Peramalan Nilai Penjualan Energi Listrik PT.PLN (PERSERO) Provinsi Sumatera Utara Tahun 2017

BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Dalam bidang ekonomi, manusia berperan sebagai produsen sekaligus sebagai
konsumen yang selalu berupaya dalam memenuhi kebutuhan hidupnya melalui
alat pelengkap kebutuhan yang tersedia dan beraneka ragam. Berbagai macam
usaha dilakukan manusia dalam memenuhi kebutuhan hidupnya, baik melalui
pemanfaatan energi dari sumber daya alam yang tersedia maupun pengolahan
kembali produk-produk yang sudah lama tidak digunakan lagi agar bisa
dimanfaatkan kembali.
Energi dapat dibagi menjadi dua bagian apabila dilihat dari sumbernya,
yaitu energi primer dan energi final. Energi primer adalah energi yang belum
mengalami pengelolaan teknologi dan biasanya diperlukan sebagai bahan untuk
menghasilkan energi final. Misalnya minyak bumi, gas bumi, batu bara, tenaga
air, panas bumi dan lain-lain. Energi final adalah energi yang siap digunakan oleh
konsumen akhir. Misalnya bahan bakar minyak (seperti minyak tanah, solar,
bensin dan lain-lain), gas/LPG, dan listrik yang siap pakai. Energi listrik
misalnya, masyarakat sangat membutuhkan listrik untuk membantu aktivitas
sehari-hari agar dapat lebih mudah diselesaikan. Apalagi zaman sekarang yang
serba listrik, sehingga ada semboyan “Listrik untuk kehidupan yang lebih baik.”

Energi listrik adalah salah satu kebutuhan yang sangat penting dalam
kehidupan manusia khususnya pada era globalisasi dan modernisasi saat ini.
Perkembangan teknologi yang semakin canggih memerlukan banyak hal yang
dapat mendukung kemajuan IPTEK tersebut, salah satunya adalah dengan energi
listrik. Tanpa adanya energi listrik kehidupan manusia pasti akan sangat jauh
berbeda jika dibandingkan dengan manusia pada saat sekarang ini yang sudah
berkembang pesat seiring dengan berjalannya waktu.

Universitas Sumatera Utara