PERBEDAAN PENGARUH LATIHAN PASSING BAWAH TRIANGLE FORMATION DENGAN PERMAINAN MINI GAMES TERHADAP HASIL PASSING BAWAH PERMAINAN BOLA VOLI EKSTRAKURIKULER PUTRI SMK Y.P. PEMBANGUNAN GALANG TAHUN 2013/2014.

(1)

PERBEDAAN PENGARUH LATIHAN PASSING BAWAH TRIANGLE FORMATION DENGAN PERMAINAN MINI GAMES TERHADAP

HASIL PASSING BAWAH PERMAINAN BOLA VOLI EKSTRAKURIKULER PUTRI SMK

Y.P. PEMBANGUNAN GALANG TAHUN 2013/2014

Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Syarat-Syarat Untuk Memperoleh

Gelar Sarjana Pendidikan

OLEH :

ELMIZAR AINI EL HADI NIM. 609321030

FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN


(2)

(3)

(4)

ii

KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-NYA sehingga penulis dapat menyelesaikan penulis skripsi ini yang berjudul “Perbedaan Pengaruh Latihan Passing Bawah Triangle Formation Dengan Permainan Mini Games Terhadap Hasil Passing Bawah Permainan Bola

Voli Ekstrakurikuler Putri SMK Y.P. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014”.

Selama penyusunan skripsi ini tentunya tidak terlepas dari bantuan, bimbingan dan arahan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada:

1. Bapak Prof. Dr. Ibnu Hajar Damanik, M.Si selaku Rektor Universitas Negeri

Medan.

2. Bapak Drs. Basyaruddin Daulay, M.Kes selaku Dekan FIK UNIMED.

3. Bapak Drs. Suharjo M.Pd selaku Pembantu Dekan I FIK UNIMED.

4. Bapak Drs. Mesnan M.Kes selaku Pembantu Dekan II FIK UNIMED.

5. Bapak Drs. Budi Valianto M. Pd selaku Pembantu Dekan III FIK UNIMED.

6. Bapak Drs. Zulfan Heri M.Pd selaku Ketua Jurusan PKO FIK UNIMED.

7. Bapak Drs. Nono Hardinoto M.Pd selaku Sekretaris Jurusan PKO FIK

UNIMED.

8. Bapak Yan Indra Siregar S.Pd M.Pd selaku Pembimbing Skripsi yang telah banyak meluangkan waktu untuk membimbing dan mengarahkan saya dalam penyelesaian skripsi ini.

9. Seluruh dosen dan seluruh staf pegawai administrasi Fakultas Ilmu


(5)

iii

10. Bapak Drs. Rusli Harahap dan ibu Tanda Meriah Ginting selaku Pelatih Ekstrakurikuler bola voli SMK YP Pembangunan Galang yang telah banyak membantu saya dalam pelaksanaan penelitian.

11. Adik-adik siswi ektrakurikuler bola voli yang telah membantu penulis dalam penelitian ini.

12. Rekan-rekan Mahasiswa PKO stambuk 2009 dan spesialisasi renang yang telah turut serta dalam membantu dalam memberi motivasi kepada penulis selama proses penyelesaian skripsi ini.

13. Teristimewa kepada yang tercinta ayahanda (Agus Salim) yang menjadi motivasi saya untuk terus melakukan yang terbaik, dan Ibunda (Haryani) yang tiada henti-hentinya memberi do’a, kasih sayang, kesabaran serta keikhlasan tiada tara dalam mendidik dan membesarkan ananda serta memberikan dukungan baik moril maupun materil sampai perkuliahan ini selesai.

14. My Best Friends (Agus Syaparudi dan Agung Putra Kurniawan).

15. Sahabat-sahabat Gendjow (Agus Syaparudi, Agung Putra Kurniawan,

Riyandhana, Sarno Harjanto, Baskoro Setiadi, Wahyu Satria, Junaidi Wardana, Ihsan, Aseng Sutriono, dan yang lainya).

16. The Specially (Evi Rayani) yang selalu cerewet dan tekun memberikan semangat, masukan, do’a, serta banyak membantu penulis untuk melewati masa sulit selama ini.

17. Semua pihak yang telah membantu baik moral maupun materil yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu.


(6)

iv

Semoga Allah senantiasa memberikan balasan yang berlipat ganda kepada mereka atas bantuan dan amal baiknya. Penulis menyadari keterbatasan kemampuan yang di miliki, sehingga skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan.

Pada akhirnya, penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari sempurna, karena itu penulis mengharapkan saran dan kritik yang membangun demi kesempurnaan skripsi ini. Semoga skripsi ini bermanfaat bagi semua pihak.

Medan, Maret 2014 Penulis,

Elmizar Aini El Hadi NIM : 609321030


(7)

i ABSTRAK

ELMIZAR AINI EL HADI, NIM 609321030 Perbedaan Pengaruh Latihan Passing Bawah Triangle Formation Dengan Permainan Mini Games Terhadap Hasil Passing Bawah Permainan Bola Voli Ekstrakurikuler Putri SMK Y.P. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

(Pembimbing Skripsi : YAN INDRA SIREGAR)

Skripsi Medan : Fakultas Ilmu Keolahragaan UNIMED 2014.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk latihan bola voli manakah yang lebih berpengaruh antara bentuk latihan Triangle Formation atau bentuk latihan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah permainan bola voli.

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode experiment, dan pelaksanaan latihan yaitu dengan bentuk latihan Triangle Formation dan bentuk latihan Permainan Mini Games.

Setelah data terkumpul dilakukan analisis : (1) Analisis hipotesis I peningkatan hasil passing bawah kelompok latihan Triangle Formation diperoleh thitung sebesar 3.18 dan ttabel sebesar 2.02 dengan α = 0,05 (thitung > ttabel ) berarti ditolak dan diterima. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari latihan Triangle Formation terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2014. (2) Analisis hipotesis II peningkatan hasil passing bawah kelompok latihan permainan Mini Games diperoleh thitung sebesar 2,04 serta ttabel

sebesar 2.02 dengan α = 0,05 (thitung < ttabel ) berarti ditolak dan diterima. Jadi, dapat disimpulkan terdapat pengaruh yang signifikan dari latihan permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2014. (3) Analisis hipotesis III dari rata-rata dan simpangan baku diperoleh t

hitung -0,02 serta ttabel sebesar 2,23 dengan α = 0,05 (thitung<ttabel ) berarti diterima dan ditolak. Jadi bentuk latihan Triangle Formation tidak lebih besar pengaruhnya daripada latihan permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2014.

Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dan pembahasan hasil penelitian, maka terdapat beberapa kesimpulan sebagai berikut : (1) Ada pengaruh yang signifikan dari bentuk latihan Triangle Formation terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2014. (2) Ada pengaruh yang signifikan dari bentuk latihan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2014. (3) Latihan Triangle Formation tidak lebih besar pengaruhnya dari pada latihan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2014.


(8)

DAFTAR ISI

Halaman

ABSTRAK ……….. …. i

KATA PENGANTAR……….. ii

DAFTAR ISI ... v

DAFTAR TABEL ... vii

DAFTAR GAMBAR ... viii

DAFTAR LAMPIRAN ………. . viiii

BAB I. PENDAHULUAN ... 1

A. Latar Belakang Masalah ... 1

B. Identifikasi Masalah ... 5

C. Pembatasan Masalah ... 6

D. Rumusan Masalah ... 6

E. Tujuan Penelitian ... 7

F. Manfaat Penelitian ... 8

BAB II. LANDASAN TEORITIS ... 9

A. Kajian Teoritis ... 9

1. Hakikat Permainan Bola Voli ... 9

2. Hakikat Passing Bawah Bola Voli ... 10

3. Hakikat Latihan ... 13

4. Hakikat Latihan Triangle Formation ... 15

5. Hakikat Permainan ... 16

6. Hakikat latihan Mini Games ... 17

B. Kerangka Berfikir ... 19

C. Hipotesis ... 21

BAB III. METODOLOGI PENELITIAN ... 22

A.Lokasi Dan Waktu Penelitian ... 22

1. Lokasi Penelitian Dan Waktu Penelitian... 22


(9)

1. Populasi ... 22

2. Sampel... 23

C. Metode Penelitian ... 24

D. Desain Penelitian ... 24

E. Instrumen Penelitian ... 25

F. Prosedur Penelitian ... 27

G. Teknik Analisis Data... 28

BAB IV.HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ………. 31

A. Deskripsi Data Penelitian……… 31

B. Pengujian Persyaratan Analisis ……… 33

1. Uji Normalitas………. 33

2. Uji Homogenitas……….. 34

C. Pengujian Hipotesis………...……. 35

1. Pengujian Hipotesis 1 ………. 35

2. Pengujian Hipotesis 2……….. 36

3. Pengujian Hipotesis 3……….. 36

D. Pembahasan Hasil Penelitian………..37

BAB V.KESIMPULAN DAN SARAN……….. 39

A. Kesimpulan……… 39

B. Saran……….. 39


(10)

DAFTAR TABEL

Halaman Tabel 1.1 Hasil Tes pendahuluan Passing Bawah Bola voli ... 3

Tabel 1.2 Norma Penilaian Keterampilan Passing Bawah Untuk Putri ... 4

Tabel 4.1 Hasil Pre Test Dan Pos Test Latihan Triangle Formation Dan Latihan


(11)

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 2.1. Teknik Passing Bawah………... 11

Gambar 2.2 Kunci sukses operan lengan depan ... ……… 13

Gambar 2.3 Penambahan Beban Latihan Secara Bertahap……… 14

Gambar 2.4 Bentuk Latihan Triangle Formation………...16

Gambar 2.5 Bentuk Latihan Bermain Passing Bawah Mini Games………. 19


(12)

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

Permainan bola voli merupakan salah satu cabang olahraga yang banyak di minati saat ini. Dalam perkembangannya, bola voli semakin dapat diterima dan digemari oleh masyarakat banyak, hal ini terjadi karena permainan bola voli merupakan olahraga yang cukup menarik. Pertandingan – pertandingan bola voli selalu diikutsertakan dalam meramaikan kegiatan pada hari- hari besar nasional seperti peringatan kemerdekaan Republik Indonesia, hari pendidikan, hari kebangkitan nasional, hari guru dan lain – lain. Bola voli adalah bagian dari aktivitas jasmani yang tidak dapat dipungkiri bahwa permainan ini menjadi olahraga yang banyak digemari masyarakat banyak. Dalam permainan bola voli baru dapat dilaksanakan dengan baik dan benar apabila seseorang dapat menguasai unsur-unsur dasar dalam permainannya. Unsur unsur tersebut meliputi service, passing bawah, passing atas, smash dan blocking (Gerhard Durrwachter, 1982 : 5)

Pengembangan kualitas teknik permainan bola voli mengacu pada tingkat penguasaan teknik dasar awalnya. Karena itu penguasaan teknik dasar dalam permainan bola voli semestinya harus mendapat perhatian serius dalam usaha pengembangan dan peningkatan kualitas permainannya.

Selain harus menguasai teknik dasar permainan bola voli, untuk mencapai prestasi dalam suatu cabang olahraga setiap individu harus memiliki kondisi fisik yang baik, dengan memiliki kondisi fisik yang baik maka seseorang akan lebih


(13)

mudah mencapai prestasi maksimal. Kondisi fisik yang meliputi daya tahan, stamina, kelentukan, kekuatan, power, daya tahan otot, strength, kecepatan, koordinasi, dan keseimbangan (Harsono, 1988) merupakan faktor penentu untuk mencapai prestasi maksimal dalam permainan bola voli.

Seperti yang telah dikemukakan bahwa salah satu teknik dasar permainan bola voli adalah passing bawah. Dilihat dari segi teknik dan taktik, passing bawah baru ada gunanya pada permainan di lapangan dengan ukuran resmi, yaitu apabila pemain harus menerima bola service yang dipukul keras dan mendatar, atau apabila harus menangkis pukulan smash (Gerhard Durrwachter, 1982 : 53). Karena kedudukannya yang begitu penting maka para pemain lebih difokuskan untuk bisa melakukan teknik dasar passing bawah dengan baik.

Dewasa ini perkembangan bola voli di sekolah – sekolah mulai berkembang pesat. Permainan bola voli tidak hanya diajarkan di dalam kelas, tetapi juga menjadi kegiatan pengembangan diri yang dilakukan di luar jam pelajaran sekolah. Banyak sekolah – sekolah yang menjadikan olahraga bola voli sebagai salah satu kegiatan ekstrakurikuler, salah satunya di sekolah Y.P Pembangunan Galang.

Ekstrakurikuler bola voli SMK YP. Pembangunan Galang terbentuk tahun 2003 dan merupakan salah satu ekstrakurikuler bola voli yang berkembang di kecamatan Galang. Memiliki fasilitas 5 buah bola voli, 2 buah net dan sebuah lapangan, yang akan menunjang kegiatan ekstrakurikuler bola voli di SMK YP. Pembangunan Galang. Frekuensi latihan ekstrakurikuler SMK YP. Pembangunan Galang di lakukan 4 kali seminggu pada hari Senin, Selasa, Kamis dan Sabtu


(14)

dengan waktu pertemuan selama 120 menit. Ekstrakurikuler ini terus berkembang dari tahun ke tahun, yang telah menunjukkan prestasi dan sering mengikuti kejuaraan ; antar sekolah se-kecamatan Galang, kejuaraan se-kabupaten Deli Serdang. Dan prestasi terakhir yang di raih ekstrakurikuler bola voli YP. Pembangunan Galang yaitu peringk at 5 se-kabupaten Deli Serdang tahun 2005.

Dari pengamatan dan observasi di lapangan terhadap tim ekstrakulikuler bola voli SMK YP Pembangunan Galang pada Tanggal 2 April 2013, peneliti mendapati bahwa dalam suatu pertandingan tim tersebut sering mengalami kegagalan dalam melakukan serangan, hal tersebut diakibatkan masih rendahnya penguasaan teknik passing bawah terutama pada bagian tangan dan kaki pada saat menerima bola service dari lawan yang akan diarahkan kepada tosher yang mengakibatkan operan yang akan dilakukan tidak sesuai dengan yang diharapkan sehingga tim tersebut selalu mengalami kekalahan, sementara teknik dasar passing bawah sangat berperan penting dalam permainan bola voli, karena apa bila teknik passing bawah atlet masih rendah para pemain tidak akan bisa menerima bola service yang kuat untuk membangun serangan dengan baik dan menangkis pukulan smash untuk menciptakan poin (angka), sementara latihan yang diberikan oleh pelatih sudah maksimal tetapi atlet tersebut masih juga sering terjadi kesalahan terutama teknik passing bawahnya.

Peneliti juga melakukan wawancara kepada pelatih yaitu Bapak Rusli Harahap pada tanggal 30 April 2013. Berdasarkan hasil wawancara dan observasi dari pelatih, teknik passing bawah para atlet tersebut masih dalam kategori rendah bahkan sebagian ada yang belum bisa. Hal ini didukung dengan hasil tes


(15)

pendahuluan passing bawah yang diperoleh peneliti melalui tes pendahuluan passing bawah ke dinding selama 1 menit untuk mengetahui hasil passing bawah atlet, teknik dasar passing bawah atlet masih dalam kategori sangat kurang dilihat berdasarkan sumber norma tes dan pengukuran.

Berikut ini adalah profil atlet putri ekstrakurikuler YP. Pembangunan dan data hasil tes pendahuluan kemampuan passing bawah atlet putri ekrtrakurikuler YP. Pembangunan Galang tahun 2013.

Tabel 1.1 Hasil Tes pendahuluan Kemampuan Teknik Dasar Passing Bawah Bola Voli Ekstrakulikuler SMK YP Pembangunan Galang Tanggal 30 April

2013

No Nama Umur Skor Passing

Bawah

Kategori

1 Indah Cahyani 17 16 Kurang

2 Rika 16 14 Kurang

3 Mirza Humayum 16 25 Sedang

4 Sundari 17 21 Sedang

5 Rosalina 16 10 Kurang

6 Reffy 16 23 Sedang

7 Zulaika 17 4 Kurang Sekali

8 Tria Emilia 17 28 Sedang

9 Ella Elinda 16 18 Kurang

10 Taruli 16 12 Kurang

11 Cici Despitasari 16 6 Kurang Sekali

12 Jenitawati 16 8 Kurang Sekali

Pada tes pendahuluan passing bawah pada atlet SMK YP Pembangunan Galang Tahun 2013 pada hari Selasa Tanggal 30 April yang bertepatan dengan jadwal latihan dengan menggunakan tes dan pengukuran dalam pendidikan jasmani dalam Nurhasan (2001) yaitu passing bawah ke dinding dengan ketentuan yang ada dalam buku tersebut, dengan ketentuan norma passing bawah bola voli putri.


(16)

Untuk itu peneliti mencoba melakukan observasi tentang latihan apa yang mungkin mempengaruhi passing bawah dengan memberikan perlakuan dalam metode-metode latihan yang bertujuan untuk meningkatkan teknik dasar passing bawah. Adapun bentuk latihan yang peneliti pilih adalah Latihan passing bawah triangle formation dan Permainan mini games

Tabel 1.2 Norma Penilaian Keterampilan Passing Bawah Untuk Putri

Rentang Nilai Kategori

40 Ke Atas 85 Sangat Baik

30 – 39 80 Baik

20 – 29 75 Sedang

9 – 19 70 Kurang

0 – 8 65 Sangat Kurang

http://sunarnosblog.blogspot.com/2010/06/norma-test-dan-pengukuran.html

Dari pembahasan yang telah dikemukakan di atas dijelaskan bahwa untuk berprestasi optimal seseorang harus menguasai teknik dasar bola voli, dengan menguasai teknik dasar tersebut maka seseorang dapat bermain bola voli dengan baik, salah satunya adalah melakukan dalam melakukan umpan (passing bawah) pada saat melakukan serangan. Dalam melakukan passing bawah, teknik berperan penting dalam menunjang hasil operan dengan lebih terarah dan mudah diambil seorang pengumpan (set-up) pada saat memberikan bola umpanan (passing atas) kepada smasher agar bisa melakukan serangan ke daerah lawan. Untuk itu seorang pemain bola voli di tuntut agar memiliki teknik yang baik sehingga dapat mendukung kinerja di lapangan ketika sedang memainkan sebuah pertandingan. Pada penelitian ini penulis akan memfokuskan pada pelaksanaan passing bawah karena teknik passing bawah merupakan dasar untuk membangun suatu serangan.


(17)

Untuk meningkatkan kualitas teknik atlet, maka dapat dilakukan dengan latihan Passing Bawah Triangle Formation dan Permainan Mini Games. Dengan menerapkan kedua bentuk latihan tersebut diharapkan dapat meningkatkan teknik passing bawah dalam permainan bola voli atlet putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2014.

Maka dari itu, peneliti akan mengadakan suatu penelitian tentang

Perbedaan Pengaruh Latihan Passing Bawah Triangle Formation Dengan Permainan Mini Games Terhadap Hasil Passing Bawah Permainan Bola Voli Ekstrakurikuler Putri SMK Y.P. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014B. Identifikasi Masalah

Dari uraian dan latar belakang masalah di atas, dapat dikemukakan identifikasi masalah sebagai berikut :

1. Faktor – faktor apa saja yang dapat mempengaruhi hasil passing bawah dalam bola voli?

2. Apakah faktor fisik dapat mempengaruhi hasil passing bawah dalam bola voli?

3. Apakah faktor teknik dapat mempengaruhi hasil passing bawah dalam

bola voli?

4. Apakah Latihan Passing Bawah Triangle Formation dapat

meningkatkan hasil passing bawah dalam permainan bola voli?

5. Apakah Permainan Mini Games dapat meningkatkan hasil passing bawah dalam permainan bola voli?


(18)

6. Apakah ada perbedaan pengaruh Latihan Passing Bawah Triangle Formation dan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli?

C. Pembatasan Masalah

Untuk menghindari penafsiran yang terlalu luas, maka dalam penelitian ini perlu dibuat pembatasan masalah yang menjadi sasaran dari penelitian dan

mempertegas sasaran yang akan dicapai. “Perbedaan Pengaruh Latihan Passing

Bawah Triangle Formation Dengan Permainan Mini Games Terhadap Hasil Passing Bawah Permainan Bola Voli Ekstrakurikuler Putri SMK Y.P.

Pembangunan Galang Tahun 2013/2014”.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah, identifikasi masalah, dan pembatasan masalah maka dapat dirumuskan permasalahan yang akan di teliti sebagai berikut

1. Apakah ada pengaruh yang signifikan latihan Passing Bawah Triangle Formation terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli atlet putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014?

2. Apakah ada pengaruh yang signifikan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli atlet putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014?

3. Manakah yang lebih besar pengaruhnya latihan Passing Bawah Triangle Formation atau Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah


(19)

dalam permainan bola voli atlet putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014?

E. Tujuan Penelitian

Dari kegiatan penelitian yang dilakukan penulis ini diharapkan memberi banyak manfaat pada pengembangan ilmu pengetahuan dibidang olahraga khususnya bola voli. Oleh karena itu, penelitian ini diharapkan dapat memberikan: 1. Pengaruh latihan Latihan Passing Bawah Triangle Formation terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

2. Pengaruh latihan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

3. Manakah yang lebih besar pengaruhnya Latihan Passing Bawah Triangle

Formation dari pada Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

F. Manfaat Penelitian

1. Sebagai informasi khususnya kepada pembina olahraga dan pelatih bola voli tentang pentingnya penguasaan teknik passing bawah dalam bola voli. 2. Untuk para pembina dan pelatih bola voli sebagai rancangan untuk

penyusunan program latihan bola voli khususnya pada pemain bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

3. Bagi peneliti untuk menambah wawasan serta keterampilan dalam


(20)

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dan pembahasan hasil penelitian, maka peneliti dapat menarik beberapa kesimpulan sebagai berikut :

1. Ada pengaruh yang signifikan dari bentuk latihan Triangle Formation terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

2. Tidak ada pengaruh yang signifikan dari bentuk latihan Mini Games

terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri

Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

3. Latihan Triangle Formation tidak lebih besar pengaruhnya dari pada latihan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

B. Saran

Dari hasil kesimpulan dan pembahasan yang diuraikan diatas, maka dalam hal ini peneliti akan memberikan beberapa saran, antara lain :


(21)

1. Agar pelatih memberikan latihan Triangle Formation pada permainan bola voli putri karena berpengaruh terhadap hasil passing bawah bola voli putri.

2. Kepada pelatih dan pembina ataupun Guru Olahraga, dalam

Meningkatkan hasil passing bawah para Atlet agar memperhatikan bentuk latihan yang sesuai dan efisien.

3. Khususnya kepada atlet, untuk berlatih secara sungguh sungguh dengan melakukan berbagai bentuk latihan agar dapat mendapat hasil passing bawah yang lebih baik dan optimal.


(22)

DAFTAR PUSTAKA

Ahmadi, N (2007), Panduan olahraga bola voli, Era Pustaka Utama, Solo

Durrwachter, G (1982) , Bola volly (Volley ball), Alih Bahasa Setiadi,A, PT. Gramedia, Jakarta

Harsono (1988), Coaching dan Aspek-Aspek Psikologis Dalam Coaching , Proyek Pengembangan Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (P2LPTK), Jakarta

Kleinmann, T and Dieter Kruber. (1986), Bola volley (Technik; Taktik und Konditionsschulung volleyball) Alih bahasa Setiadi,A, PT. Gramedia, Jakarta

Ma’mun, A dan Toto Subroto, (2001), Pendekatan Keterampilan Taktis dalam

Pembelajaran Bola Voli, Direktorat Jenderal Olahraga, Jakarta Pusat

Nurhasan (2001), Tes dan Pengukuran Dalam Pendidikan Jasmani, Departemen Pendidikan Nasional

PP.PBVSI (2002) , Peraturan Permainan Bola Voli , KONI, Jakarta

Rajab, A (2012) Perbedaan Peengaruh Latihan Medicine Ball Scoop Toss Dengan Latihan Vertical Swing Terhadap Strength Endurance Otot Lengan dan Hasil Passing Bawah Pada Permainan Bola Voli Putra Generasi VC. Medan Marelan Tahun 2011, Skripsi, FIK, UNIMED, Medan. Rahman, A (2013), Perbedaan Pengaruh Latihan Passing Bawah Berhadapan Dengan Formasi Segitiga Terhadap Hasil Passing Bawah Bola Voli Siswa Putra Pada Ekstrakulikuler SMA Negeri 1 Barus Tapanuli Tengah T.A 2012/2013, Skripsi, FIK, UNIMED, Medan

Sajoto, M. (1988). Pembinaan Kondisi Fisik Dalam Olahraga, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta

Sanjaya W. (2006), Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan, Prenada Media Group, Jakarta

Sudjana (2005), Metode Statistika, Tarsito, Bandung

Sunarno, A dan R. Syaifullah D. Sihombing (2011), Metode Penelitian Keolahragaan, Yuma Pustaka, Surakarta

Viera Barbara. L dan Bonnie Jill Ferguson (2004), Bola Voli (VollyBall) Alih Bahasa Monti, PT.Raja Grafindo Persada, Jakarta

http://sunarnosblog.blogspot.com/2010/06/norma-test-dan-pengukuran.html http://cerpenik.blogspot.com/2011/11/hakikat-terapi-permainan.html


(1)

Untuk meningkatkan kualitas teknik atlet, maka dapat dilakukan dengan latihan Passing Bawah Triangle Formation dan Permainan Mini Games. Dengan menerapkan kedua bentuk latihan tersebut diharapkan dapat meningkatkan teknik passing bawah dalam permainan bola voli atlet putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2014.

Maka dari itu, peneliti akan mengadakan suatu penelitian tentang “Perbedaan Pengaruh Latihan Passing Bawah Triangle Formation Dengan Permainan Mini Games Terhadap Hasil Passing Bawah Permainan Bola Voli Ekstrakurikuler Putri SMK Y.P. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014B. Identifikasi Masalah

Dari uraian dan latar belakang masalah di atas, dapat dikemukakan identifikasi masalah sebagai berikut :

1. Faktor – faktor apa saja yang dapat mempengaruhi hasil passing bawah dalam bola voli?

2. Apakah faktor fisik dapat mempengaruhi hasil passing bawah dalam bola voli?

3. Apakah faktor teknik dapat mempengaruhi hasil passing bawah dalam bola voli?

4. Apakah Latihan Passing Bawah Triangle Formation dapat meningkatkan hasil passing bawah dalam permainan bola voli?

5. Apakah Permainan Mini Games dapat meningkatkan hasil passing bawah dalam permainan bola voli?


(2)

6. Apakah ada perbedaan pengaruh Latihan Passing Bawah Triangle Formation dan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli?

C. Pembatasan Masalah

Untuk menghindari penafsiran yang terlalu luas, maka dalam penelitian ini perlu dibuat pembatasan masalah yang menjadi sasaran dari penelitian dan mempertegas sasaran yang akan dicapai. “Perbedaan Pengaruh Latihan Passing Bawah Triangle Formation Dengan Permainan Mini Games Terhadap Hasil Passing Bawah Permainan Bola Voli Ekstrakurikuler Putri SMK Y.P. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014”.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah, identifikasi masalah, dan pembatasan masalah maka dapat dirumuskan permasalahan yang akan di teliti sebagai berikut

1. Apakah ada pengaruh yang signifikan latihan Passing Bawah Triangle Formation terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli atlet putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014?

2. Apakah ada pengaruh yang signifikan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli atlet putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014?

3. Manakah yang lebih besar pengaruhnya latihan Passing Bawah Triangle Formation atau Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah


(3)

dalam permainan bola voli atlet putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014?

E. Tujuan Penelitian

Dari kegiatan penelitian yang dilakukan penulis ini diharapkan memberi banyak manfaat pada pengembangan ilmu pengetahuan dibidang olahraga khususnya bola voli. Oleh karena itu, penelitian ini diharapkan dapat memberikan: 1. Pengaruh latihan Latihan Passing Bawah Triangle Formation terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

2. Pengaruh latihan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

3. Manakah yang lebih besar pengaruhnya Latihan Passing Bawah Triangle Formation dari pada Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

F. Manfaat Penelitian

1. Sebagai informasi khususnya kepada pembina olahraga dan pelatih bola voli tentang pentingnya penguasaan teknik passing bawah dalam bola voli. 2. Untuk para pembina dan pelatih bola voli sebagai rancangan untuk

penyusunan program latihan bola voli khususnya pada pemain bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

3. Bagi peneliti untuk menambah wawasan serta keterampilan dalam penulisan karya ilmiah.


(4)

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dan pembahasan hasil penelitian, maka peneliti dapat menarik beberapa kesimpulan sebagai berikut :

1. Ada pengaruh yang signifikan dari bentuk latihan Triangle Formation

terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri

Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

2. Tidak ada pengaruh yang signifikan dari bentuk latihan Mini Games

terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri

Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

3. Latihan Triangle Formation tidak lebih besar pengaruhnya dari pada latihan Permainan Mini Games terhadap hasil passing bawah dalam permainan bola voli putri Ekstrakurikuler Bola Voli SMK YP. Pembangunan Galang Tahun 2013/2014.

B. Saran

Dari hasil kesimpulan dan pembahasan yang diuraikan diatas, maka dalam hal ini peneliti akan memberikan beberapa saran, antara lain :


(5)

1. Agar pelatih memberikan latihan Triangle Formation pada permainan bola voli putri karena berpengaruh terhadap hasil passing bawah bola voli putri.

2. Kepada pelatih dan pembina ataupun Guru Olahraga, dalam Meningkatkan hasil passing bawah para Atlet agar memperhatikan bentuk latihan yang sesuai dan efisien.

3. Khususnya kepada atlet, untuk berlatih secara sungguh sungguh dengan melakukan berbagai bentuk latihan agar dapat mendapat hasil passing bawah yang lebih baik dan optimal.


(6)

DAFTAR PUSTAKA

Ahmadi, N (2007), Panduan olahraga bola voli, Era Pustaka Utama, Solo

Durrwachter, G (1982) , Bola volly (Volley ball), Alih Bahasa Setiadi,A, PT. Gramedia, Jakarta

Harsono (1988), Coaching dan Aspek-Aspek Psikologis Dalam Coaching , Proyek Pengembangan Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (P2LPTK), Jakarta

Kleinmann, T and Dieter Kruber. (1986), Bola volley (Technik; Taktik und Konditionsschulung volleyball) Alih bahasa Setiadi,A, PT. Gramedia, Jakarta

Ma’mun, A dan Toto Subroto, (2001), Pendekatan Keterampilan Taktis dalam

Pembelajaran Bola Voli, Direktorat Jenderal Olahraga, Jakarta Pusat

Nurhasan (2001), Tes dan Pengukuran Dalam Pendidikan Jasmani, Departemen Pendidikan Nasional

PP.PBVSI (2002) , Peraturan Permainan Bola Voli , KONI, Jakarta

Rajab, A (2012) Perbedaan Peengaruh Latihan Medicine Ball Scoop Toss Dengan Latihan Vertical Swing Terhadap Strength Endurance Otot Lengan dan Hasil Passing Bawah Pada Permainan Bola Voli Putra Generasi VC. Medan Marelan Tahun 2011, Skripsi, FIK, UNIMED, Medan. Rahman, A (2013), Perbedaan Pengaruh Latihan Passing Bawah Berhadapan Dengan Formasi Segitiga Terhadap Hasil Passing Bawah Bola Voli Siswa Putra Pada Ekstrakulikuler SMA Negeri 1 Barus Tapanuli Tengah T.A 2012/2013, Skripsi, FIK, UNIMED, Medan

Sajoto, M. (1988). Pembinaan Kondisi Fisik Dalam Olahraga, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta

Sanjaya W. (2006), Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan, Prenada Media Group, Jakarta

Sudjana (2005), Metode Statistika, Tarsito, Bandung

Sunarno, A dan R. Syaifullah D. Sihombing (2011), Metode Penelitian Keolahragaan, Yuma Pustaka, Surakarta

Viera Barbara. L dan Bonnie Jill Ferguson (2004), Bola Voli (VollyBall) Alih Bahasa Monti, PT.Raja Grafindo Persada, Jakarta

http://sunarnosblog.blogspot.com/2010/06/norma-test-dan-pengukuran.html http://cerpenik.blogspot.com/2011/11/hakikat-terapi-permainan.html