ASUHAN KEPERAWATAN PADA Nn. F DENGAN GANGGUAN ISOLASI SOSIAL : MENARIK DIRI DI BANGSAL SRIKANDI RSJD SURAKARTA.

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Nn. F DENGAN
GANGGUAN ISOLASI SOSIAL : MENARIK DIRI
DI BANGSAL SRIKANDI
RSJD SURAKARTA

KARYA TULIS ILMIAH
Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mendapatkan
Gelar Ahli Madya Keperawtan

Disusun Oleh :
ZULI HIDAYATI
J200050017

JURUSAN KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA

2008

i


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Menarik diri adalah suatu keadaan pasien yang mengalami ketidak
mampuan untuk mengadakan hubungan dengan orang lain atau dengan
lingkungan di sekitarnya secara wajar. Pada pasien dengan perilaku menarik
diri sering melakukan kegiatan yang ditujukan untuk mencapai pemuasan diri,
dimana pasien melakukan usaha untuk melindungi diri sehingga ia jadi pasif
dan berkepribadian kaku, pasien menarik diri juga melakukan pembatasan
(isolasi diri), termasuk juga kehidupan emosionalnya, semakin sering pasien
menarik diri, semakin banyak kesulitan yang dialami dalam mengembangkan
hubungan sosial dan emosional dengan orang lain (Stuart dan Sundeen, 1998).
Dalam membina hubungan sosial, individu berada dalam rentang respon
yang adaptif sampai dengan maladaptif. Respon adaptif merupakan respon
yang dapat diterima oleh norma-norma sosial dan kebudayaan yang berlaku,
sedangkan respon maladaptif merupakan respon yang dilakukan individu
dalam menyelesaikan masalah yang kurang dapat diterima oleh norma-norma
sosial dan budaya. Respon sosial dan emosional yang maladaptif sering sekali
terjadi dalam kehidupan sehari-hari, khususnya sering dialami pada pasien

menarik diri sehingga melalui pendekatan proses keperawatan yang
komprehensif penulis berusaha memberikan asuhan keperawatan yang

1

2
semaksimal mungkin kepada pasien dengan masalah keperawatan utama
kerusakan interaksi sosial : menarik diri.
Menurut

pengajar

Departemen

Psikiatri,

Fakultas

Kedokteran


Universitas Indonesia, Surjo Dharmono, penelitian Organisasi Kesehatan
Dunia (WHO) di perbagai negara menunjukkan, sebesar 20-30 persen pasien
yang datang ke pelayanan kesehatan dasar menunjukkan gejala gangguan
jiwa.

Bentuk

yang

paling

sering

adalah

kecemasan

dan

depresi.


(www.prakarsa-rakyat.ac.id)
Dari segi kehidupan sosial kultural, interaksi sosial adalah merupakan
hal yang utama dalam kehidupan bermasyarakat, sebagai dampak adanya
kerusakan interaksi sosial : menarik diri akan menjadi suatu masalah besar
dalam fenomen kehidupan, yaitu terganggunya komunikasi yang merupakan
suatu elemen penting dalam mengadakan hubungan dengan orang lain atau
lingkungan disekitarnya (Carpenito, 1997).
Berdasarkan hal-hal diatas, penulis tertarik untuk mengangkat masalahmasalah ini menjadi masalah keperawatan utama yaitu : kerusakan interaksi
sosial menarik diri pada Nn. F di ruang Srikandi Rumah Sakit Jiwa Surakarta..

B. Identitas Masalah
Adapun identitas masalah dalam penulisan laporan ini adalah bagaimana
aplikasi asuhan keperawatan pada klien dengan masalah keperawatan utama
kerusakan interaksi sosial; menarik diri di bangsal Srikandi Rumah Sakit Jiwa
Surakarta.

3
C. Tujuan Penulisan
1. Tujuan umum

Untuk mendapatkan gambaran tentang proses keperawatan pada klien Nn.
F dengan kerusakan interaksi sosial; menarik diri di bangsal Srikandi
Rumah Sakit Jiwa Surakarta.
2. Tujuan Khusus
2.1. Dapat melakukan pengkajian, analisa data merumuskan masalah
keperawatan, membuat pohon masalah, menetapkan diagnosa
keperawatan pada Nn. F dengan kerusakan interaksi sosial: menarik
diri di bangsal Srikandi Rumah Sakit Jiwa Surakarta.
2.2. Dapat

menyusun

perencanaan

tindakan

keperawatan

untuk


memenuhi kebutuhan klien dan mengatasi masalah klien.
2.3. Dapat mengimplementasikan rencana tindakan keperawatan yang
nyata sesuai dengan diagnosa keperawatan yang telah ditegakkan.
2.4. Dapat menilai hasil (mengevaluasi) tindakan keperawatan yang telah
dilakukan.
2.5. Dapat melakukan pendokumentasian keperawatan isolasi sosial.

D. Manfaat Penulisan
a. Manfaat teoritis
Sebagai bentuk penerapan teori yang telah penulis terima selama
mengikuti kuliah di UMS. Sebagai bahan referensi atau sumberdata untuk
penulis.

4
b. Manfaat praktis
Manfaat untuk intitusi pendidikan bahwa intitusi telah berhasil
mengantarkan siswannya untuk bekal masa depan. Untuk Rumah Sakit
bahwa rumah sakit telah berhasil membina bimbingannya untuk
menyelesakan penulisaan ini. Untuk pembaca yang budiman semoga
penulisaan ini berguna untuk bekal dalam penyusunan membuat asuhan

keperawatan khususnya tentang isolasi sosial.

Dokumen yang terkait

ASUHAN KEPERAWATAN JIWA PADA Tn.E DENGAN GANGGUAN ISOLASI SOSIAL : MENARIK DIRI asuhan keperawatan jiwa pada tn.e dengan gangguan isolasi sosial : menarik diri di ruang arjuna rsjd surakarta.

0 2 15

` ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny.S DENGAN GANGGUAN Asuhan Keperawatan Pada Ny.S Dengan Gangguan Defisit Perawatan Diri Di Bangsal Srikandi Rumah Sakit Jiwa Daerah Surakarta.

0 1 18

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny.S DENGAN GANGGUAN DEFISIT PERAWATAN DIRI DI BANGSAL SRIKANDI RUMAH Asuhan Keperawatan Pada Ny.S Dengan Gangguan Defisit Perawatan Diri Di Bangsal Srikandi Rumah Sakit Jiwa Daerah Surakarta.

0 3 15

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Nn.R DENGAN GANGGUAN ISOLASI SOSIAL: MENARIK DIRI DI BANGSAL SHINTA ASUHAN KEPERAWATAN PADA Nn.R DENGAN GANGGUAN ISOLASI SOSIAL: MENARIK DIRI DI BANGSAL SHINTA RUMAH SAKIT JIWA DAERAH SURAKARTA.

0 1 10

PENDAHULUAN ASUHAN KEPERAWATAN PADA Nn.R DENGAN GANGGUAN ISOLASI SOSIAL: MENARIK DIRI DI BANGSAL SHINTA RUMAH SAKIT JIWA DAERAH SURAKARTA.

0 1 4

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Nn. A DENGAN GANGGUAN DEFISIT PERAWATAN DIRI ASUHAN KEPERAWATAN PADA Nn. A DENGAN GANGGUAN DEFISIT PERAWATAN DIRI DI BANGSAL INTENSIVE RSJD SOEDJARWADI KLATEN.

0 1 9

PENDAHULUAN ASUHAN KEPERAWATAN PADA Nn. A DENGAN GANGGUAN DEFISIT PERAWATAN DIRI DI BANGSAL INTENSIVE RSJD SOEDJARWADI KLATEN.

0 1 8

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Sdr. H DENGAN PERUBAHAN PERSEPSI SENSORI HALUSINASI PENGLIHATAN DI BANGSAL SRIKANDI RSJD SURAKARTA.

1 1 5

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. N DENGAN GANGGUAN ISOLASI SOSIAL : MENARIK DIRI DI RUANG ABIMANYU RSJD SURAKARTA.

0 0 4

PENDAHULUAN ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. S DENGAN GANGGUAN KONSEP DIRI: “ HARGA DIRI RENDAH “ DI BANGSAL ABIMANYU RSJD SURAKARTA.

0 0 5