Undangan Negosiasi Harga

PEMERINTAH KABUPATEN LEBAK
UNIT LAYANAN PENGADAAN

POKJA PENGADAAN BARANG/JASA
Jalan Abdi Negara No. 03 Rangkasbitung

Nomor : 602.1/20- POKJA/UND.KTH/DBM/APBD/2015
Sifat : Penting
Perihal: Undangan Negosiasi Harga

Rangkasbitung, 29 Mei 2015
Kepada Yth.
Direktur CV PURNAMA RAYA,
dan CV JILLAN CONTRACTOR
Di –
Tempat

Sehubungan dengan Pengadaan Barang/Jasa Dinas Bina Marga Kabupaten Lebak Tahun
Anggaran 2015 Kegiatan Pembanguna Jalan Pekerjaan Pengadaan Bahan Material
Lokal Jalan sukahujan - Cikaret, dengan jumlah Penyedia yang memasukan Penawaran
kurang dari 3 (tiga) Penawar, maka sesuai dengan Dokumen Pengadaan bersama ini Kami

mengundang Saudara untuk hadir pada Acara Negosiasi Harga yang akan dilaksanakan
pada :
Hari/Tanggal
Acara
Waktu
Tempat

: Senin, 01 Juni 2015
: Negosiasi Harga
: - 09.00 s/d 10.00 WIB (untuk CV. PURNAMA RAYA)
- 11.00 s/d 12.00 WIB (untuk CV. JILLAN CONTRACTOR)
: Kantor Dinas Bina Marga Kabupaten Lebak
Jl. Siliwangi No. 50 Rangkasbitung

Pada saat Negosiasi, Penyedia Jasa diharuskan :
1. Dihadiri oleh direktur atau yang dikuasakan dengan menunjukan surat kuasa
asli dan menunjukan Kartu Identitas Asli yang diberi kuasa.
2. Membawa Dokumen Penawaran Asli.
Apabila direktur atau yang dikuasakan tidak hadir sesuai waktu yang telah ditentukan dan
tidak membawa dokumen yang dipersyaratkan kepada Pokja Pengadaan Barang/Jasa,

maka Perusahaan Saudara dinyatakan gugur.
Demikian disampaikan atas perhatian dan kehadiran saudara diucapkan
terimakasih.

UNIT LAYANAN PENGADAAN
POKJA PENGADAAN BARANG/JASA BAHAN MATERIAL
DAN SEWA ALAT KEGIATAN PEMBANGUNAN JALAN
DAN PEMBANGUNAN JEMBATAN
DINAS BINA MARGA KABUPATEN LEBAK
TAHUN ANGGARAN 2015