File 11 I 2014

PENGADILAN NEGERI KELAS I B PALOPO
Jalan Andi Djemma No. 126 Telepon (0471) 21373, 21004 Faksimili (0471) 21373
website: http://pn-palopo.go.id e-mail: pn-palopo@gmail.com
Palopo - Sulawesi Selatan 91921

SURAT KEPUTUSAN KETUA PENGADILAN NEGERI KELAS I B PALOPO
Nomor : 11 / KEP.KPN / I / 2014 / PN.PLP
TENTANG
OPERATOR APLIKASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN AKUNTANSI
BARANG MILIK / KEKAYAAN NEGARA (SIMAK-BMN)
PENGADILAN NEGERI KELAS I B PALOPO
KETUA PENGADILAN NEGERI KELAS I B PALOPO
Menimbang :
a. Bahwa dalam rangka tertib administrasi pengelolaan Barang Milik Negara di
Lingkup Pengadilan Negeri Kelas I B Palopo, maka dipandang perlu untuk
menunjuk pegawai/honorer sebagai petugas Operator SIMAK-BMN ;
b. Bahwa nama-nama yang tercantum dalam surat keputusan ini dianggap cakap
dan mampu untuk mengemban tugas sebagaimana dimaksud dalam surat
keputusan ini ;
Mengingat


: 1. Undang-undang Nomor 3 Tahun 2009 tentang Perubahan Kedua atas Undangundang Nomor 14 Tahun 1985 Tentang Mahkamah Agung RI ;
2. Undang-undang Nomor 49 Tahun 2009 tentang Perubahan Kedua atas
Undang-undang Nomor 2 Tahun 1986 tentang Peradilan Umum ;
3. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 Tentang Keuangan Negara ;
4. Undang-undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara ;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik
Negara/Daerah ;
6. Keputusan Presiden Nomor 42 Tahun 2002 Tentang Pedoman Pelaksanaan
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara sebagaimana telah diubah dengan
Keputusan Presiden Nomor 72 Tahun 2004 ;
7. Surat Edara Direktur Jenderal Anggaran Nomor SE-144/A/2002 tanggal 27
Agustus 2002 tentang Petunjuk Teknis Tentang Tata Cara Pelaksanaan
Penghapusan Barang Inventaris Milik Negara di Lingkungan Kementerian/
Lembaga ;

MEMUTUSKAN :
Menetapkan :

Pertama


:

Kedua

:

SURAT KEPUTUSAN KETUA PENGADILAN NEGERI KELAS I B
PALOPO TENTANG OPERATOR APLIKASI SISTEM INFORMASI
MANAJEMEN AKUNTANSI BARANG MILIK / KEKAYAAN NEGARA
(SIMAK-BMN) ;
Menunjuk ;
a. Sdr. ALIMUDDIN sebagai penanggung jawab operator SIMAK-BMN ;
b. Sdr. ABRIANTO, SH. sebagai operator SIMAK-BMN ;
Tugas Operator SIMAK-BMN adalah :
a. Melakukan pencatatan terhadap Barang Milik Negara ;
b. Melaksanakan pendistribusian Barang Milik Negara ;
c. Membuat Daftar Barang Ruangan ;

Ketiga


:

Keempat

:

d. Membuat Register Barang ;
e. Melaksanakan Stock Opname Fisik Barang ;
f. Melakukan inventarisir terhadap Barang Milik Negara yang sudah tidak
bermanfaat dan tidak efisien untuk dilakukan Penghapusan Barang Milik
Negara ;
g. Membuat Laporan Barang Milik Negara ;
Memerintahkan kepada yang bersangkutan agar tugas ini dilaksanakan dengan
sebaik-baiknya serta penuh tanggung jawab ;
Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila
terdapat kekeliruan akan diadakan perubahan sebagaimana mestinya.
Surat Keputusan ini diberikan kepada yang bersangkutan untuk diketahui dan
dilaksanakan sebagaimana mestinya.
Ditetapkan di : Palopo
Pada tanggal : 02 Januari 2014

Ketua Pengadilan Negeri Kelas I B Palopo

H. YULISAR, SH.MH.
NIP. 040 052 185