BUKU PEDOMAN TUGAS AKHIR. docx

ATURAN TUGAS AKHIR I DAN INTERNSHIP I
Syarat-Syarat Tugas Akhir I
1. Terdaftar sebagai mahasiswa Logistik Bisnis Diploma IV, dengan menunjukkan kartu
mahasiswa yang masih berlaku dan KRS yang berlaku (mengambil Mata Kuliah
Internship I dan Tugas Akhir I).
2. Mahasiswa harus sudah melaksanakan minimal 85 SKS (tanpa nilai E), dengan IP
kumulatif min 2,50.
3. Mahasiswa sudah menyelesaikan Internship I (ditunjukan dengan surat keterangan
Internship I dari perusahaan).
4. Materi tugas akhir I harus sesuai dengan bidang ketika melakukan internship.
Syarat –Syarat Seminar Tugas Akhir I
1. Tugas Akhir I telah selesai dan disetujui oleh pemimbing.
2. Mahasiwa telah melakukan bimbingan minimal 6 kali (form perekaman bimbingan
(FPB)) dan/atau telah disetujui oleh pembimbing untuk dipresentasikan/diseminarkan
(ditandatangani dan diberikan tanggal serta nama pembimbing, dalam form persetujuan
pembimbing (FPP)).
3. Mahasiwa telah membuat laporan Tugas Akhir dengan standar dalam buku panduan
yang dikeluarkan program studi diploma IV dan sudah disetujui oleh dosen pembimbing
4. Mahasiswa menyerahkan laporan tugas akhir I yang sudah disetujui oleh pembimbing,
dengan menyertakan syarat-syarat lain sebagai berikut:
a. Draft laporan dibuat rangkap 2 diserahkan dalam map orange.

b. Menyerahkan buku panduan yang telah diisi kegiatan harian.
c. Mengumpulkan bukti pelunasan administrasi/keuangan.
d. Mengumpulkan fotokopi KRS untuk semester yang bersangkutan.
Seminar Tugas Akhir I
1. Pelaksanaan ujian tugas akhir I dijadwalkan oleh kordinator tugas akhir 1/Ka.Prodi,
dengan persetujuan dari dosen pembimbing dan penguji.
2. Jumlah Penguji tugas akhir terdiri dari 2 orang, 1 orang pembimbing dan 1 orang penguji
yang ditentukan oleh Kordinator tugas akhir I/Ka.Prodi.
3. Ujian Tugas Akhir dipimpin oleh Tim Penguji yang terdiri dari Ketua yang merupakan
pembimbing.
Panduan Internship 1 & Tugas Akhir 1

Page 2

4. Penilaian Ujian Tugas Akhir terdiri dari 5 kategori dengan prosentase sebagai berikut:
a. Presentasi
b. Pelaksanaan Internship
c. Kreativitas/kemandirian
d. Penguasaan
e. Bimbingan

5. Hasil Ujian Tugas Akhir adalah keputusan Lulus atau Gagal
6. Nilai Tugas Akhir diberikan oleh pembimbing FPTA-1-A dan penguji dalam form FPTA-1B
7. Jika Ujian Tugas Akhir gagal mahasiswa diberi kesempatan untuk mengulang dengan
rentang waktu yang disepakati oleh tim penguji (dengan membayarkan kembali biaya
seminar sesuai ketentuan).
Petunjuk Pelaksanaan Teknis Seminar
1. Ketua seminar membuka seminar dengan uraian teknis sebagai berikut;
a. Mengecek kesiapan mahasiswa apakah yang bersangkutan sudah siap (materi
dan Presentasi).
b. Mengecek dosen penguji apakah sudah siap.
c. Membuka sidang dengan didahului dengan mengucapkan salam, membacakan:
i. Nama Mahasiswa
ii. NPM
iii. Tempat Internship
d. Menjelaskan teknis pelaksanaan yang terdiri dari:
i. Presentasi (waktu maks 15 menit)
ii. Tanya Jawab (waktu maks 30 menit)
iii. Pengumuman Hasil (waktu 5 menit).
e. Mempersilahkan mahasiswa untuk melakukan prsentasi
f.


Jika dari poin a-e di atas ada yang tidak terpenuhi, ketua seminar berhak
menunda atau membatalkan seminar.

2. Ketua seminar menutup dengan menetapkan status hasil seminar dengan katagori:
a. Lulus, atau
b. Mengulang, dijadwalkan waktu ulangannya.

Panduan Internship 1 & Tugas Akhir 1

Page 3

Petunjuk Teknis Penilaian Seminar Form FPTA-1-A dan FPTA-1-B
1. Form FPTA-1-A merupakan form yang diperuntukan bagi Penguji 1.
2. Form FPTA-1-B merupakan form yang diperuntukan bagi pembimbing/penguji 2.
3. Form FPTA-1-C merupakan form yang diperuntukan bagi pembimbing 2
4. Form FPTA-1-A memiliki 5 indikator penilaian yaitu: presentasi, pelaksanaan internship,
kreativitas/kemandirian, hasil dan penguasaan materi.
5. Form FPTA-1-B memiliki 6 indikator penilaian yaitu: presentasi, pelaksanaan internship,
kreativitas/kemandirian, hasil, penguasaan materi dan pembimbingan.

6. Form FPTA-1-C memiliki

5 indikator penilaian yaitu: pelaksanaan internship,

kreativitas/kemandirian, hasil, penguasaan materi dan pembimbingan.
7. Penilaian dilakukan dengan memberikan nilai pada kolom yang disediakan dengan
1: 0-20,
2: 20,01-40,
3: 40,01-60, 4: 60,01-80, 5: 80,01-100
acuan
sebagai
berikut:

Contoh Penilaian
Penilaian
Presentasi

 Dipersiapkan secara baik dan menyatakan
maksud presentasi
 Memberikan pernyataan yang sesuai dengan

fokus dan topik presentasi

1

Nilai
2
3

4

5

70
85

8. Masing-masing penguji melakukan penilaian sesuai dengan form yang disediakan, dan
ditandatangani.
9. Nilai Akhir akan dilakukan melalui rekapitulasi penilaian penguji 1 dan 2, yang akan
dilakukan oleh koordinator tugas akhir 1/Ketua program studi.
10. Rekapitulasi dilakukan dengan merata-ratakan hasil penilaian setiap penguji, yang untuk

selanjutnya disesuaikan dengan penilaian Mutu, dengan pedoman sebagai berikut:
a. Nilai Mutu A+ dengan angka 90,01-100
b. Nilai Mutu A- dengan angka 80,01-90
c. Nilai Mutu B+ dengan angka 70,01-80
d. Nilai Mutu B- dengan angka 60,01-70
e. Nilai Mutu C+ dengan angka 50,01-60
f.

Nilai Mutu C- dengan angka 40,01-50.

g. Nilai Mutu E dengan angka