134311 AKJ 2009 01 06 Unjuk Bakat Warga Saat Malam Tahun Baru

Judul
Tempat
Rep
Tanggal

: Unjuk Bakat Warga Saat Malam Tahun Baru
: Yogyakarta
: Widi
: 9/4/2007

Malam pergantian tahun beberapa hari kemarin / dinikmati dengan berbagai cara oleh warga
yogyakarta // Tidak sedikit yang merayakannya dengan menuju pusat keramaian seperti jalan
malioboro / namun juga di beberapa penjuru kota / cukup banyak warga yang berinisiatif untuk
mengadakan pertunjukan dikampungnya masing-masing //
Warga di seputar plengkung gading atau kumendaman misalnya // Pemuda di tempat ini cukup
kreatif untuk mengadakan pentas musik dengan beragam pertunjukan dari bakat warga setempat //
Setidaknya 2 band yang ikut memeriahkan pentas malam pergantian tahun yang bertajuk dari nol
wolu ke nol songo ini / selain permainan dan unjuk bakat dari warga sekitar //
Menurut anton / salah satu panitia / pentas malam pergantian tahun baru pertama kali diadakan //
Adanya pentas ini menurutnya keberlanjutan dari panitia 17-an yang cukup sukses mengadakan
lomba pada peringatan kemerdekaan / sehingga banyak donator dari warga yang mendorong untuk

diadakannya malam pentas //
----- Statement : Anton – Panitia ----Beberapa tampilan dari warga setempat juga turut mewarnai seperti penampilan salah satu warga
yang piawai dalam bermain biola // Ajeng / pemain biola yang baru kelas 3 SD ini / menunjukkan
keahliannya dalam menggesek biola dihadapan ratusan warganya sendiri // Anton menyampaikan /
potensi seperti yang dimiliki ajeng ini sengaja di tampilkan untuk merangsang warga lain untuk
mengembangkan bakatnya //
----- Statement : Anton – Panitia ----Penampilan ajeng di pentas ini bukan untuk yang pertama kali // Keahlian dalam menggesek biola
di usia belia ini / sering dipertunjukkan di beberapa event / baik tingkat provinsi maupun nasional //
Saat ditemui dibelakang panggung / ajeng mengaku belajar bermain biola sejak 3 tahun yang lalu //
----- Statement : Ajeng – Pemain Biola Cilik ----Bakat yang ditunjukkan ajeng cukup membanggakan bagi pengurus desa setempat // Sartanto /
ketua RT setempat mengungkapkan / nama kampung nya jadi terangkat seiring dengan seringnya
ajeng mendapat undangan pentas di beberapa tempat //
----- Statement : Sartanto – Ketua RT ----Pentas seni yang diadakan di beberapa kampung seperti ini / selain menjadi hiburan bagi warganya /
sekaligus sebagai ajang berlatih unjuk kebolehan //

Widi melaporkan untuk apa kabar jogja rbtv ///

News reader : Unjuk Bakat Warga Saat Malam Tahun Baru
PENTAS MALAM PERGANTIAN TAHUN CUKUP MERIAH DI BEBERAPA SUDUT
KAMPUNG DI YOGYAKARTA //

SELAIN MENAMPILKAN HIBURAN MUSIK DAN PERMAINAN / PENTAS SEPERTI INI
JUGA MENJADI AJANG UNJUK BAKAT DARI WARGA SETEMPAT //