Implementasi Rateless Code Pada Content Delivery Network

ABSTRAK

Content Delivery Network adalah sebuah sistem jaringan server untuk
mendistribusikan data/konten yang ada dalam sebuah web ke berbagai pengguna
di belahan dunia agar data yang dikirim dan diterima lebih cepat. Server jaringan
CDN terdistribusi secara global dengan tujuan untuk melayani konten ke
pengguna dengan ketersediaan yang besar dan performa tinggi. Dalam pencarian
server terbaik dan perpindahan server berpotensi membuat trafik jaringan tidak
stabil dan berpengaruh secara global. Diperlukan penerapan rateless code pada
jaringan CDN yang berfungsi untuk mempertahankan kualitas trafik dan
memperbaiki paket data meskipun kondisi server dalam keadaan memburuk.
Tugas akhir ini menganalisis penerapan rateless code pada jaringan CDN dengan
menggunakan NS-2. Hasil simulasi rata-rata menunjukkan bahwa penerapan
ratelesscode pada jaringan CDN meningkatkan QoS dari suatu jaringan yang
dibandingakan dengan tanpa ratelesscode. Dengan penerapan rateless code 50%
nilai delay naik 0,016749 detik dan nilai packet loss turun 1% . Untuk penerapan
rateless code 100% nilai delay naik 0,039962 detik dan nilai packet loss turun 2%.

Kata kunci : Content Delivery Network, Rateless code, QoS, dan NS-2

Universitas Sumatera Utara