133204 AKJ 2006 02 20 Sarasehan Kekerasan Dalam Pacaran

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: sarasehan kekerasan dalam pacaran
Lokasi
: Auditorium II Fakultas Kedokteran UGM
Reporter & Camerawan : Intro & Nanang

Tanggal Liputan

: 18 Februari 2006

Mengupas tentang tema kesehatan reproduksi yang masih belum banyak dipahami oleh sebagian
remaja/ serta kekerasan dalam pacaran / merupakan masalah yang sedang banyak dibicarakan / sangat menarik
untuk didiskusikan// Sabtu kemarin/ 18 Februari 2006 diadakan kegiatan sarasehan/ dengan tema cinta dan
kasih sayang bukanlah alasan pembenaran melakukan pemaksaan hak dan egoisme/ baik fisik maupun mental
serta seksual dalam pacaran// Mereka bilang/ “ katanya sayang, kok maksa?”//
Kegiatan yang di didukung oleh Kost Crisis Center (KCC) Kota Yogyakarta dan CIMSA Fakultas
Kedokteran UGM ini/ diikuti oleh berbagai kalangan/ baik remaja/ mahasiswa kost-kostan/ perwakilan karang
taruna kecamatan/ pelajar dan guru BK SMA Negeri se-Kota Yogyakarta//
Pembahasan tentang pengertian seks dan kesehatan reproduksi yang sepertinya masih belum banyak
dipahami secara benar/ oleh sebagian besar para remaja saat ini// Jadi dalam kesehatan berproduksi akan

memberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga kesehatan terutama yang berhubungan dengan kesehatan
laki-laki dan perempuan// Selain itu / disinggung tentang efek – efek membahayakan bila tidak memperhatikan
dengan baik/ kondisi kesehatan reproduksi// Misalkan saja PMS/ atau juga aborsi yang makin marak dalam
kehidupan generasi muda/ akibat perilaku pacaran yang menyimpang// Seperti yang diungkapkan Prof. dr.
Muhammad Hakimi, SpOg, PhD./ sebagai narasumber dalam diskusi tersebut//
==statement====
Prof. dr. Muhammad Hakimi, SpOg, PhD.  narasumber
Begitu pula/ ada banyak sebab dalam kasus kekerasan dalam pacaran// Egoisme antara laki – laki dan
perempuan itu sendiri// Sekarang ini tidak hanya didominasi oleh kasus kekerasan laki – laki terhadap
perempuan/ tetapi juga pada perempuan terhadap laki- laki// Disebut kekerasan / bila dalam proses pacaran
tersebut banyak terjadi penyimpangan dan pelanggaran hak/ baik laki – laki maupun perempuan// Yang
sekarang ini banyak terjadi adalah penyimpangan dalam berpacaran itu sendiri//
Pemaksaan dalam bentuk seksual/ merupakan hal yang sering terjadi// Remaja pada umumnya seringkali
tidak berpikir akibat dari perilaku mereka sendiri// Pelanggaran hak yang kemudian menyebabkan kemunduran
atau juga stagnasi fase kehidupan// Hal tersebut juga digambarkan dengan sebuah adegan/ oleh kelompok group
band produk gagal/ di atas pentas//
Dari beberapa hal tersebut diatas/ KCC mempunyai tujuan untuk membantu para remaja / khususnya
yang ada di Yogyakarta supaya tidak salah langkah/ dan dapat melakukan hal – hal yang positif// Seperti yang
diungkapkan penasehat KCC/ Dra. Hj. Djamilah Syukri Fadholi //
=========statement========

Dra. Hj. Djamilah Syukri Fadholi  penasehat KCC
Diharapkan/ remaja yang ada di Yogyakarta pada khususnya dapat memanfaatkan pergaulan saat ini
yang positif/ dan jangan sampai melakukan perbuatan yang menjerumus pada dirinya sendiri//
Intro dan Ikki melaporkan untuk apa kabar jogja RBTV//

ACC

Redaktur

Narator

Editor

1