Berita Acara Lelang Gagal Pengadaan Frezeer Vaksin

BERITA ACARA LELANG GAGAL
Nomor : 04/ BALG /Pokja Barang/Dinkes–05 /V/2016

Pada hari ini, Senin tanggal Tiga Puluh bulan Mei tahun Dua Ribu Enam Belas, kami Pokja Barang ULP
Kota Palu 2016, telah mengadakan rapat sehubungan dengan hasil evaluasi, dibuat Berita Acara Lelang Gagal
untuk paket pekerjaan :
Kode Lelang LPSE

: 914214

Nama Paket Pekerjaan

: PENGADAAN FREZEER VAKSIN

Nilai Total HPS

: Rp 338.900.000,-

Website LPSE

: http://lpse.palukota.go.id


Metode Kualifikasi

: Pascakualifikasi

Metode Evaluasi

: Sistem Gugur

Metode Pengadaan

: e-Lelang Sederhana

Lokasi Pekerjaan

: Kota Palu

1. Berdasarkan hasil pembukaan penawaran dari 9 (Sembilan) perusahaan yang memasukkan dokumen
penawaran, dilanjutkan evaluasi penawaran administrasi dari 9 (Sembilan) peserta lelang, 9 (Sembilan)
peserta lelang dinyatakan memenuhi syarat administrasi. Evaluasi teknis terhadap 9 (Sembilan) peserta

lelang, 9 (Sembilan) peserta lelang dinyatakan tidak memenuhi syarat, sesuai ketentuan dalam dokumen
pengadaan, sehingga proses selanjutnya tidak dapat dilanjutkan.
2. Sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam dokumen pengadaan klausul Bab.III, 26.3A. h Hal. 17 berbunyi :
“Apabila tidak ada peserta yang lulus Evaluasi Teknis, maka pelelangan dinyatakan gagal ”.
Sehubungan dengan point 1 dan 2 tersebut di atas, Pokja Barang ULP Kota Palu memutuskan bahwa Pelelangan
Pengadaan Freezer Vaksin dinyatakan GAGAL dan tindaklanjut PELELANGAN GAGAL ini akan dilakukan
proses sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan diumumkan pada website LPSE Kota Palu.
Demikian Berita Acara Lelang Gagal ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

UNIT LAYANAN PENGADAAN KOTA PALU
POKJA BARANG
TAHUN ANGGARAN 2016
TTD

Lampiran Berita Acara Lelang Gagal

Informasi Lelang
Kode Lelang
914214
Nama Lelang

PENGADAAN FREZEER VAKSIN
Satuan Kerja
Dinas Kesehatan Kota Palu
Nilai Pagu Paket
Rp 340.000.000,00
Nilai HPS Paket
Rp 338.900.000,00
Hasil Evaluasi Lelang (Evaluasi Ke 1)
Evaluasi Administrasi | Evaluasi Teknis | Evaluasi Harga | Evaluasi Kualifikasi | Evaluasi Akhir
Evaluasi Teknis
No Peserta Teknis

Alasan

1 CV. ZHADIRA KARYA MEDIKA

- Surat LoA yang dilampirkan masa
berlakunya habis tgl 10 Mei 2016
- Surat Izin Edar dari Kemenkes masa
berlaku habis tgl 1 Mei 2016


2 CV. SATRIA JAYA SCIENTIFIC

- Surat LoA yang dilampirkan masa
berlakunya habis tgl 10 Mei 2016
- Surat Izin Edar dari Kemenkes masa
berlaku habis tgl 1 Mei 2016

3 PT. GUNA MULIA MEDIKA

- Surat LoA yang dilampirkan masa
berlakunya habis tgl 10 Mei 2016
- Surat Izin Edar dari Kemenkes masa
berlaku habis tgl 1 Mei 2016

4 PT. ADENA MISBAH

- Surat LoA yang dilampirkan masa
berlakunya habis tgl 10 Mei 2016
- Surat Izin Edar dari Kemenkes masa

berlaku habis tgl 1 Mei 2016

5 PT. Indo Persada Sejahtera

- Surat LoA yang dilampirkan masa
berlakunya habis tgl 10 Mei 2016
- Surat Izin Edar dari Kemenkes masa
berlaku habis tgl 1 Mei 2016

6 PT. Winam Putra Abadi

- Surat LoA yang dilampirkan masa
berlakunya habis tgl 10 Mei 2016
- Surat Izin Edar dari Kemenkes masa
berlaku habis tgl 1 Mei 2016

7 Cv. Samar Girah Mandiri

- Surat LoA yang dilampirkan masa
berlakunya habis tgl 10 Mei 2016

- Surat Izin Edar dari Kemenkes masa
berlaku habis tgl 1 Mei 2016

8 CV. UNIVERSAL STUDIO

- Surat LoA yang dilampirkan masa
berlakunya habis tgl 10 Mei 2016
- Surat Izin Edar dari Kemenkes masa
berlaku habis tgl 1 Mei 2016

9 CV. BRILLIAN BERKARYA

- Tidak melampirkan LoA
- Tidak melampirkan Izin Distribusi/
Izin Edar alkes