K Peng DaftarIsi new

KATA PENGANTAR
KEPALA BAPPEDA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Segala puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT karena atas
perkenan-Nya Rancangan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Provinsi
Kalimantan Timur Tahun 2013-2018 berada di tangan Bapak/Ibu. Rancangan
ini merupakan bagian dari tahapan penyusunan RPJMD Tahun 2013-2018 yang
tengah disusun oleh Bappeda Provinsi Kalimantan Timur bersama SKPD dan segenap
stakeholder terkait. Adapun, rancangan ini sendiri merupakan upaya sistematis dari Bappeda
agar setelah Gubernur terpilih dilantik pada tanggal 17 Desember 2013, Rancangan RPJMD
sudah tersedia; yang dengan demikian, tahapan-tahapan selanjutnya dalam penyusunan
dokumen sesuai peraturan perundangan lebih ditekankan pada aspek penajaman substansi,
sinkronisasi kebijakan dengan pemerintah pusat dan pemerintah provinsi sekitar yang
memiliki isu strategis terkait, konsolidasi perencanaan lebih intens dengan kabupaten/kota se
Kalimatan Timur, dan pelibatan lebih intens dengan masyarakat dan pemangku kepentingan
pembangunan Kalimantan Timur sebagai penguatas aspek paritisipatif dalam perumusan
kebijakan pembangunan. Dengan telah dilakukan proses penyusunan dokumen lebih awal
tersebut, diharapkan proses perumusan kebijakan menjadi lebih baik, dengan pengumpulan
data dan informasi pembangunan yang lebih lengkap dan melibatkan lebih banyak para
pemangku kepentingan, khususnya untuk memenuhi aspek partisipatif, top-down dan
bottom-up lebih lanjut; termasuk untuk menguatan hubungan kinerja pembangunan antara

pemerintah provinsi dengan kabupaten/kota serta sinkronisasi kebijakan dengan pemerintah
pusat.
Sebagaimana kita ketahui bersama, RPJMD sekurang-kurangnya berisi dua materi
utama yaitu apa yang ingin dicapai dan bagaimana cara mencapainya dalam periode lima
tahun ke depan sebagaimana secara teknis diatur dalam Permendagri Nomor 54 Tahun 2010
tentang tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan,
Tata Cara Penyusunan, Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan
Daerah. Untuk itu penyusunan draft ranwal RPJMD ini difokuskan pada kejelasan sasaran
pembangunan jangka menengah dan bagaimana strategi, arah kebijakan, kebijakan umum
dapat menghasilkan rumusan program pembangunan daerah yang kredibel berdasarkan
analisis capaian kinerja pembangunan, permasalahan pembangunan, dan isu strategik daerah.
Perlu kami sampaikan bahwa Rancangan RPJMD Provinsi Kalimantan Timur Tahun
2013-2018 ini merupakan rangkai dari kegiatan penyusunan RPJMD yang secara formal
diselenggarakan setelah Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih dilantik pada pertengahan
bulan Desember 2013 yang lalu. Pelibatan seluruh bidang di Bappeda bersama SKPD utama,
i

akademisi, para asisten daerah yang berhubungan langsung dengan visi misi gubernur selama
beberapa bulan menjadi salah satu indikator keseriusan dan optimisme bagaimana
Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur ke depan ingin lebih baik dalam merencanakan dan

mengelola kinerja strategik pembangunan daerah.
Pada kesempatan ini, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada
tim perumus beserta seluruh pihak yang telah dengan tulus membantu penyusunan
rancangan ini. Semoga upaya-upaya yang secara maksimal telah dilakukan menjadi
persembahan terbaik bagi kita bersama demi masa depan Kalimantan Timur dan dicatat
sebagai amal ibadah di sisi Allah SWT.
Terakhir, segala masukan, baik secara langsung maupun tertulis, dengan sangat
terbuka kami terima untuk perbaikan materi dan finalisasi RPJMD menjadi rancangan akhir:
tahap perumusan rancangan awal, rancangan, musrenbang, rancangan akhir, dan penetapan
RPJMD Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2013-2018. Kami menyadari apa yang telah tersaji
dalam rancangan ini masih perlu perbaikan dan penyempurnaan. Namun demikian, dari yang
telah ada ini besar harapan kami dapat bermanfaat sebagai upaya tak kenal lelah kami dalam
mendorong peningkatan kinerja daerah dan perbaikan kesejahteraan masyarakat Kalimantan
Timur pada umumnya.
Amin ya Robbal Alamin, terima kasih.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

KEPALA BAPPEDA PROVINSI KALIMANTAN
TIMUR


DR. IR. H. RUSMADI M.S.

ii

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR KEPALA BAPPEDA
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL
DAFTAR GAMBAR
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Dasar Hukum Penyusunan
1.3 Maksud dan Tujuan
1.4 Hubungan Antar Dokumen
1.5 Sistematika Penulisan
1.6 Mekanisme Pencapaian Keberhasilan Pembangunan
BAB II
2.1
2.2
2.3

2.4

GAMBARAN UMUM KONDISI DAERAH
Aspek Geografi dan Demografi
Aspek Kesejahteraan Masyarakat
Aspek Pelayanan Umum
Aspek Daya Saing Daerah

BAB III GAMBARAN PENGELOLAAN
KERANGKA PENDANAAN
3.1 Kinerja Keuangan Masa Lalu
3.2 Kerangka Pendanaan

KEUANGAN

II-1
II-2
II-14
II-31
II-54

DAERAH

BAB IV ANALISIS ISU-ISU STRATEGIS
4.1 Permasalahan Pembangunan
4.2 Tantangan Pembangunan Kewilayahan Kalimantan Timur
4.3 Isu Strategis
BAB V
5.1
5.2
5.3
5.4

i
iii
v
Xi
I-1
I-1
I-2
I-4

I-5
I-6
I-7

DAN

III-1
III-1
III-20
IV-1
IV-1
IV-9
IV-22

ARAHAN VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN
Visi
Misi
Tujuan dan Sasaran
Sasaran Pemabangunan Kabupaten/Kota


iii

V-1
V-1
V-6
V-13
V-21

BAB VI
6.1
6.2
6.3
BAB VII
7.1
7.2
BAB VIII
BAB IX
BAB X

STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN

Strategi
Arah Kebijakan
Arah Kebijakan Pembangunan Kewilayahan

VI-1
VI-1
VI-11
VI-25

KEBIJAKAN UMUM DAN PROGRAM PEMBANGUNAN DAERAH
Kebijakan Umum
Program Pembangunan Daerah
INDIKASI RENCANA PROGRAM PRIORITAS DAN PENDANAAN
INDIKATOR KINERJA DAERAH
PEDOMAN TRANSISI DAN KAIDAH PELAKSANAAN

VII-1
VII-1
VII-13
VIII-1

IX-1
X-1

iv