Pengumuman Pembatalan Pelaksana Penyedia Jasa Konsultansi Pengawasan

PEJABAT PENGADAAN BARANG DAN JASA
DINAS PEKERJAAN UMUM KABUPATEN NATUNA
Jl. Batu Sisir - Bukit Arai Gedung A Pulau Sekatung Lt. II. Ranai - Natuna

PENGUMUMAN PEMBATALAN

Menanggapi surat dari CV. ARJUNA CONSULT Nomor : 001/CV.ARJ/S.PD/VII/2016 tanggal 22 Juli 2016 Perihal : Pengunduran diri perusahaan
dari Penyedia Jasa Pengawasan pada Pekerjaan : Pengawasan Peningkatan Ruas Jalan Lingkar Pulau Laut , disebabkan adanya masalah
intern didalam Perusahaan. Maka dengan ini kami selaku Pejabat Pengadaan Membatalkan Pelaksana Penyedia Jasa Pengawasan yaitu CV.
ARJUNA CONSULT pada Pengumuman Penyedia Jasa Konsultansi Pengawasan Bidang Bina Marga Sumber Dana DAK T.A 2016
tertanggal 20 Juli 2016 khusus pada Pekerjaan : Pengawasan Peningkatan Ruas Jalan Lingkar Pulau Laut . Dengan di umumkannya
Pengumuman Pembatalan ini, maka kami selaku Pejabat Pengadaan akan segera melaksanakan Pengadaan Penyedia Jasa Konsultansi
Pengawasan Ulang untuk Pekerjaan tersebut.

Demikian Pengumuman Pembatalan ini kami sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Ranai, 25 Juli 2016
Pejabat Pengadaan Barang dan Jasa
Bidang Bina Marga
Dinas Pekerjaan Umum


Ttd,
HOKLI SIMAMORA
NIP. 19700314 200212 1 003