peraturan bupati 2006 32

BUPATI BANTUL
PERATURAN BUPATI BANTUL
NOMOR

32

TAHUN 2006

TENTANG
PEMUTIHAN IZIN PERUBAHAN PENGGUNAAN TANAH BAGI KORBAN
GEMPA PENERIMA DANA REKONSTRUKSI
BUPATI BANTUL,
Menimbang :

a. bahwa dalam rangka kelancaran proses pengajuan ijin
mendirikan bangunan bagi korban gempa bumi di Kabupaten
Bantul perlu pemutihan izin Perubahan Pembangunan Tanah
Bagi Korban Gempa penerima Dana rekonstruksi;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
huruf a, perlu menetapkan Peraturan Bupati Bantul tentang
Pemutihan Izin Perubahan penggunaan Tanah bag Korban

Gempa Penerima Dana Rekonstruksi;

Mengingat :

1. Undang-Undang Nomor 15 Tahun 1950 tentang Pembentukan
Daerah-Daerah Kabupaten Dalam Lingkungan Daerah
Istimewa Yogyakarta;
2. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1960 tentangPeraturan Dasar
Pokok-Pokok Agraria;
3. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan
Daerah Jo. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2005 tentang
Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang
Nomor 3 Tahun 2005 tentang Perubahan Atas Undang-Undang
Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah Menjadi
Undang-Undang;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1950 tentang
Penetapan Mulai Berlakunya Undang-Undang 1950 Nomor 12,
13, 14 dan 15;
5. Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 23 Tahun
tentang Retribusi Izin peruntukan penggunaan Tanah;


2000

6. Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 27 Tahun 2000
tentang Penetapan Kewenangan Wajib Kabupaten Bantul;
7. Peraturan Bupati Bantul no 11b tentang Ijin Mendirikan
Bangunan Untuk Korban gempa Bumi di Kabupaten Bantul;
MEMUTUSKAN :
Menetapkan :

PERATURAN
BUPATI
TENTANG
PEMUTIHAN
IZIN
PERUBAHAN PENGGUNAAN TANAH BAGI KORBAN GEMPA
PENERIMA DANA REKONSTRUKSI

1


Pasal 1
KETENTUAN UMUM
Dalam Peraturan Bupati ini, yang dimaksud dengan :
1. Izin Peruntukan Penggunaan Tanah yang selanjutnya disebut izin adalah
pemberian izin atas penggunaan tanah kepada orang pribadi atau badan yang
akan menggunakan tanah yang dikaitkan dengan rencana tata ruang wilayah
yang terdiri dari izin perubahan penggunaan tanah dan izin lokasi/klarifikasi;
2. Rekonstruksi adalah pembangunan kembali infrastruktur pasca gempa bumi di
Kabupaten Bantul, yang lama waktunya ditetapkan berdasarkan peraturan
perundang-undangan yang berlaku;
3. Mendirikan bangunan adalah mendirikan, memperbaiki atau mengubah suatu
bangunan termasuk pekerjaan tanah untuk keperluan pekerjaan-pekerjaan
dimaksud;
4. Ijin Mendirikan Bangunan yang selanjutnya disebut IMB adalah pemberian ijin
untuk mendirikan, mengubah bentuk dan fungsi bangunan.
Pasal 2
KETENTUAN PEMUTIHAN IZIN
(1) Pemutihan izin diberikan kepada setiap orang penerima dana rekonstruksi
yang akan mengajukan IMB.
(2) Persyaratan Pemutihan Izin :

a. surat bukti kepemilikan tanah dapat berupa sertifikat, Leter C atau Surat
pernyataan Kerelaan dari pemilik Tanah yang diketahui Dukuh dn Lurah;
b. bagi korban gempa yang tanda bukti kepemilikan tanah masih atas nama
orang tua yang sudah meninggal harus disertai persetujuan tertulis dari
ahli waris lainnya;
c. bagi korban yang tanda bukti kepemilikan tanah nya berstatus tanah
sawah dan secara fisik sudah berupa pekarangan harus mengajukan Izin
dan dibebaskan dari biaya administrasi dan retribusi;
d. persyaratan pengurusan izin sebagaimana dimaksud pada huruf c wajib
disertai dengan Surat keterangan Lurah yang menyatakan bahwa tanah
yang akan didirikan bangunan keadaan fisiknya berupa pekarangan;
e. bagi korban gempa yang tanda bukti kepemilikan tanahnya berstatus
tanah sawah dan secara fisik masih berupa sawah diproses melalui Izin
reguler da di bebaskan dari biaya administrasi dan retribusi.
(3) Luas tanah yang dapat diberikan pemutihan Izin paling luas 75 ( tujuh puluh
lima )m2.
Pasal 4
RETRIBUSI
Untuk memperoleh Pemutihan Izin tidak dipungut retrbusi/biaya.


Pasal 5
PELAKSANAAN
Peraturan Bupati ini dilaksanakan oleh Kantor Pertanahan Bantul.
2

Pasal 6
JANGKA WAKTU
Jangka waktu Pemutihan Izin berlaku bagi korban gempa bumi yang menerima
dana rekonstruksi dari Januari 2007 sampai sengan 30 Juni 2007.
Pasal 7
KETENTUAN PENUTUP
Peraturan Bupati ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.
Agar setiap orang dapat mengetahuinya memerintahkan pengundangan
peraturanBupati ini dengan penempatannya dalam Berita Daerah Kabupaten
Bantul.
Ditetapkan di Bantul,
pada tanggal 5 Desember 2006
BUPATI BANTUL,

M. IDHAM SAMAWI

Dimuat dalam Berita Daerah Kabupaten Bantul
Nomor
Tanggal

41
Tahun 2006
5 Desember 2006

SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN BANTUL,

Drs. GENDUT SUDARTO, KD, BSc, MMA
(Pembina Utama Muda, IV/c)
NIP. 490017858

3