132138 AKJ 12 Oktober 2004 Jembatan Gayam

TEMA
: JEMBATAN GAYAM
REPORTER : GATOT
KAMERA : TOMI
12 OCTOBER 2004
NARASI :
Meskipun jalan dan arus lalu lintas terhenti sejak perbaikan jembatan gayam berlangsung
beberapa bulan ini/ para pengusaha yang sehari-harinya bekerja di sepanjang jalan Gayam/
tetap beroperasi seperti biasa// bahkan untuk membuat tulisan ini pun mereka sudah
menggalang swadaya masing-masing mengeluarkan 15.000 rupiah//
namun/ beberapa waktu terakhir ini mereka mengeluhkan tentang turunnya omzet mereka
selama perbaikan jembatan gayam berlangsung/ meskipun mereka sudah memajang tulisan
besar bahwa meskipun ada perbaikan jembatan/ mereka tetap buka// padahal/ dimungkinkan
perbaikan tersebut akan memakan waktu sekitar 2 bulan lagi//
Pengusaha wartel/ makanan/ dan minimarket yang berada di daerah tersebut mengaku bahwa
penutupan jalan yang hingga sekarang diberlakukan telah mempengaruhi usaha mereka//
Konsumen yang datang/ tidak lagi seramai dulu// pendapatan dan pengeluaran tidaklah
sebanding// Bahkan/ untuk menutup biaya operasional usaha saja tidak mencukupi//
=======statement WILDA PENGUSAHA RUMAH MAKAN

===========


Entah sampai kapan para pedagang ini akan menggantungkan nasibnya disini/ minimal
hingga 2 bulan ke depan// mereka berharap agar pembangunan perbaikan jembatan gayam
segera selesai dan mereka dapat beroperasi seperti biasa/ serta memperoleh keuntungan lebih
dari sekarang// Demikian Gatot dan Tomi untuk Apa Kabar Jogja/ RBTV//

News readers : Jembatan gayam
PERBAIKAN JEMBATAN GAYAM YANG DIPERKIRAKAN BARU SELESAI 2 BULAN
LAGI/ MENIMBULKAN KEGELISAHAN TERSENDIRI BAGI PARA PELAKU USAHA
YANG MELAKUKAN AKTIVITAS KERJA DI SEKITARNYA// SELAMA PENUTUPAN
JALAN GAYAM BERLANGSUNG/ USAHA MEREKA MAKIN HARI SEMAKIN SEPI
KONSUMEN/ DAN MULAI MERUGI//