LPSE Kabupaten Aceh Tenggara Undangan Negosiasi

PEMERINTAH KABUPATEN ACEH TENGGARA

POKJA UNIT LAYANAN PENGADAAN
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG
Jln. Cut Nyak Dhien No.199 Telp. (0629) 21074 Kutacane
Kutacane, 04 Oktober 2017
Nomor
Lampiran

: 475.1 / Pokja ULP - PUPR / APBK - 2017
: -

Kepada :
Yth. Direktur
CV. PRIMA RANCANG
Jl. M. Yakub No. 79 Medan
diTempat
PERIHAL

: Undangan Klarifikasi dan Negosiasi Teknis dan Biaya Pekerjaan Perencanaan Teknis
Jalan/Jembatan Kegiatan DAK Bina Marga 2018 pada Dinas Pekerjaan Umum dan

Penataan Ruang Kabupaten Aceh Tenggara Tahun Anggaran 2017

1 Sehubungan dengan Seleksi Umum Pengadaan Jasa Konsultansi Perencanaan Teknis Jalan/Jembatan Kegiatan
DAK Bina Marga 2018 pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Aceh Tenggara Sumber
Dana APBK Aceh Tenggata Tahun Anggaran 2017, yang laksanakan melalui Layanan Pengadaan Secara
Elektronik (LPSE) pada Website LPSE : htp://lpse.acehtenggarakab.go.id.
2 Dapat kami sampaikan kepada saudara, bahwa berdasarkan hasil Evaluasi terhadap Dokumen Penawaran
Administrasi, Teknis dan Biaya yang telah dilakukan oleh Pokja ULP Kabupaten Aceh Tenggara Dinas
Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Sumber Dana APBK Aceh Tenggara Tahun Anggaran 2017, Perusahaan
saudara telah ditetapkan sebagai Pemenang Seleksi tersebut berdasarkan Berita Acara Penetapan Pemenang
Nomor : 479 / Pokja ULP - PUPR / APBK - 2017, Tanggal : 30 September 2017 serta sebagai mana telah
diumumkan di Website LPSE htt//lpse.acehtenggarakab.go.id pada tanggal 30 September 2017.
3 Bahwa berdasarkan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 54 Tahun 2010 sebagaimana telah diubah
terakhir dengan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 04 Tahun 2015 tentang Pengadaan
Barang/Jasa Pemilihan secara Peraturan Kepala LKPP Nomor 14 Tahun 2012 tentang petunjuk teknis
Peraturan Peresiden Republik Indonesia Nomor 70 Tahun 2012 pada BAB IV (Konsultan Badan Usaha) huruf
B (Proses Pemilihan Penyedia Jasa Konsultansi Berbentuk Badan Usaha) angga 3 (Seleksi Umum/Seleksi
Sederhama Metode Evaluasi butir r (Undangan Klarifikasi dan Negosiasi Teknis) disebut bahwa Pokja ULP
Kabupaten Aceh Tenggara Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang menyampaikan undangan kepada
peserta yang ditetapkan sebagai pemenang setelah massa sanggah terhadap pengumuman berakhir (apabila

tidak ada sanggah) atau setelah sanggah dijawab.

4 Berkenaan dengan maksud diatas, maka berdasarkan ketentuan yang berlaku sebelum perusahaan saudara
ditunjuk selaku Pelaksana Pekerjaan tersebut, bersama ini kami mengundang saudara untuk hadir dalam
rangka Klarifikasi dan Negosiasi Tekhnis terhadap penawaran administrasi, tekhnis dan harga perusahaan
saudara yang rencananya akan dilaksanakan pada :
Hari

: JUMAT

Tanggal

: 06 Oktober 2017

Pukul

: 09.30 s/d 23.30 WIB

Tempat


: Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Aceh Tenggara
Jln. Cut Nyak Dhien No.199 Telp. (0629) 21074 Kutacane

5 Untuk keperluan proses Klarifikasi dan Negosiasi Teknis, kepada saudara diminta untuk dapat membawa asli
dokumen penawaran saudara beserta lampirannya sebagaimana yang telah saudara upload pada website LPSE
http://lpse.acehtenggarakab.go.id
6 Pimpinan perusahan dapat mewakilkan kehadirannya selama proses Klarifikasi dan Negosiasi Tekhnis kepada
pengurus perusahaan yang namanya tercantum dalam akte pendirian/perubahan perusahaan dan/atau
kepada staf yang merupakan karyawan tetap pada perusahaan berkenan, dengan membawa surat tugas dari
Direktur Utama/pimpinan perusahaan serta dengan tetap membawa dokumen-dokumen sebagaimana
tersebut diatas. Perwakilan kehadiran tidak dibenarkan kepada pihak yang lain yang tidak berhak secara
hukum untuk menjadi wakil dari perusahaan berkenan.
7 Undangan ini disampaikan secara elektronik oleh Pokja ULP Kabupaten Aceh Tenggara Dinas Pekerjaan Umum
dan Penataan Ruang Sumber Dana APBK Tahun anggaran 2017 melalui Fasilitas yang tersedia pada sistem
pengadaan secara elektronik (LPSE) pada Website LPSE http://lpse.acehtenggarakab.go.id, untuk dapat
diketahui dan dilaksanakan oleh pihak yang diundang.
8 Ketidak hadiran peserta untuk proses Klarifikasi dan Negosiasi Tekhnis ini secara sengaja serta tidak didasari
alasan yang dapat dipertanggung jawabkan, dapat menyebabkan gugurnya penawaran peserta dalam seleksi
pengadaan jasa konsultansi ini.
9 Demikian kami sampaikan, atas kehadiran saudara tepat pada waktunya kami ucapkan terima kasih.


POKJA ULP KABUPATEN ACEH TENGGARA
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG
Dto