131630 AKJ 2006 05 01 News Reader

NEWS READER : SEMINAR PERLINDUNGAN DAN PEMENUHAN HAK-HAK PEKERJA TIDAK TETAP

DALAM RANGKA MENGIDENTIFIKASI / SERTA
MENGKRITISI PERATURAN PERUNDANGANUNDANGAN / DAN KEBIJAKAN PEMERINTAH DALAM
BIDANG KETENAGAKERJAAN / KEMARIN / BERTEMPAT
DI HOTEL MELIA PUROSANI JOGJAKARTA /
BERLANGSUNG SEMINAR / YANG MEMBAHAS
PERLINDUNGAN HAK PEKERJA DENGAN
PENGATURAN PERLINDUNGAN DAN PEMENUHAN HAK
PEKERJA TIDAK TETAP / KHUSUSNYA YANG
DIPEKERJAKAN PADA PROYEK-PROYEK BERSAKALA
BESAR ///

NEWS READER : 1000 tahun letusan gunung merapi

GUNUNG MERAPI / MERUPAKAN SALAH SATU
GUNUNG API / YANG SAMPAI SEKARANG MASIH
AKTIF // LETUSAN YANG TERJADI DARI GUNUNG API
INI / MEMILIKI CIRI YANG KHAS / DENGAN
TERBENTUKNYA AWAN PANAS // MENURUT
PENELITIAN / GUNUNG INI / PERNAH MELETUS

DENGAN DASYATNYA DI TAHUN 1006 MASEHI / YANG
MELULUHLANTAHKAN PERADABAN MASYARAKAT /
DIANTARANYA KEBERADAAN BANGUNANBANGUNAN CANDI //
BERIKUT LIPUTANNYA ///

NEWS READER : PENGAMBILAN SUMPAH / JANJI PPK

KEMARIN BERTEMPAT DI BALAI KOTA
JOGJAKARTA / KPUD KOTA JOGJAKARTA /
TERPAKSA MENGANULIR SATU PESERTA /
KARENA TIDAK MEMENUHI PERSYARATAN //
SEBELUMNYA / KE 69 PPK YANG TERPILIH /
TERLEBIH DAHULU / MELALUI PROSES SELEKSI
YANG BERTAHAP //
KEMUDIAN MEREKA MELAKUKAN PENGAMBILAN
SUMPAH JANJI / DIHADAPAN PARA PEJABAT
TERAS ///

NEWS READER : HARI BURUH


HARI BURUH YANG DIPERINGATI HARI INI / MENJADI
MOMENT PERSATUAN BURUH DI PENJURU TANAH
AIR UNTUK MELAKUKAN DEMONSTRASI BESARBESARAN // SEPERTI DI KOTA JOGJAKARTA // ARPY
ATAU ALIANSI RAKYAT PEKERJA YOGYAKARTA /
JUGA MELAKUKAN AKSI DEMONSTRASI DAMAI / DI
PEREMPATAN AKANTOR POS BESAR JOGJAKARTA //
SELAIN MEMBAWA POSTER / AKSI INI JUGA
MENAMPILKAN BONEKA SEPERTI KERBAU / YANG
MELAMBANGKAN PERLAKUAN TERHADAP BURUH
SAAT INI ///

NEWS READER : PELANTIKAN PANWAS

MENJELANG PELAKSANAAN PILKADA JULI 2006 /
DPRD KOTA YOGYAKARTA PADA TANGGAL 11-13
APRIL LALU TELAH MEMBUKA PENDAFTARAN
CALON ANGGOTA PANITIA PENGAWAS PILKADA
KOTA YOGYAKARTA (PANWASKOT) // SETELAH
MELALUI PROSES SELEKSI YANG CUKUP KETAT /
AKHIRNYA TERPILIH 5 PANWASKOT / MASINGMASING WS SUMITRO,SH / PRAMONO

MULYO,SH.M.HUM / SUDJARWANTO RAHMAT M
ARIFIN,SSI / MUHHAMAD ZAKIE SIERAD,SH / SERTA
ST.WIDIHASTO WASONOPUTRO,SSOS ///

NEWS READER : PEMKOT DUKUNG PROGRAM TPA

PROGRAM EKSTRAKURIKULER KHUSUSNYA
PENDIDIKAN AGAMA (TPA) / TERNYATA MENDAPAT
RESPON POSITIF OLEH PEMERINTAH KOTA
YOGYAKARTA // DARI BEBERAPA TAHUN TERAKHIR INI /
BANYAK TPA-TPA YANG MULAI MENAPAKKAN DIRINYA //
HAL INI / TERBUKTI DENGAN ADANYA WISUDA SANTRI
SE-KOTA YOGYA YANG KE-3 KALINYA / DEGAN
MEWISUDA 1.503 SANTRI / BELUM LAMA INI DI
AMONGROGO // WISUDA KALI INI / SEKALIGUS DALAM
RANGKA MENGAPRESIASI ANAK DIDIK SD SE-KOTA
UNTUK MENJEMBATANI PELAJARAN AGAMA YANG
MASIH KURANG BAGI MEREKA ///

NEWS READER : SEMINAR ON APLICATION N RESEARCH IN INDUSTRIAL


MEMPELAJARI STRATEGI BISNIS SEBUAH
PERUSAHAAN BESAR SEKELAS TOYOTA / MEMANG
DAPAT MEMBERIKAN PENGETAHUAN YANG LEBIH //
SELAIN STRATEGI DAN PEMBAHARUAN DALAM
PRODUKSINYA YANG SESUAI DENGAN PERMINTAAN
PASAR //
HAL INI SEPERTI YANG DIUNGKAPKAN OLEH IR.
JUWONO ANDRIANTO / SELAKU DIREKTUR PABRIK
SUNTER 1 PT. TOYOTA MOTOR MANUFACTURING
INDONESIA / DALAM SEBUAH SEMINAR DI WISMA MM
UGM / BEBERAPA WAKTU LALU ///

NEWS READER : JALAN SEHAT 90 KAB. SLEMAN

MENYAMBUT HARI JADI KABUPATEN SLEMAN KE 90 /
MINGGU MENDATANG / AKAN DIADAKAN KEGIATAN
OLAH RAGA / JALAN SEHAT SLEMAN SEMBADA //
BEBERAPA HADIAH TELAH DISIAPKAN /
DIANTARANYA 2 SEPEDA MOTOR / 2 TV WARNA /

2 HANDPHONE DAN BEBERAPA HADIAH MENARIK
LAINNYA / DENGAN TOTAL HADIAH SEBESAR
32 JUTA RUPIAH // KEGIATAN INI / SEKALIGUS UNTUK
MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH PUSAT
MENUJU INDONESIA SEHAT DI TAHUN 2010 /
DENGAN TEMA “ DENGAN JALAN SEHAT / MENUJU
KINERJA YANG LEBIH BAIK” ///

NEWS READER : MENDIDIK ANAK KREATIF

HARI MINGGU / MERUPAKAN HARI YANG BAIK
UNTUK BERKUMPUL DENGAN KELUARGA // BANYAK
DIANTARA ORANG TUA YANG MEMANFAATKAN
KESEMPATAN INI / UNTUK BERMAIN DENGAN ANAKANAKNYA // SEPERTI YANG TERJADI DI UPN
VETERAN / JOGJAKARTA // DENGAN SEMANGAT /
PARA ORANG TUA SETIA MENEMANI ANAK-ANAK
MEREKA UNTUK MENGEMBANGKAN
KREATIVITASNYA // DIANTARANYA LOMBA MELUKIS
DAN MEWARNAI / LOMBA SEMPOA / LOMBA CERDAS
CERMAT MATEMATIKA / DANCE COMPETITION / DAN

FAMILY GAMES ///