Pengaruh Tingkat Perputaran Kas, Piutang dan Persediaan terhadap Rentabilitas Ekonomi pada KPRI di Karisidenan Pekalongan.

ABSTRAK
Muhda, Zulfa. 2009.
Pengaruh Tingkat Perputaran Kas, Piutang dan
Persediaan terhadap Rentabilitas Ekonomi pada KPRI di Karisidenan
Pekalongan. Skripsi. Jurusan Akuntansi. Fakultas Ekonomi, Universitas
Negeri Semarang. Pembimbing I: Dra. Margunani MP, Pembimbing II:
Muhammad Khafid Spd. Msi
Kata Kunci: perputaran kas, perputaran piutang, perputaran persediaan,
rentabilitas ekonomi.
Rentabilitas ekonomi adalah perbandingan antar laba sebelum pajak
dengan operating assets yang dipergunakan untuk menghasilkan laba dan
dinyatakan dalam persentase. Pengelolaan yang baik pada perputararan aktiva
usaha seperti perputaran kas, piutang dan persediaan bisa meningkatkan perolehan
laba pada koperasi sehingga efisiensi yang dibutuhkan oleh koperasi
tercapai.Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana
tingkat perputaran kas, piutang dan persediaan serta rentabilitas pada KPRI di
karisidenan Pekalongan tahun 2007? 2) Berapa besar pengaruh perputaran kas,
piutang dan persediaan baik secara simultan maupun parsial berpengaruh terhadap
rentabilitas ekonomi pada KPRI di karisidenan Pekalongan tahun 2007?Tujuan
penelitian ini adalah untuk menjawab permasalahan yang ada.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh laporan keuangan KPRI di

Karisidenan Pekalongan tahun 2007 yaitu 74 KPRI. Sampel yang diambil adalah
laporan keuangan KPRI yang berjumlah 32 KPRI. Pengambilan sampel dilakukan
dengan teknik purposive sampling. Adapun variabel yang dalam penelitian ini
adalah perputaran kas, piutang dan persediaan sebagai variabel bebas serta
rentabilitas ekonomi sebagai variabel terikat. Metode pengumpulan data yang
digunakan dalam penelitian ini adalah metode dokumentasi dan studi pustaka.
Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi
linear berganda.
Berdasarkan hasil uji simultan terdapat pengaruh yang signifikan antara
perputaran kas, piutang dan persediaan terhadap tingkat rentabilitas ekonomi pada
KPRI di Karisidenan Pekalongan tahun 2007 adalah sebesar 40,50% sedangkan
sisanya sebesar 59,50% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Untuk
hasil uji secara parsial perputaran kas tidak berpengaruh terhadap tingkat
rentabilitas ekonomi, perputaran piutang berpengaruh terhadap tingkat rentabilitas
ekonomi sebesar 21,34% dan untuk perputaran persediaan berpengaruh terhadap
tingkat rentabilitas ekonomi yaitu sebesar 18,57%
Saran yang dapat peneliti berikan untuk KPRI di Karisidenan Pekalongan
1) Untuk KPRI Sapta Tunggal sebaiknya dalam menjalankan penjualan kredit
hendaknya memberikan batasan waktu yang lebih pendek, sehingga piutang tidak
terlalu lama di konsumen. 2) Untuk KPRI Perintis sebaiknya secara aktif

melakukan penagihan, sehingga tidak terjadi piutang yang tidak tertagih, dan
efisiensi penggunaan piutang koperasi dapat tercapai. 3) Untuk KPRI Langeng
Bakti sebaiknya dapat menambah jenis barang dagang yang sekiranya dibutuhkan
oleh anggota, selain itu dalam menentukan harga jual barang hendaknya lebih
murah sehingga dapat bersaing dengan tempat lain.

viii

Dokumen yang terkait

Pengaruh Tingkat Perputaran Kas, Piutang dan Persediaan terhadap Rentabilitas Pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia ( KPRI ) di Kabupaten Jepara Tahun 2002 2004

2 33 78

PENGARUH TINGKAT PERPUTARAN KAS, PIUTANG, DAN PERSEDIAAN TERHADAP RENTABILITAS EKONOMI Pengaruh Tingkat Perputaran Kas, Piutang, Dan Persediaan Terhadap Rentabilitas Ekonomi Pada KPRI Kabupaten Sragen.

2 5 12

PENDAHULUAN Pengaruh Tingkat Perputaran Kas, Piutang, Dan Persediaan Terhadap Rentabilitas Ekonomi Pada KPRI Kabupaten Sragen.

0 1 8

KARYA ILMIAH Pengaruh Tingkat Perputaran Kas, Piutang, Dan Persediaan Terhadap Rentabilitas Ekonomi Pada KPRI Kabupaten Sragen.

0 2 21

PENGARUH TINGKAT PERPUTARAN KAS, PERPUTARAN PIUTANG, PERPUTARAN PERSEDIAAN, EFEKTIVITAS PENGENDALIAN BIAYA, STRUKTUR MODAL DAN SIZE PERUSAHAAN TERHADAP RENTABILITAS EKONOMI PADA KPRI DI KABUPATEN BREBES TAHUN 2007-2009.

0 2 2

PENGARUH PENGENDALIAN BIAYA, PERPUTARAN KAS, PERPUTARAN PIUTANG DAN PERPUTARAN PERSEDIAAN TERHADAP RENTABILITAS EKONOMI PADA KPRI DI KOTA SEMARANG.

5 10 101

Pengaruh Perputaran Kas Dan Perputaran Piutang Terhadap Rentabilitas Ekonomi Pada KPRI Di Kabupaten Jepara Tahun 2004- 2005.

0 2 95

Pengaruh Perputaran Kas Dan Perputaran Piutang Terhadap Rentabilitas Ekonomi Pada KPRI Di Kabupaten Jepara Tahun 2004-2005.

0 1 1

Pengaruh Tingkat Perputaran Kas, Piutang dan Persediaan terhadap Rentabilitas Pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia ( KPRI ) di Kabupaten Jepara Tahun 2002-2004.

1 5 2

PENGARUH PERPUTARAN KAS DAN PERPUTARAN PIUTANG TERHADAP RENTABILITAS EKONOMI PADA KOPERASI PEGAWAI REPUBLIK INDONESIA (KPRI) DI KABUPATEN SUKABUMI

0 3 12