183 hasilkan signature bonus us 14 250 juta 5 kontrak migas diteken

Hasilkan Signature Bonus US$ 14,250 Juta, 5 Kontrak Migas Diteken
Oleh
Jum'at, 22 September 2006 22:38 - Update Terakhir Jum'at, 22 September 2006 22:52

Lima kontrak bagi hasil migas antara Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas
Bumi (BP Migas) dengan lima perusahaan asing diteken hari Jum at (22/9) di Jakarta.
Penandatangan antara Kepala BP Migas Kardaya Warnika dengan perwakilan ke lima
perusahaan disaksikan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Purnomo
Yusgiantoro

Investasi dalam sektor migas senantiasa sarat modal, teknologi serta beresiko besar, namun
demikian kita terus mendorongnya guna memberikan efek ekonomi di dalam negeri, ujar
Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro saat memberikan sambutan. Efek ekonomi itu selain
penerimaan negara, investasi dalam negeri serta penciptaan lapangan kerja di tanah air.

Menurut Dirjen Migas Luluk Sumiarso ke lima perusahaan itu masing-masing adalah Petronas
Carigali Lampung II Ltd untuk Blok Lampung II, Husky Oil East Bawean Ltd untuk Blok East
Bawean, Marathon International Petroleum Indonesia Limited dan talisman (Pasangkayu) Ltd
untuk Blok Pasangkayu, ExxonMobil Exploration and Production Surumana Limited untuk Blok
Surumuda dan ConocoPhilips (Amborip VI) untuk Blok Amborip VI.
Ini merupakan penandatanganan pemenang kontrak hasil tender Reguler Putaran I tahun

2005, ujar Dirjen Migas Luluk Sumiarso. Berdasarkan Keputusan Menteri ESDM
No.067/23/MEM/2005 tertanggal 8 Juni 2005 telah disepakati rancangan Kontrak Bagi Hasil
dengan pemenang tender migas ini adalah jangka waktu kontrak selama 30 tahun yang berlaku
sejak kontrak ditandatangani.

Sedang luas wilayah kerja masing-masing adalah 4.139,70 km2 untuk blok Lampung II,
4.254,59 km2 untuk blok East Bawean, 4.707,63 km2 untuk blok Pasangkayu, 5.339,63 km2
untuk blok Surumana dan 9.649,00 km2 untuk blok Amborip VI.. Adapun program kerja utama
pada 3 tahun pertama adalah 2 pemboran sumur eksplorasi dan 250 km2 survey seismic 3
dimensi untuk blok Lampung II, pemboran 2 sumur eksplorasi dan 1410 km2 survey seismic 3
dimensi untuk blok Esat Bawean, pemboran 4 sumur eksplorasi dan 2500 km2 survey seismic 3
dimensi untuk blok Pasangkayu, pemboran 3 sumur eksplorasi dan 1750 km survey seismic 2
dimensi untuk blok Surumana serta 2 pemboran sumur eksplorasi dan 2000 km survey seismic
2 dimensiuntuk blok Amborip VI.

Selain itu kontraktor bersedia membayar kepada pemerintah untuk bonus tandatangan (signatu
re bonus
) sebesar US$ 1 juta untuk blok Lampung II, US$ 2 juta untuk blok East Bawean, US$ 5 juta
untuk blok Pasangkayu, US$ 5 juta untuk blok Surumana dan US $ 1,250 juta untuk blok


1/2

Hasilkan Signature Bonus US$ 14,250 Juta, 5 Kontrak Migas Diteken
Oleh
Jum'at, 22 September 2006 22:38 - Update Terakhir Jum'at, 22 September 2006 22:52

Amborip. Sedang untuk bantuan peralatan atau jasa sebesar US $ 200 ribu untuk blok
Lampung II, US$ 500 ribu untuk blok East Bawean, US$ 500 ribu untuk blok Pasangkayu, US$
500 ribu untuk blok Surumana dan US$ 100 ribu untuk blok Amborip VI.

Diungkapkan pula oleh Dirjen Migas Luluk Sumiarso, kontraktor juga bersedia membayar
kepada pemerintah bonus produksi untuk masing-masing blok apabila komulatif produksi
mencapai 25 MMBOE sebesar US$ 1 juta untuk blok Lampung II, US$ 2 juta untuk blok East
Bawean, US$ 1 juta untuk blok Pasangkayu, US$ 1 juta untuk blok Surumana dan US$ 1 juta
untuk blok Amborip VI.

Sedang jika komulatif produksi mencapai 50 MMBOE maka bonus produksi yang harus
dibayarkan adalah US$ 2 juta untuk blok Lampung II, US$ 3 juta untuk blok Esat Bawean, US$
1,5 juta untuk blok Pasangkayu, US$ 3 juta untuk blok Surumana dan US$ 1,5 juta untuk blok
Amborip VI.


Selanjutnya apabila komulatif produksi mencapai 75 MMBOE maka bonus produksi yang
dibayar adalah US$ 3 juta untuk blok Lampung II, US$ 5 juta untuk blok East Bawean, US$ 2
juta untuk blok Pasangkayu, US$ 5 juta untuk blok Surumana dan US$ 2 juta untuk blok
Amborip VI. (*)

2/2