BA Gagal Lelang Pengadaan Alat alat Bengkel

PEMERINTAH KOTA KEDIRI

UNIT LAYANAN PENGADAAN
Jl. Jend. Basuki Rakhmad No. 15 Kode Pos 64123

No. Telp./Fax. (0354) 682955 Ext. 222
Website : www.ulpkotakediri.go.id E-mail : ulpkotakediri.gmail.com

KEDIRI

Pekerjaan :
Pengadaan Alat – alat Bengkel
Kode Lelang : 135590
Lokasi
Tahun

: Kota Kediri
: 2014

Pada hari ini : Senin


Berita Acara
GAGAL LELANG
Nomor : 027/636/ULP/2014
Tanggal : 03 November 2014

tanggal Tiga bulan November tahun Dua Ribu Empat Belas,

bertempat di Ruang Unit Layanan Pengadaan Kota Kediri, Jl. Jend. Basuki Rakhmad 15 Kediri,
kami selaku Pokja Pengadaan Barang Unit Layanan Pengadaan (ULP) Kota Kediri berdasarkan
Surat Keputusan Walikota Kediri, tanggal 12 Mei 2014, Nomor : 188.45/18/419.16/2014,
telah mengadakan Rapat Hasil Pelelangan kegiatan pekerjaan Pengadaan Alat – alat Bengkel
Kode Lelang : 134590, dengan hasil sebagai berikut :
Berdasarkan Berita Acara Evaluasi Kualifikasi nomor : 027/633/ULP/2014 tanggal
1 November 2014 adanya indikasi persekongkolan antar Penyedia Barang/Jasa karena :
1. Adanya kesamaan dokumen teknis, antara lain : kesamaan spesifikasi barang yang
ditawarkan (merk/tipe/jenis) dan/atau dukungan teknis;
2. Adanya kesamaan/kesalahan isi dokumen penawaran, antara lain kesamaan/kesalahan
pengetikan, susunan, dan format penulisan.
Berdarkan atas ketentuan diatas dan ketentuan dalam Pasal 83 ayat 1 huruf e Perpres 70
Tahun 2012, yang berbunyi dalam evaluasi penawaran ditemukan bukti/indikasi terjadi persaingan

tidak sehat maka Pokja Pengadaan Barang ULP Kota Kediri menyatakan bahwa pelelangan untuk
paket pekerjaan Pengadaan Alat – alat Bengkel (Kode Lelang : 135590) dinyatakan GAGAL.
Demikian berita acara ini dibuat untuk digunakan sebagaimana mestinya.

POKJA PENGADAAN BARANG
UNIT LAYANAN PENGADAAN (ULP)
KOTA KEDIRI
Ketua,
TTD
BINTI SA’ADAH, S.Si
NIP. 19721111 199901 2 001