103828 AKJ 2005 08 30 Industrialisasi Dan Kewirausahaan Daerah

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
Lokasi
Reporter & Camerawan
Tanggal Liputan

: Industrialisasi dan kewirausahaan daerah
: Yogyakarta
: Rina dan Intro
: 30 Agustus 2005

Industrialisasi / masih merupakan proses yang masih banyak disalah mengertikan misalnya / selalu
memerlukan modal besar / dan teknologi tinggi // Padahal sebenarnya industrialisasi / bisa berupa
menumbuhkan sentra industri –industri kecil / misalnya emping mlinjo / grabah / sera kerajinan kulit //
Saat ini / dolar Amerika telah menembus sepuluh ribu rupiah / harga bahan bakar minyak masih akan
dinaikkan oleh pemerintah // Hal ini berarti bahwa kondisi kesejahtraan rakyat akan makin menurun / karena
daya beli masyarakat juga akan memburuk // Pengangguran serta kemiskinan juga akan terus meningkat //
Dengan demikian / pertumbuhan industri barang dan jasa / serta kegiatan penyerap tenaga pengangguran tidak
bisa ditunda lagi //
Hal tersebut disampaikan Dr. Ir Sutrisno , MSME / dalam acara Inspect tentang Industrialisasi dan
kewirausahaan daerah /yang diadakan di Wisma Anggaran Kotabaru / siang tadi // Pembangunan industri

daerah dengan pendekatan growth centre / sekarang ini jauh lebih sulit dilaksanakan // Dahulu banyak
dilaksanakan di India / Indonesia / dan Chili //
Dijelaskan pembangunan yang lebih menjanjikan untuk dianut / adalah pembangunan ekonomi lokal
diman alebih diarahkan untuk menciptakan lapangan kerja bagi penduduk lokal . Nilai –nilai budaya dan
peradaban tinggi sangat diperhatikan / menuju kearah kesejahtraan lahir batin // Pembangunan industri cara ini /
lebih mengandalkan pad kekuatan dan potensi lokal / baikdari masyarakat / pemerintah swasta / maupun
perguruan tinggi /terutama dalam menghadapi himpitan kekuatan ekonomi luar atau internasional //
Diharapkan peran pemerintah sangat dominan sebagai koordinator / fasilitator / maupun stimulator//
Karena di negara besar peran pemerintah dibantu oleh perguruan tinggi //

Rina dan Intro melaporkan untuk AKJ / RBTV //

ACC

Redaktur

Narator

Editor


1