100203 AKJ 20 September 2004 News Reader

NEWS READER 01
HARI INI TANGGAL 20 SEPTEMBER / BANGSA
INDONESIA MELAKUKAN PESTA DEMOKRASI
UNTUK PERTAMA KALINYA/ DALAM HAL
PEMILIHAN PRESIDEN PUTARAN TERAKHIR
SECARA LANGSUNG YANG DILAKUKAN OLEH
RAKYAT INDONESIA/ MELALUI TPS – TPS
YANG DISEDIAKAN DI SELURUH PELOSOK
NEGRI// JOGJAKARTA YANG PERNAH MENJADI
IBUKOTA NEGARA REPUBLIK INDONESIA /
PAGI TADI DI TPS 09 SRI SULTAN HB 10
BESERTA KELUARGA TELAH MENGGUNAKAN
HAK PILIHNYA //

NEWS READER 02
SELAIN WILAYAH KRATON / PUKUL 7 WIB
TELAH BERLANSUNG PESTA RAKYAT DI TPS 15
DAERAH PAKUALAMAN JOGJAKARTA/YANG
DIHADIRI OLEH SRI PAKUALAM KE SEMBILAN
BESERTA KELUARGA YANG MENGGUNAKAN
HAK PILIHNYA//


NEWS READER 03
MENGGUNAKAN HAK PILIH UNTUK
MENCOBLOS CALON PRESIDEN DAN CALON
WAKIL PRESIDEN PERIODE MENDATANG/
ADALAH KEWAJIBAN SETIAP WARGA
NEGARA// PENGHUNI LP WIROGUNAN
JOGJAKARTA PUN MELAKUKAN
AKTIFITASNYA DI TPS YANG DISEDIAKAN
KHUSUS UNTUK MEREKA ///

NEWS READER 04
SEKITAR SATU BULAN YANG LALU HINGGA
PELAKSANAAN PEMILIHAN PRESIDEN TIBA/ DI
WILAYAH KOTA JOGJA WISATAWAN
MANCANAGERA MENGALAMI PENURUNAN/
SELAIN DISEBABKAN KARENA KONDISI
KEAMANAN / JUGA DIPENGARUHI OLEH
PERATURAN PEMERINTAH YANG MEMBATASI
WAKTU 30 HARI UNTUK TINGGAL DI

INDONESIA //

NEWS READER 05
SEBAGIAN WARGA JOGJA YANG TERDIRI DARI
PELAJAR DAN MAHASISWA DAN BERASAL
DARI LUAR KOTA SERTA TERGABUNG DALAM
KELOMPOK ANAK KOST/ PAGI TADI TELAH
MENGGUNAKAN HAK PILIHNYA//

NEWS READER 06
TIDAK SEPERTI PADA UMUMNYA / PASIEN
YANG MENDERITA SAKIT TIDAK DAPAT
MENGGUNAKAN HAK PILIHNYA DI TPS
TEMPAT MEREKA TINGGAL// NAMUN HAL INI
TIDAK MENYURUTKAN KEINGINAN DARI
PASIEN YANG TETAP INGIN MENCOBLOS
CALON PEMIMPIN MEREKA //

NEWS READER: 07


BAGI YANG INGIN MENDAPATKAN BARANG
DENGAN HARGA MIRING/ ADA BAIKNYA
ANDA MENYIMAK LIPUTAN BERIKUT INI//
TENTANG PASAR LOAK YANG ADA DI JALAN
IMOGIRI
PEMBELI//

YANG

BANYAK

DIKUNJUNGI

News Reader: 08

PEMUNGUTAN SUARA PADA PILPRES KEDUA/
BERDAMPAK

PADA


BERHENTINYA

AKTIVITAS SEBAGIAN BESAR PERTOKOAN
YANG ADA DI SEPANJANG JALAN MATARAM/
URIP

SUMOHARJO/

MALIOBORO //

DAN

DI

KAWASAN

NEWS READER 09
PERSAINGAN BISNIS APOTIK DI KOTA JOGJA
MENJADI DAYA TARIK TERSENDIRI BAGI
PENGUSAHA YANG INGIN TERJUN

DIDALAMNYA/ PENDEKATAN TERHADAP
MASYARAKAT MERUPAKAN METODE
EFFEKTIF BAGI KEMAJUAN APOTIK PADA
MULANYA / TERMASUK MENGADAKAN ACARA
BAKTI SOSIAL///