Operasi Ramadniya Krakatau 2017 | PID POLRI Polda Lampung1

Operasi Ramadniya : Polda Lampung Terjunkan 4952 Personil
Dalam Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1438 H

Polda Lampung - Kepolisian Daerah Lampung dengan Instansi
terkait hari ini di Gedung Graha Wiyono Siregar (gws)
menggelar Rapat Koordinasi Kesiapan Akhir dalam Operasi
Ramadniya Krakatau 2017 dalam pengamanan Hari Raya Idul
Fitri 1438 Hirjiah. Kamis (15/6/2017).

Dalam pengamanan hari raya Idul Fitri 1438 H tahun 2017 ini
Polda Lampung akan melaksanakan Operasi Ramadniya
Krakatau 2017 dari tanggal 19 Juni 2017 s/d 4 Juli 2017
mendatang. Operasi terpusat ini juga dilaksanakan oleh seluruh
Polda dan Polres se Indonesia yang bertujuan untuk
memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat
selama Hari Raya Idul Fitri 1438 Hirjiah.

Sebanyak 4.952 personil Polda Lampung dan Instansi terkait
yang akan dilibatkan dalam Operasi Ramadniya Krakatau ini,
uang terdiri dari Personil Polda dan Polres dengan rincian
sebagai berikut:

1. Polda Lampung sebanyak 640 personil.
2. Polres jajaran sebabyak 1.924 personil.
3. Instansi terkait sebabyak 2.388 personil yang terdiri dari TNI
408 personil, Dishub 344 personil, Pol PP 406 personil, Dinkes

279 personil, Pramuka 348 personil dan 603 persobil lainnya.
Personil tersebut diatas akan ditempatkan dibeberapa pos
pelayanan, pos pengamanan dan pos terpadu yang telah
disiapkan Polda Lampung dan Polres jajaran.

Ada 43 Pos pengamanan, 14 pos pelayanan, 1 pos terpadu, 13
pos pantau dan 2 pos chek point dan 96 titik kantong parkir
yang dapat menampung 10.453 kendaraan tersebar diseluruh
wilayah hukum Polda Lampung dan jajaran, dengan rincian
sebagai berikut:
1. Polresta Bandar Lampung 7 pos pengamanan, 1 pos
pelayanan, 1 pos terpadu dan 5 lokasi kantong parkir untuk
menanpung 350 kendaraan.
2. Polres Lampung Selatan 5 pos pengamanan, 2 pos
pelayanan, 3 pos pantau, 1 pos chek dan 28 lokasi kantong

parkir untuk menanpung 3635 kendaraan.
3. Polres Metro 1 pos pengamanan, 1 pos pelayanan dan 4
lokasi kantong parkir untuk menanpung 700 kendaraan.
4. Polres Lampung Timur 3 pos pengamanan, 2 pos pelayanan,
1 pos chek dan 5 lokasi kantong parkir untuk menanpung 810
kendaraan.
5. Polres Lampung Tengah 5 pos pengamanan, 1 pos
pelayanan, 9 pos pantau dan 15 lokasi kantong parkir untuk
menanpung 1380 kendaraan.
6. Polres Tulang Bawang 3 pos pengamanan, 1 pos pelayanan
dan 10 lokasi kantong parkir untuk menanpung 790 kendaraan.
7. Polres Mesuji 2 pos pengamanan dan 2 lokasi kantong parkir

untuk menanpung 500 kendaraan.
8. Polres Lampung Utara 5 pos pengamanan, 1 pos pelayanan
dan 11 lokasi kantong parkir untuk menampung 1.140
kendaraan.
9. Polres Lampung barat 4 pos pengamanan, 2 pos pelayanan
dan 10 lokasi kantong parkir untuk menampung 320
kendaraan.

10. Polres Way Kanan 2 pos pengamanan, 1 pos pelayanan dan
6 lokasi kantong parkir untuk menanpung 250 kendaraan.
11. Polres Tanggamus 4 pos pengamanan, 1 pos pelayanan
dan 2 lokasi kantong parkir untunk menampung 400
kendaraan.
12. Polres Pesawaran 2 pos pengamanan, 1 pos pelayanan dan
2 lokasi kantong parkir untuk menampubg 200 kendaraan.