PT. Buharum Minta SYNCORE dalam Hal Penyusunan Laporan Keuangan mpdf

SYNCORE - always deliver value
PT. Buharum Minta SYNCORE Dalam Hal Penyusunan Laporan Keuangan
posted by danik on March 31, 2017
PT. Buharum menggandeng SYNCORE dalam hal Penyusunan Laporan Keuangan yang nantinya
disesuaikan dengan Standar Akuntansi Keuangan. Kerjasama dengan SYNCORE ini juga terkait
dengan implementasi Software Keuangan, dimana SYNCORE akan mendampingi dalam hal
penginputan data keuangan kedalam Software Keuangan.

Direktur PT. Buharum, Bapak Taufik menyampaikan harapanya kepada SYNCORE dengan
implementasi Software Keuangan yang dikembangkan oleh Syncore, PT. Buharum dapat
membuat laporan keuangan secara mandiri.

Kerjasama dilakukan karena selama ini PT. Buharum mempunyai kendala dalam hal penyusunan
laporan keuangan.

Ketersediaan SDM PT. Buharum saat ini belum mampu memperlakukan akun-akun yang sesuai
dengan Standar Akuntansi Keuangan.

Pihak Buharum berharap SYNCORE dapat memberikan solusi dan mendampingi dalam
pencatatan akuntansi serta pengakuan akun-akunya.


Bapak Taufik tak menampik, dalam mengatasi masalah tersebut, Buharum perlu menggandeng
pihak lain seperti SYNCORE yang memiliki akuntan pendidik yang bisa melakukan edukasi
keuangan.

Untuk itu, lanjut Taufik, PT. Buharum menggandeng SYNCORE agar melakukan pembelajaran
dan pendampingan supaya kita dapat membuat laporan keuangan sesuai standar akuntansi.
Jangan sampai PT. Buharum tidak dapat membuat laporan keuangan, jelasnya.

Pihak SYNCORE yang diwakili oleh Yosita Indriyani menyatakan kesiapanya untuk membantu PT.
Buharum dalam Penyusunan Laporan Keuangan. Beliau optimis karena SYNCORE memiliki
Software Keuangan dimana software ini dapat mempermudah dalam penyusunan laporan
keuangan.

Bahkan software ini dapat dioperasikan oleh tenaga non-akuntansi, seperti yang dialami oleh PT.
Buharum saat ini.

Rencananya kerjasama ini akan dilakukan selama 3 bulan dimana pihak PT. Buharum akan
melakukan penginputan data transaksi hingga tersusun laporan keuangan dan pihak SYNCORE
akan mendampingi dan mereview laporan keuangan yang telah dikerjakan.


By the way,
Apabila perusahaan Anda mengalami kesulitan dalam hal Penyusunan Laporan Keuangan,
SYNCORE siap dalam membantu dan memberikan solusinya.

Informasi selengkapnya dapat menghubungi ke:
Diana Septi A
CP: 0877 38 900 800 /training@syncore.co.id
Telepon Kantor: 0274

488 599

Tags:
Permalink | Comments (0) | Last updated on March 31, 2017