BAB 1 PENDAHULUAN 1.1.Latar Belakang - Pengembangan Audit Dokumentasi Keperawatan di Ruang Perawatan Intensif RS Santa Elisabeth Medan

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1.Latar Belakang

  Rumah sakit merupakan institusi yang sangat kompleks dan berisiko tinggi dalam kondisi lingkungan regional dan global yang sangat dinamis perubahannya

  

( Permenkes RI, 2011). Institusi yang kompleks memiliki arti bahwa rumah sakit

  memiliki tenaga kerja yang berasal dari disiplin ilmu pengetahuan yang berbeda- beda sehingga menuntut kerjasama satu sama lain. Perawat adalah salah satu tenaga kerja di rumah sakit sehingga profesi perawat memiliki andil untuk mewujudkan kualitas perawatan setiap saat. Lunqvist dan Axelsson (2007) mendukung pernyataan tersebut, mereka menyatakan bahwa mutu dari sebuah pelayanan kesehatan akan sangat bergantung kepada keahlian pemimpin dan ketrampilan perawat. Gillies (2004) didukung oleh Bilawka dan Craig (2003) menyatakan aktivitas perawat untuk mewujudkan kualitas perawatan yang baik adalah melaksanakan tindakan keperawatan sesuai dengan standar praktik, memberikan umpan balik atas reaksi pasien, ikut serta dalam akreditasi, dan melaporkan tindakan keperawatan bentuk dokumentasi keperawatan.

  Dokumentasi keperawatan sangat penting dilakukan oleh perawat karena dokumentasi merupakan bukti secara tertulis perkembangan kesehatan pasien.

  Wang, Hailey, dan Yu (2011) menyatakan bahwa asuhan keperawatan harus sepenuhnya diungkapkan dalam isi, struktur kualitas dan format, serta melalui proses dokumentasi yang tepat. Secara tertulis dokumentasi merupakan salah satu alat yang mencerminkan kualitas asuhan keperawatan. Asuhan keperawatan yang tidak didokumentasikan dengan akurat dan lengkap akan sulit untuk membuktikan bahwa asuhan keperawatan tersebut telah dilakukan dengan benar (Potter & Perry, 2005). Perawat dapat mengkomunikasikan tindakan yang sudah dilakukan dalam bentuk tulisan, fakta-fakta penting tentang klien dengan tujuan mempertahankan kelangsungan pelayanan kesehatan selama kurun waktu tertentu. Potter dan Perry juga menyatakan bahwa dokumentasi keperawatan mempunyai makna yang penting bila dilihat dari berbagai aspek, salah satunya aspek hukum.

  Perawat sebagai bagian dari rumah sakit ikut ambil bagian dalam menentukan mutu sebuah rumah sakit dengan cara memberikan asuhan keperawatan secara komprehensif. Kualitas asuhan keperawatan menunjukkan asuhan keperawatan yang bermutu apabila asuhan keperawatan diberikan secara holistik mulai dari pengkajian sampai dengan pendokumentasian. Hasil asuhan keperawatan adalah hasil akhir intervensi keperawatan, maka perubahan status kesehatan pasien merupakan hasil dari tindakan keperawatan yang telah diberikan (Gillies, 2004). Asuhan keperawatan yang bermutu akan terwujud apabila tindakan keperawatan kepada pasien dilakukan sesuai dengan standar praktek keperawatan. Standar praktek keperawatan dapat berupa standar asuhan keperawatan (SAK) dan standar prosedur operasional (SPO).

  Tingkat pendidikan masyarakat yang semakin membaik akan menimbulkan kecenderungan untuk menuntut pelayanan umum yang lebih baik dan lebih cepat.

  Kondisi sosial masyarakat yang semakin meningkat menyebabkan masyarakat semakin sadar akan mutu (Gillies, 2004). Gillies mengungkapkan bahwa pengalaman masyarakat tentang pengobatan medis dan ketidakpuasan terhadap pelayanan kesehatan termasuk tindakan keperawatan akan menyebabkan peningkatan dalam gugatan malpraktek melawan dokter, perawat dan lembaga kesehatan. Tekanan masyarakat untuk meningkatkan mutu dan menurunkan biaya perawatan kesehatan berakibat pemerintah, departemen dan kantor pelindung hukum menganjurkan instansi rumah sakit atau pemberi pelayanan kesehatan untuk menyelenggarakan langkah-langkah pengawasan mutu.

  Mutu dipertahankan dengan menempuh berbagai cara, salah satunya adalah rumah sakit mempunyai program jaminan mutu. Hal ini sesuai dengan pernyataan Gillies (2004), bahwa Joint Commission on the Accreditation of Healthcare

  

Organizations (JCAHO) menganjurkan kepada setiap rumah sakit supaya

  memiliki program jaminan mutu yang menyeluruh dan terintegrasi yang melibatkan monitoring berkelanjutan terhadap perawatan pasien untuk menemukan masalah, memperbaiki dan mengawasinya. Patel (2010) mendukung pernyataan tersebut, bahwa QA membantu memastikan bahwa pasien diberikan perawatan yang aman, handal dan bermartabat, dan untuk mendorong kesembuhan atau pemulihan pasien.

  Metode pelaksanaan penjaminan mutu atau quality assurance (QA) dapat berupa audit retrospektif berupa review rekam medis atau audit dokumentasi keperawatan. Audit dokumentasi keperawatan merupakan suatu kegiatan berkesinambungan untuk menilai mutu pelayanan yang dilakukan para pemberi jasa pelayanan kesehatan secara langsung oleh perawat. Audit dalam suatu rumah sakit bertujuan untuk memperbaiki mutu pelayanan yang kurang optimal (Wang et al. 2011). Wang et al menyatakan bahwa kualitas struktur dan format dokumentasi keperawatan sangat penting dalam memastikan bahwa data pasien disajikan dalam cara yang mudah untuk memfasilitasi perawat atau profesional kesehatan lainnya dan mempermudah akses informasi penting untuk pengambilan keputusan klinis. Selain itu, Patel (2010) menyatakan audit dilakukan untuk membantu mengurangi hari rawat pasien di rumah sakit, meningkatkan jumlah pasien dan meminimalkan biaya perawatan. Audit yang dilaksanakan akan membantu perawat untuk bersikap dan bertindak hati-hati dalam melakukan asuhan keperawatan kepada klien untuk meminimalkan kesalahan dalam melaksanakan tugasnya.

  Kepala Ruang Perawatan Intensif Rumah Sakit (RS) Santa Elisabeth Medan mengungkapkan bahwa data kelengkapan dokumentasi keperawatan di Ruang Perawatan Intensif mencapai 60-80% tiap bulannya. Selain itu Ruang Perawatan Intensif sudah memiliki SAK dan SPO. Panitia pengendalian mutu sudah ada pada tingkat rumah sakit namun belum melaksanakan penjaminan mutu secara maksimal. Panitia pengendalian mutu berada dalam naungan Direktur RS dan beranggotakan perwakilan dari setiap departemen . Penjaminan mutu yang dilaksanakan berupa penyebaran kuesioner kepuasan pasien atas pelayanan di Ruang Perawatan Intensif dan pelaksanaan tindakan sesuai dengan SPO. Data yang sudah diambil diserahkan kepada panitia pengendalian mutu rumah sakit untuk diolah dan hasilnya akan diberikan kembali ke ruangan. panitia pengendalian mutu di ruangan tidak memiliki komitmen untuk melakukan audit secara berkala dan pengambilan data untuk kuesioner tersebut dilaksanakan oleh seluruh perawat di Ruang Perawatan Intensif. Bagan alur audit keperawatan tidak tertera dengan jelas di ruangan.

  Kegiatan panitia pengendalian mutu RS Santa Elisabeth Medan lebih difokuskan pada peningkatan kualitas ketrampilan perawat yaitu menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Penanganan Gawat Darurat (PPGD) bagi para perawat, manajemen asuhan keperawatan, resusitasi jantung paru sementara (RJPS), pelatihan Elektro Kardiografi (EKG) dasar dan pelatihan penggunaan alat-alat di ruang perawatan intensif. Kegiatan pelatihan tersebut memang sudah baik untuk meningkatkan ketrampilan perawat dalam melaksanakan tindakan- tindakan, akan tetapi mutu dalam asuhan keperawatan tidak hanya dilihat dari ketrampilan perawat dalam melakukan tindakan saja, melainkan dari dokumentasi keperawatan yang dilakukan.

  Peningkatan mutu pelayanan keperawatan memerlukan keterlibatan perawat manajer dan perawat pelaksana sebagai satu organisasi (Harvey, 1991).

  Dibutuhkan partisipasi dan kerelaan perawat untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan dalam mendokumentasikan asuhan keperawatan sesuai dengan tujuan pelayanan keperawatan yang diharapkan. Penelitian dengan pendekatan

  action research (AR) merupakan sebuah metode penelitian yang memungkinkan keterlibatan partisipan untuk menyelidiki dan mengevaluasi pekerjaan mereka.

  Penelitian dengan pendekatan AR tentang “Pengembangan Audit Dokumentasi Keperawatan di Ruang Perawatan Intensif RS Santa Elisabeth Medan” sangat penting untuk melibatkan dan memberdayakan perawat dalam melakukan audit dokumentasi keperawatan. Penelitian ini akan melibatkan perawat untuk menemukan masalah dalam dokumentasi keperawatan sampai dengan menganalisa faktor-faktor penyebab dan membuat usulan perbaikan. Diharapkan dengan penelitian ini perawat memiliki pengetahuan dan ketrampilan dalam melakukan audit dokumentasi keperawatan.

  Ruang Perawatan Intensif merupakan tempat yang membutuhkan pengambilan keputusan dan tindakan yang tepat dan cepat untuk membantu klien mencapai derajat kesehatan yang setinggi-tingginya (Storesund & Mc Murray, 2009). Pasien yang membutuhkan perawatan intensif sering memerlukan support terhadap instabilitas hemodinamik (hipotensi), airway atau respiratory

  

compromise dan atau gagal ginjal, kadang ketiga-tiganya. Perawatan intensif

  biasanya hanya disediakan untuk pasien-pasien dengan kondisi yang potensial reversibel atau mereka yang memiliki peluang baik untuk bertahan hidup. Karena penyakit kritis begitu dekat dengan “kematian”, outcome intervensi yang diberikan sangat sulit diprediksi. Banyak pasien yang akhirnya tetap meninggal di Ruang Perawatan Intensif.

  Keadaan pasien yang kritis menuntut perawat memberikan reaksi segera atas status kesehatan pasien seperti yang dikemukakan oleh Orlando (1972) dalam Schmieding (2006) tentang Disciplin Nursing Process. Orlando menyatakan bahwa perawat harus segera memberikan reaksi sesegera mungkin atas perubahan status kesehatan pasien, mulai dari melakukan pengkajian, merumuskan diagnosa keperawatan, merencanakan, melakukan intervensi, sampai dengan mengevaluas keadaan pasien. Evaluasi dilakukan untuk mengetahui perubahan atau perkembangan status kesehatan klien, apabila status kesehatan pasien tidak berubah maka perawat harus segera menegakkan diagnosa, merencanakan tindakan keperawatan, melaksanakan tindakan keperawatan serta melakukan evaluasi terhadap perkembangan status kesehatan pasien yang baru. Proses ini terjadi secara berkesinambungan dan berulang-ulang menyerupai sebuah siklus umpan balik Deming yang dikenal dengan siklus PDCA (Plan-Do-Check-Act).

  1.2.Pertanyaan Penelitian

  Latar belakang yang sudah diuraikan di atas, menimbulkan pertanyaan penelitian yaitu bagaimana pengembangan audit dokumentasi keperawatan di Ruang Perawatan Intensif ?

  1.3.Tujuan penelitian

  Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan program audit dokumentasi keperawatan di Ruang Perawatan Intensif Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan.

  1.4.Manfaat penelitian

  Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi rumah sakit, perawat administrator dan perkembangan riset keperawatan.

  Bagi rumah sakit diharapkan dengan adanya penelitian ini akan menciptakan pola baru atau alur program audit dokumentasi keperawatan yang efektif dalam proses keperawatan. Alur audit dokumentasi yang tercipta bisa digunakan untuk seluruh unit di rumah sakit untuk meningkatkan mutu pelayanan keperawatan.

  Bagi perawat administrator penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi untuk membuat program audit dokumentasi keperawatan yang efektif dan bisa diaplikasikan di rumah sakit. Sistem audit akan membantu perawat mengetahui kelemahan dan kekurangan dalam mengerjakan tugasnya sehingga bisa dilakukan perbaikan sesuai dengan standar yang sudah ditetapkan.

  Bagi perkembangan riset keperawatan, penelitian ini akan menjadi salah satu data riset keperawatan (evidence based) yang dapat dikembangkan sebagai masukan penelitian selanjutnya. Selain itu, penelitian ini bisa menjadi referensi untuk memperluas pengetahuan dan pengalaman peneliti berikutnya dalam membuat penelitian terbaru.