104427 AKJ 2006 11 08 Syawalan Di Balai Kota

Judul
Tempat
Rep
Tanggal

: Syawalan Gubernur DIY ke Pemerintahan Kota
: Pendopo Balai Kota
: wawan
: 7 september

Bulan syawal tahun ini / Tradisi road show syawalan ke kota dan kabupaten
masih dipertahankan Gubernur DIY Sri Sultan Hamangku Buwono X // Sama seperti
tahun lalu / gubernur kembali melakukan acara syawalan di kota dan kabupaten yang ada
di Propinsi DIY // Kunjungan Syawalan dan silaturahmi Sri sultan HB X / kemaren
tanggal 7 november / di mulai pertama di Pemerintahan Kota Yogyakarta yang bertempat
di balai kota // Dalam kunjungan syawalan ke kota dan kabupaten se DIY ini Srisultan
HB X / di dampingi oleh Wakil gubernur / Sri pakualam 9 / dan beberapa pejabat
Pemerintahan provinsi //
Tampak menyambut kunjungan gubernur ini / ketua DPRD kota yogyakarta / Arif
Nur Hartanto / pejabat sementara walikota / Dahlan Thalib / serta seluruh jajaran
Muspida dan karyawan pemkod //

Dalam sambutan tertulisnya Gubernur DIY Srisultan HB X / mengatakan agenda
syawalan ini di harapkan dapat menjadi wahana silaturahmi antar pegawai pemerintahan
serta dapat menjadi titik tolak untuk meningkatkan pelayanan dan pengabdian kepada
masyarakat // Gubernur menghimbau kepada calon walikota dan wakil walikota apabila
terpilih / agar bekerja keras untuk membengun kota yogyakarta / khusunya pasca gempa
27 mei lalu //
Dalam acara syawalan ini pula / Srisultan HB X memberikan bantuan secara
simbolis kepada tempat-tempat ibadah di kota yogyakarta yang mengalami kerusakan
akibat gempa 27 Mei lalu // Acara ini di akhiri dengan berjabat tangan dan saling maafmemaafkan //
Prasetya AKJ RBTV ///
NEWS READER : SYAWALAN GUBERNUR DIY KE PEMERINTAH KOTA
Sama seperti tahun lalu / gubernur kembali melakukan syawalan di kota dan kabupaten
yang ada di Propinsi DIY // Kunjungan Syawalan dan silaturahmi Sri sultan HB X / di
mulai pertama di Pemerintahan Kota Yogyakarta yang bertempat di balai kota // Dalam
kunjungan syawalan GUBERNUR DIY/ Srisultan HB X / di dampingi oleh Wakil
gubernur / Sri pakualam 9 / dan beberapa pejabat Pemerintahan provinsi //