Tegusti M. Waly 22010110110046 BAB7KTI

BAB VII
SIMPULAN DAN SARAN
7.1 SIMPULAN
Berdasarkan

hasil

penelitian

yang

telah

dilakukan

dapat

disimpulkan sebagai berikut. Didapatkan 58 pasien IMA yang dirawat di ICU dan
HCU selama 2 tahun terakhir ini, dan terdapat 45 pasien (77,6%) mengalami
cardiac arrest dan 13 pasien (22,4%) tidak mengalami cardiac arrest. Mayoritas
pasien IMA yang dirawat dibagian ICU dan HCU berusia lebih dari 61 tahun

dengan persentase 48,3%. Pasien IMA yang dirawat di ICU dan HCU merupakan
pasien yang berasal dari instalasi gawat darurat yaitu 48 pasien yang memiliki
persentase 82,7%. Sedangkan terdapat 7 pasien (12,1%) yang merupakan pasien
kiriman dari bangsal rawat inap dan 3 pasien (5,2%) yang berasal dari instansi
lain.

Mayoritas pasien IMA yang menjadi cardiac arrest yaitu sebanyak 30

pasien (85,7%) tidak respon terhadap tindakan resusitasi sedangkan yang respon
terdapat 5 pasien dengan persentase 14,3%. Terdapat 22 pasien (62,85%) yang
diberikan defibrilator dan terdapat 29 (50%) pasien yang menggunakan ventilator.
Rentang skor APACHE pasien IMA yang dirawat di ICU dan HCU selama
periode Januari 2012 – Desember 2013 terbanyak pada rentang skor 15-19
sebanyak 18 (31,03%) pasien dan pada pasien yang meninggal dengan rentang
skor APACHE yang terbanyak adalah pada rentang skor 15-19 sebanyak 17
pasien.

52

53


7.2 SARAN
Berdasarkan pada simpulan hasil penelitian tersebut, peneliti memberikan
saran sebagai berikut. Hasil penelitian diharapkan dapat dimanfaatkan sebagai
evaluasi dan perbaikan penanganan kasus IMA dan cardiac arrest di RSUP Dr.
Kariadi Semarang. Memperbaiki cara pengisian, penelitian dan menjaga
kelengkapan data rekam medik pasien. Hasil penelitian ini dapat dipakai sebagai
rujukan untuk penelitian yang berhubungan dengan penanganan kasus IMA.