pasar/// Kompas.com

Kamis, 15 Oktober 2009 | 07:07 WIB

Anak Korban Bencana Butuh Penanganan Khusus
Sahabat MQ/ Korban bencana alam/ khususnya anak-anak /
perlu
mendapatkan penanganan khusus untuk memulihkan kondisi kejiwaanya//
Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak-Seto Mulyadi mengatakan/
penanganan tersebut/ dibutuhkan untuk mengobati kondisi kejiwaan anak
yang terganggu/
serta
trauma menghadapi bencana//
Apabila tidak
ditangani secara tepat/ anak dapat beralih menjadi agresif/ uring – uringan/
dan cemas// Tempo Interkatif melansir/ Untuk mengatasi keadaan tersebut/
diperlukan trauma center seperti yang ada di Aceh/// Tempo

Demikian Fokus Terkini 9.30/ Terimakasih Atas Perhatian Sahabat/
Kembali Ke studio/ Wasalam
Ass...inilah Fokus Terkini 10.30/ Dari Tim Kamar Berita MQ FM
Jogjakarta/ Disampaikan saya...
Kamis, 15 Oktober 2009 | 07:02 WIB
SBY Bisa Dongkrak Bursa

Sahabat MQ/ Pertumbuhan bursa saham pada periode kedua pemerintahan
Susilo Bambang Yudhoyono/ akan berkembang pesat// Indeks Harga Saham
Gabungan pada akhir 2010/ diperkirakan akan menyentuh level di atas 3000//
Pakar Ekonomi-Fauzi Ichsan mengatakan/ pertumbuhan bursa saham adalah
refleksi pertumbuhan laba pada sektor koorporasi dan perbankan/ sehingga
jika pertumbuhan ekonomi tahun ini naik/ dari empat persen menjadi lima
persen di tahun depan/ dampaknya adalah bursa saham akan menguat//
Meski demikian para pemain saham/ tetap harus mewaspadai kemungkinan
buruk yang dapat terjadi// Kompas.com melansir/ tantangan global masih
tetap menjadi hal yang utama/ yang mempengaruhi pertumbuhan ekonomi //
Kompas.com
Kamis, 15 Oktober 2009 00:11 WIB
ICW: Tugas KPK Bukan Bersilaturahim
Sahabat MQ/ Indonesia Corruption Watch-ICW/ mengingatkan agar Komisi
Pemberantasan Korupsi-KPK/ tidak hanya melakukan kunjungan dan
bersilaturahim dengan lembaga lain/ akan tetapi melakukan pemberanatsan
korupsi// Karena sejak tiga Pimpinan Sementara KPK bekerja/ publik belum
melihat tindakan pemberantasan korupsi yang nyata//
Sebagaimana
diketahui/ setelah tiga pimpinan sementara KPK dilantik/ jajaran pimpinan

mengadakan kunjungan ke Kejaksaan Agung dan Kepolisian// ICW berharap/
KPK tidak melakukan kesepakatan tertentu/ dengan kedua lembaga tersebut/
terutama mengenai kasus yang tengah ditangani KPK// Mediaindonesia on line
melansir/ KPK di bawah kepemimpinan -Tumpak Hatorangan Panggabean/
belum ada kemajuan yang signifikan dari penanganan kasus korupasi/// MIOL

Demikian Fokus Terkini 10.30/ Terimakasih Atas Perhatian Sahabat/
Kembali Ke studio/ Wasalam

Ass...inilah Fokus Terkini 11.30/ Dari Tim Kamar Berita MQ FM
Jogjakarta/ Disampaikan saya...
Kamis, 15/10/2009 02:50 WIB
2 Aktivis ICW Tersangka
Emerson dan Illian Tolak Panggilan Polisi
Sahabat MQ/ Dua Aktivis Indonesian Corruption Watch-ICW- Emerson Yuntho
dan Illian Deta Artha Sari menyatakan/ tidak akan memenuhi panggilan polisi
atas penetapan status tersangka/ terkait pencemaran nama baik Kejaksaan
Agung //
Koordinator ICW yang juga menjadi tersangka- Emerson Yuntho
mengatakan/ proses penetapan pihaknya sebagai tersangka/ atas dugaan

kasus pencemaran nama baik oleh Kejagung/ mencerminkan otoritarian gaya
baru di Indonesia// Kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan oleh
Kejaksaan Agung / adalah tidak subtansial// Karena data pengembalian uang
negara/ antara kejaksaan Agung dengan data ICW berbeda// Detik News
melansir/ pemanggilan dua Aktivis ICW-Emershon Juntho dan Ilian Deta Arta
Sari / terkait pencemaran nama baik/ akan dilayangkan oleh kepolisian / hari
ini Kamis 15 Oktober 2009/// Detik
15/10/2009 – 08:41
Soal PDIP Koalisi SBY, Mega Pilih Diam
Sahabat MQ/
Ketua Umum PDIP- Megawati Soekarnoputri kini tengah
gamang/
terkait
pilihan koalisi ataukah tetap menjadi oposisi// Untuk
menghindari munculnya polemik tersebut/ Megawati memilih diam// Wakil
Sekjen PDI Perjuangan-Agnita Singedekane mengatakan/ sampai saat ini/
Mega belum mau berbicara ke publik/ terkait posisi politik PDIP / untuk lima
tahun ke depan// Sebab/ jika Mega berbicara kepada publik / maka akan
muncul gejolak di internal PDIP// Inilah.com melansir/ sikap oposisi yang
masih ditunjukkan Megawati/ bukanlah keinginan pribadi // Sikap yang

berseberangan dengan Taufiek Kiemas/
merupakan keputusan Rakernas
PDIP/// Inillah.com
Demikian Fokus Terkini 11.30/ Terimakasih Atas Perhatian Sahabat/
Kembali Ke studio/ Wasalam

Ass...inilah Fokus Terkini 17.30/ Dari Tim Kamar Berita MQ FM
Jogjakarta/ Disampaikan saya...
Inilah yang Memesona dari Gunung Kidul: Daratan, Pantai, dan Budaya
Kamis, 15 Oktober 2009 | 11:13 WIB
Sahabat MQ/ kabupaten Gunung Kidul/ Daerah Istimewa Yogyakarta/ semakin
gencar mempromosikan potensi pariwisata/ di daerah tersebut// Kabupaten
tersebut/ ingin mengubah citra kekeringan/ yang selalu lekat dengan Gunung
Kidul/ menjadi keindahan// Potensi pariwisata dipetakan/ dan promosi
digalakkan// Kepala Dinas Pariwisata/ dan Kebudayaan Kabupaten Gunung
Kidul -Sudodo- mengatakan/ di Gunung Kidul terbagi dalam tiga kategori/
yakni darat/ pantai/ dan wisata budaya// Potensi wisata darat meliputi/ obyek
wisata gunung api purba/ Gunung Gambar/ Hutan Wonosadi/ sejumlah
petilasan raja-raja Jawa/ dan 30 gua kapur// Sedangkan obyek wisata pantai/
masih menjadi andalan untuk mendatangkan wisatawan// Untuk mengenalkan

pesona pariwisata Gunung Kidul tersebut/ Pemerintah Kabupaten bergabung
dengan kelompok Java Promo/ terdiri dari 15 kabupaten kota di DIY/ dan Jawa
Tengah// Kompas.com melansir/ Java Promo adalah suatu wadah kerja sama/
pengembangan pariwisata DIY dan Jateng/ melalui perhimpunan dan kerja
sama/ antar pemerintah daerah/ yang diharapkan mampu mengembangkan
pariwisata di Jateng dan DIY/// Kompas.com

Bantul Terima 2 Penghargaan Nasional
Kamis, 15 Oktober 2009 01:42:00
Sahabat MQ/ Kabupaten Bantul menerima dua penghargaan nasional/ dari dua
departemen/ yakni Departemen Kehutanan -Dephut- serta Kementerian
Negara Koperasi dan UKM// Kepala Bagian Humas Pemerintah Kabupaten/ Bambang Legowo- mengatakan/ penghargaan tersebut diberikan pemerintah
pusat/ kepada Kabupaten Bantul/ atas prestasinya sebagai kabupaten
penggerak koperasi tahun 2009// Penghargaan serupa/ juga diterima oleh
Kabupaten Sleman// Indikator penilaian/ adalah komitmen pemerintah daerah/
terhadap pengembangan koperasi/ jumlah koperasi berkualitas/ jumlah

koperasi aktif/ serta anggaran yang disediakan/ dalam rangka pembinaan/ dan
pengembangan koperasi// Menurut Bambang/ untuk meningkatkan eksistensi
koperasi di Bantul/ pemerintah daerah akan mendorong aktivitas koperasi/
untuk menumbuhkan ekonomi masyarakat// Krjogja.com melansir/ jumlah
koperasi di Bantul pada tahun 2007/ sebanyak 3 ratus 49 unit/ dan kini
meningkat menjadi 3 ratus 78 unit/ pada tahun 2008/// Kr.com
Demikian Fokus Terkini 17.30/ Terimakasih Atas Perhatian Sahabat/
Kembali Ke studio/ Wasalam...