103342 AKJ 2006 11 03 Sosialisasi Taman Hutan Raya

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: sosialisasi taman hutan raya
Lokasi
: bunder gunung kidul profil dab.......!!!
Reporter & Camerawan : yoi

Tanggal Liptan

:

Propinsi daerah istimewa jogjakarta / ternyata memiliki kawasan hutan negara / kurang lebih 18.000 ha (hektar) / yang terdiri
dari kawaan hutan lindung / cagar alam / taman wisata alam / suaka marga satwa / hutan AB / dan hutan produksi // pada tahun-tahun
sebelumnya / keberadaan hutan yang ada / hanya berorientasi pada pemanfaatan kayu semata ini / pada akhirnya / menyebabkan
kerusakan hutan / yang buntut-buntutnya menyisakan lahan kritis // menindak lanjuti permasalahan yang ada / potensi hutan di
propinsi diy / yang sebagian besar / sebagai hutan produksi / mulai ada pemikiran yang baru / dalam upaya pengelolaan hutan itu
sendiri / agar tetap lestari //
Pengelolaaan hutan ini sendiri haruslah berdasar pada karakteristik dan sistem mekanisme internal / hutan sebagai ekosistem
/ sehingga produktivitas ekonomis / dapat dioptimalkan // tidak lupa jasa lingkungan yang ditimbulkan / juga dapat dioptimalkan //
artinya / setelah hutan memberikan produk hasil hutan / hutan itu sendiri tetap dapat memainkan peranannya sebagai pengendali
banjir / ketika musim penghutan / dan mencegah kekeringan / dikala musim kemarau // selain itu / keberadaan hutan yang lestari /

tentunya dapat mencegah terjadinya erosi / ikut mempertahankan kesuburan tanah / berfungsi sebagai pendukung pariwisata / sosial /
budaya / penelitian / serta fungsi lingkungan lainnya //
Melihat kondisi ini / potensi kawasan hutan seperti yang ada di kawasan gunung kidul / perannya cukup besar / apabila
dikemudian hari dikelola dengan pendekatan satu kesatuan unit manajemen pengelolaan / yang sejalan dengan adanya perubahan
paradigma / pembangunan hutan berwawasan konservasi // melihat sekilas / dengan keberadaan kawasan hutan yang ada /
khususnya di gunung kidul inilah / memunculkan ide baru / untuk melakukan perubahan status hutan yang ada / dari yang sebelumnya
/ sebagai kawasan hutan produksi / diubah menjadi kawasan pelestarian alam yang berbentuk taman hutan raya atau TAHURA //
Tahura / atau taman hutan raya itu sendiri adalah kawasan pelestarian alam / untuk tujuan koleksi tumbuhan dan satwa yang
alami atau buatan / jenis asli atau bukan asli / yang dimanfatkan bagi kepentingan penelitian / ilmu pengetahuan / pendidikan /
menunjang budidaya / budaya / pariwisata / dan rekreasi //
Pada dasarnya / keberadaan tahura atau taman hutan raya sendiri / merupakan kawasan pelestarian alam / yang mempunyai
fungsi dan manfaat sangat besar / dalam mendukung seluruh aspek kehidupan secara langsung maupun tidak langsung // keberadaan
tahura ini diharapkan kedepan / dapat memberikan peran yang andil dan penting untuk perlindungan fungsi tata air / dalam
menyangga kehidupan // selain itu / keberadaannya / dapat memberikan jasa lingkungan / sehingga dapat dimanfaatkan untuk
kesejahteraan masyarakat // pepohonan hutan dalam kawasan konservasi memiliki keuntungan besar / yaitu kemampuannya sebagai
penyerap gas karbon dioksida / serta memproduksi gas oksigen / sehingga tidak mengherankan / jika keberadaannya muncul sebagai
predikat paru-paru dunia //
Tahura sendiri / menjadikan rumah bagi keaneka ragaman hayati // banyaknya flora dan fauna yang ada / menjadikan
manfaat / bagi kehidupan manusia / seperti pangan / obat-obatan / dan sebagainya // pengambilan hasil hutan yang ada kedepan /
tentunya tidak akan merusak keberadaannya / sebagai fungsi utama kawasan konservasi // kegiatan ini / dimaksudkan sebagai

peningkatan kesejahteraan masyarakat / dan sekaligus sebagai penumbuhan kesadaran masyarakat / untuk menjaga / melindungi dan
meningkatkan fungsi tahura itu sendiri // dan yang tidak kalah pentingnya / keberadaan kawasan konservasi hutan ini / sebagai tempat
laboratorium alam / yang dapat dimanfaatkan sebagai wahana penelitian dan pendidikan //
Taman hutan raya yang direncanakan / lokasinya berada di wilayah kecamatan patuk / kecamatan playen / dan kecamatan
gedangsari // secara geografis / tahura ini terletak pada koordinat 1100 32’ 55’’ – 1100 34’35’’ BT dan 7053’25’’ - 7055’10’’ BT (baca:
110 derajat / 32 menit / 55 detik / bujur timur) / dengan topografinya yang datar sampai berbukit-bukit / dengan batuan karts kasar /
dengan ketinggian rata-rata 100 – 200 dpl (di atas prmukaan laut) // keberadaan kawasan hutan yang ada ini / menjadikan kawasan
hutan kedepan / sebagai kawasan berbasis konservasi // hal ini mengingat bahwasannya / kekayaan yang dimilikinya / sangatlah
mendukung untuk dijadikan sebuah tahura //
Beberapa potensi yang ada sebagai pendukung kekhasan tahura / diantaranya / lanscap yang mempunyai ciri khas // flora
dan fauna yang masih terpelihara dengan cukup baik // topografi yang berbukit dan batuan karts yang ada di pegunungan seribu //
keberadaan sungai oyo / dan kekhasan lainnya // sementara itu / di kawasan hutan ini / terdapat beberapa potensi lainnya / seperti

ACC

Redaktur

Narator

Editor


1

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: sosialisasi taman hutan raya
Lokasi
: bunder gunung kidul profil dab.......!!!
Reporter & Camerawan : yoi

Tanggal Liptan

:

pabrik penyulingan kayu putih / mata air sendang mole / unit persemaian menetap / penangkaran rusa / area hutan penelitian / rest
area / dan hutan pendidikan yang ada di wanagama // ditambah lagi dengan keberadaan beberapa perdusunan yang dihuni
masyarakat / dengan tipe perumahan / arsitektur jawa kuno // dan potensi-potensi lainnya / yang sampai sekarang belum banyak yang
tergali //
Untuk menindak lanjuti hal tersebut / dinas kehutanan dan perkebunan propinsi daerah istimewa jogjakarta / melalui kegiatan
DIPA / anggaran 69 program Gerhan / GN RHL penyelesaian target tahun 2004 2005 / melakukan berbagai upaya untuk menjadikan

keberadaan hutan yang ada di kawasan gunung kidul / yang dulunya sebagai kawasan hutan produksi / dijadikan kawasan hutan
konservasi // untuk itulah / beberapa agenda telah dilakukan oleh dinas kehutanan dan perkebunan propinsi DIY // dalam tahap awal
agendanya / dinas melakukan studi banding dan beberapa agenda worshop / dengan melibatkan semua elemen // selain itu / tahap
yang paling penting / dalam mewujudkan tahura ini/ tidak lain adalah program sosialisasi yang berkelanjutan / terjun ke masyarakat
sekitar hutan // adapun tujuan sosialisasi ini / tidak lain adalah memberikan pengertian kepada semua elemen yang terkait /
sehubungan dengan tahura itu sendiri // menyamakan persepsi dan pemahaman / menampung aspirasi masyarakat / serta menerima
berbagai masukan yang sangat berarti / dalam upaya pengelolaan hutan kedepan / dapat berfungsi optimal // Dengan diadakannya
sosialisasi oleh dinas kehutanan dan perkebunan diantaranya / memberikan berbagai informasi dan penjelasan kepada semua pihak /
tentang rencana pengelolaan taman hutan raya // tidak hanya itu saja // dengan program sosialisasi ini / diharapkan antara pengelola
dan masyarakan / diharapkan adanya persamaan persepsi dan pemahaman / tentang rencana pengelolaan // masyarakat yang ada /
diharapkan memberikan masukan yang berguna / dalam rangka rencana tersebut //
Dalam membuat pengelolaan tahura / beberapa rencana strategi telah dilakukan // diantaranya pengembangan yang bersifat
konservatif // pada dasarnya / pengembangan konservatif adalah pembangunan kawasan konservasi yang tidak merusak ekosistem //
oleh karena itu / perlu dibuat blok-blok pengelolaan hutan / antara lain blok pemanfaatan / blok koleksi tanaman / blok perlindungan /
dan blok lainnya / yang dipandang perlu dalam upaya mengoptimalkan pengelolaan kawasan konservasi // sebelum pembagian blok ini
/ diperlukan penataan tahura itu sendiri seperti penentuan batas kawasan / inventarisasi identifikasi dan perisalahan kawasan /
pengumpulan data sosial budaya di sekitar tahura //
Selain itu pengembangan yang kooperatif // dalam kawasan konservasi / diperlukan model pembangunan kooperatif yang
dilaksanakan dengan kopartnership // pembangunan kawasan ini perlu dilaksanakan oleh semua pihak / dengan mengembangkan
partisipasi masyarakat lokal / investor / industri prariwisata / kalangan perguruan tinggi / pemerintah pusat dan daerah //

Pengembangan yang kompetitif dan komparatif // program ini diharapkan mempunyai keunggulan // maka harus beda / dengan
kawasan tahura di tempat lain // karakteristik khusus yang dimiliki tahura ini / sengaja digali / sehingga nilai keunggulan potensi yang
spesifik / dapat dikemas / menjadi potensi unggulan //
Pengembangan yang terpadu // pengembangan ini nantinya akan merupakan kawasan konservasi yang utuh / sehingga dapa
mendukung sosial ekonomi / pariwisata / pendidikan dan penelitian / budi daya / dengan tidak meninggalkan aspek ekologi atau
lingkungan // Diharapkan kedepan / dengan beralihnya fungsi hutan yang ada / setidaknya / dapat mendukung berbagai aspek
kedepan / seperti aspek penelitian / ilmu pengetahuan / pendidikan / menunjang budi daya / budaya / pariwisata / dan rekreasi / sesuai
dengan visi dan misi pemerintah propinsi daerah istimewa jogjakarta / sebagai pusat pendidikan / budaya dan pariwisata ///

THE END

ACC

Redaktur

Narator

Editor

2


NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: sosialisasi taman hutan raya
Lokasi
: bunder gunung kidul profil dab.......!!!
Reporter & Camerawan : yoi

Tanggal Liptan

:

Beberapa pertanyaan yang diajukan :
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.

8.
9.
10.
11.
12.
13.

pengertian tentang hutan lestari
manfaat hutan bagi kehidupan
beberapa kawasan hutan yang ada di DIY
kenapa hutan produksi diganti dengan hutan konservasi
manfaat hutan konservasi
kepedulian dinas / sehubungan dengan hutan konservasi / dan muncul istilah tahura
contoh hutan konservasi yang akan dilakukan
di daerah mana saja yang dijadikan hutan konservasi
berapa luasnya
jika ada tahura / ada pembagian porsinya
langkah-langkah apa saja yang dilakukan oleh dinas dalam kaitannya tahura
bagaimana peran masyarakat untuk dilibatkan
harapan ke depan


ACC

Redaktur

Narator

Editor

3