Pengumuman Lelang Stadion

KEMENTERIAN PEMUDA DAN OLAHRAGA
JALAN GERBANG PEMUDA NO. 3 SENAYAN JAKARTA 10270
TELEPON/FAKSIMILE (62-21) 5738155, 5738318, 5738312, 57039655, 5703987,
5738152, 5704004, 57385292, 5738153, 5731106
Website : http://www.kemenpora.go.id

PENGUMUMAN PELELANGAN UMUM DENGAN PASCAKUALIFIKASI
Nomor : 600/02/PAN.F/2013
Panitia Pengadaan Barang/Jasa Rehabilitasi Stadion Batoro Katong Ponorogo T.A. 2013 akan
melaksanakan Pelelangan Umum dengan Pascakualifikasi untuk paket pekerjaan konstruksi
sebagai berikut :
1. Paket Pekerjaan
Nama paket pekerjaan : Rehabilitasi Stadion Batoro Katong untuk Diserahkan Kepada
Pemerintah Kabupaten Ponorogo Dalam Rangka Bantuan
Pembangunan Prasarana Keolahragaan
Lingkup pekerjaan
: Rehabilitasi Lapangan dan Tribun Stadion Batoro Katong Kabupaten
Ponorogo
Nilai total HPS
: Rp 4.197.971.000,00 (Empat milyar seratus sembilan puluh tujuh
juta sembilan ratus tujuh puluh satu ribu rupiah)

Sumber pendanaan : APBN DIPA Kemenpora Republik Indonesia Tahun Anggaran 2013
2. Persyaratan Peserta
Paket pengadaan ini terbuka untuk penyedia yang teregistrasi pada Layanan Pengadaan
Secara Elektronik ( LPSE ) dan memenuhi persyaratan sebagai Badan Usaha dengan

Klasifikasi Bidang Arsitektur/Subbidang Fasilitas Pelatihan Sport Diluar Gedung, Fasilitas
Rekreasi (21006) kualifikasi Non Kecil.
3. Pelaksanaan Pengadaan
Pengadaan ini dilaksanakan secara elektronik, dengan mengakses aplikasi Sistem Pengadaan
Secara Elektronik ( SPSE ) pada alamat website LPSE : lpse.ponorogo.go.id
4. Jadwal Pelaksanaan Pengadaan
Dapat dilihat pada website LPSE : lpse.ponorogo.go.id
5. Dokumen Pengadaan diambil dalam bentuk softcopy melalui aplikasi SPSE.
Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian.
Ponorogo, 06 September 2013
Panitia Pengadaan Barang/Jasa Rehabilitasi Stadion Batoro Katong Ponorogo
Tahun Anggaran 2013