133415 AKJ 2006 05 08 Penyuluhan Bos

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
: Penyuluhan BOS
Lokasi
: Rose in hotel
Reporter & Camerawan : Intro & Nanang

Tanggal Liputan

: 8 Mei 2006

Dalam rangka pelaksanaan peningkatan mutu pendidikan dan menekankan angka putus sekolah/
pemerintah mengalihkan sebagian dari subsidi BBM untuk membantu murid dan keluarga kurang mampu/
melalui Program kompensasi Pengurangan subsidi Bahan Bakar Minyak (PKPS BBM) Bidang pendidikan//
Salah satunya adalah melalui pemberian Bantuan Operasional Sekolah untuk SD/MI/SMP/MTs/SMPLB serta
pondok pesantren salafiyah dan sekolah agama non Islam/ penyelenggara wajib belajar pendidikan dasar (Wajar
Dikdas) 9 tahun//
Untuk tahun anggaran 2006 Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta mendapatkan alokasi sebesar
Rp120.815.130.000,-/ yang dihitung berdasarkan jumlah siswa// Selain itu PKPS BBM juga akan diberikan
melalui program BKM/ secara umum akan diberikan bagi siswa tingkat SMA yang kurang mampu//
Hal ini di bahas dalam penyuluhan dan penyebaran informasi PKPS BBM bidang pendidikan/ siang tadi

di Rosein hotel// Dalam kesempatan ini/ hadir sebagai pembicara sekaligus membuka acara diantaranya/ kepala
dinas pendidikan propinsi daerah istimewa Yogyakarta/ Drs. Sugito, M.Si/ dan Ketua Satuan Kerja bidang
pendidikan Propinsi DIY/ Drs. Bambang Irianto MPd//
Pada kesempatan terpisah/ Bambang menjelaskan tujuan dari kegiatan ini//
==========statement===========
Drs. Bambang Irianto MPd  Ketua Satuan Kerja bidang pendidikan Propinsi DIY
Selain itu/ untuk realisasi bagi sekolah – sekolah yang mendapatkan program BOS ini/ Sugito juga
menegaskan bahwa/ bantuan yang diberikan tersebut dapat meringankan bagi siswa-siswi agar memperingan
dalam pembayaran SPP/ lebih – lebih bisa gratis//
Dan kemungkinan penyalah gunaan dana bantuan ini/ Bambang akan memberi peringatan kepada pihak
– pihak yang tidak bertanggung jawab itu//
==========statement===========
Drs. Bambang Irianto MPd  Ketua Satuan Kerja bidang pendidikan Propinsi DIY
Intro dan Nanang melaporkan untuk apa kabar jogja RBTV//

ACC

Redaktur

Narator


Editor

1