BA. Gagal Lelang Solar Home System SHS

PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG
POKJA BARANG I ULP
Jl. Timor Raya Km. 36 – Oelamasi
BERITA ACARA GAGAL LELANG
Nomor : 08/Pokja Barang I/NAKERTRANS/SHS/VI/2017
SATUAN KERJA

: DINAS KETENAGAKERJAAN TRANSMIGRASI
KABUPATEN KUPANG
NAMA POKJA
: POKJA BARANG I ULP KABUPATEN KUPANG
NAMA PAKET PEKERJAAN : PENGADAAN DAN PEMASANGAN SOLAR HOME
SYSTEM (SHS)
ID PAKET/KODE LELANG : 720551

Pada hari ini, Senin tanggal Dua Belas Bulan Juni Tahun Dua Ribu Tujuh Belas, Kami yang
bertanda tangan di bawah ini Pokja Barang I ULP Kabupaten Kupang Tahun Anggaran 2017,
telah melakukan Rapat evaluasi terhadap kegiatan pelelangan :
Nama Paket Pekerjaan
:
PENGADAAN DAN PEMASANGAN SOLAR HOME

SYSTEM (SHS) DI UPTD TULAKABOAK DESA
PANTULAN KECAMATAN SULAMU TA. 2017
Total HPS
: Rp. 239.866.000,00,- (Dua Ratus Tiga Puluh Sembilan
Juta Delapan Ratus Enam Puluh Enam Ribu Rupiah)
Metode Pelelangan
: e-lelang Sederhana
Metode Kualifikasi
: Pasca Kualifikasi
Metode Evaluasi
: Sistem Gugur
I. Dasar Evaluasi
1. Perpres Nomor 54 Tahun 2010 beserta perubahan-perubahannya dan yang terakhir
Perpres Nomor 4 Tahun 2015;
2. Dokumen Pengadaan Nomor 03/Pokja Barang I/NAKERTRANS/SHS/V/2017
Tanggal 17 Mei 2017;
3. Hasil Pembuktian Kualifikasi.
II. Hasil Evaluasi
Mengacu kepada hasil pembuktian kualifikasi :
a. Bahwa CV. Bagas Energy Mandiri tidak dapat membuktian bukti registrasi tahunan

SIUP (Surat Ijin Usaha Perdagangan) Nomor : 510/PK/1233/BPPT.4 yang
seharusnya dilaksananan pada 31 Januari 2016 dan 31 Januari 2017;
b. Bahwa sebagaimana keadaan pada huruf “a” maka penawaran CV. Bagas Energy
Mandiri dinyatakan gugur dan tidak lulus evaluasi kualifikasi;
c. Bahwa CV. Jacob’s tidak hadir dalam acara pembuktian kualifikasi;
d. Bahwa sebagaimana keadaan pada huruf “c” maka penawaran CV. Jacob’s
dinyatakan gugur dan tidak lulus evaluasi kualifikasi;

e. Mengacu
kepada
Dokumen
Pengadaan
Nomor
03/Pokja
Barang
I/NAKERTRANS/SHS/V/2017 Tanggal 17 Mei 2017 “BAB III Instruksi Kepada
Peserta (IKP) Huruf E (Pembukaan dan Evaluasi Penawaran) nomor 28 (Evaluasi
Kualifikasi), nomor 28.8 halaman 34 ‘Apabila tidak ada yang lulus evaluasi
kualifikasi, maka lelang dinyatakan gagal’
f. Dengan demikian maka dengan ini Pokja Barang I ULP Kab. Kupang menyatakan

pelelangan dengan ID paket/Kode Lelang 720551 Pengadaan dan Pemasangan Solar
Home System (SHS) dinyatakan “Gagal”.
Demikian Beriata Acara ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Oelamasi, 12 Juni 2017
POKJA BARANG I
Ttd