Undangan Klarifikasi Teknis

POKJA V
UNIT LAYANAN PENGADAAN KABUPATEN BANGKA SELATAN
TAHUN ANGGARAN 2015
Nomor
Lamp.

:
:

07.87.a/POKJA V/2015
1 (satu) lembar

Toboali, 04 September 2015

Kepada Yth
1. CV. Eben Haezer
di
tempat
Perihal

:


Undangan Klarifikasi Teknis dan Kewajaran Harga Penawaran Paket Kegiatan Belanja
Pakaian Dinas Lapangan (Belanja Seragam PDL Linmas dan Perlengkapan).

Berdasarkan :
1. Berita Acara Evaluasi Harga Nomor : 05.87/POKJA V/2015 Tertanggal 04 September 2015, dan setelah kami
laksanakan evaluasi harga terdapat beberapa hal yang akan kami klarifikasi terhadap penawaran teknis dan
kewajaran harga.
2. Berita Acara Evaluasi kualifikasi Nomor : 07.87/POKJA V/2015 Tertanggal 04 September 2015, dengan ini kami
mengundang Saudara untuk membuktikan kebenaran dokumen kualifikasi yang telah Saudara upload pada SPSE
kabupaten Bangka selatan dengan jadwal sebagai berikut :
3. Apabila Penawaran lulus terhadap Klarifikasi Teknis dan Kewajaran Harga, maka di lanjutkan dengan Pembuktian
Kualifikasi.
Adapun acara
Hari/Tanggal
Pukul
Tempat

ini akan kami laksanakan pada :
: Senin, 07 September 2015

: 09.00 s/d 15.00 WIB
: Ruang pelayanan ULP Kabupaten Bangka Selatan
Kantor Bupati Bangka Selatan, Jl. Gunung Namak Toboali

Hal
1.
2.
3.
4.

- hal yang perlu ditunjukkan kepada Sekretariat ULP sebagai bahan pembuktian kualifikasi adalah :
SIUP yang sesuai (Asli dan 2 Copy)
TDP yang sesuai (Asli dan 2 Copy)
NPWP dan SPT Tahunan 2014 (asli dan 2 copy);
Surat Pernyataan bahwa perusahaan yang bersangkutan dan manajemennya tidak dalam pengawasan pengadilan,
tidak pailit, kegiatan usahanya tidak sedang dihentikan dan/atau direksi yang bertindak untuk dan atas nama
perusahaan atau peserta perorangan tidak sedang dalam menjalani sanksi pidana (asli dan 2 copy);
5. Salah satu dan/atau semua pengurus dan badan usahanya atau peserta perorangan tidak masuk dalam Daftar
Hitam (asli dan 2 copy);
6. Khusus untuk penyedia berbentuk badan usaha, memperoleh paling sedikit 1 (satu) pekerjaan sebagai penyedia

dalam kurun waktu 4 (empat) tahun terakhir, baik di lingkungan pemerintah maupun swasta termasuk
pengalaman subkontrak, kecuali bagi peserta Usaha Mikro, Usaha Kecil dan koperasi kecil yang baru berdiri kurang
dari 3 (tiga) tahun (asli dan 2 copy);
7. Surat Perjanjian Kerja (Kontrak) pengalaman kerja (kemampuan) sesuai bidang pekerjaan yang dilelangkan dan
Berita Acara Serah Terima Pekerjaan (PHO/FHO) (asli dan 2 copy);
8. Brosur dan gambar-gambar (asli dan 2 copy);
9. Akte Pendirian Perusahaan dan jika ada Akte Perubahan terakhir (asli dan 2 copy);
10. Dan dokumen lainnya yang telah di upload calon penyedia
11. Contoh hasil jahitan (beserta atributnya) dan barang lain yang ditawarkan ;

Mengingat pentingnya acara tersebut, maka diharapkan kehadiran saudara atau wakil dari saudara dengan membawa
surat kuasa dengan format seperti dalam lampiran undangan ini dengan membawa data-data penunjang terhadap halhal yang kami klarifikasi tersebut di atas.
Demikian undangan ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terimakasih.
POKJA V
ULP KABUPATEN BANGKA SELATAN TA. 2015

Tembusan :
1. Arsip