Tujuan dan Manfaat Penelitian a. Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Sinopsis Cerita

1.5. Tujuan dan Manfaat Penelitian a. Tujuan Penelitian

Dalam setiap penulisan skripsi tentu ada tujuan yang hendak dicapai. Adapun tujuan tersebut adalah: 1. Mendeskripsikan peranan wanita yang ada dalam kehidupan nyata, khususnya terhadap peranan wanita dalam keluarga dan dalam bidang pekerjaan di Jepang. 2. Mendeskripsikan peranan wanita Jepang sebagai tokoh dalam novel OUT karya Kirino Natsuo.

b. Manfaat Penelitian

Dengan mengadakan penelitian terhadap novel OUT karya Kirino Natsuo, diharapkan memberi manfaat, yakni: 1. Untuk menambah pengetahuan tentang peranan wanita dalam keluarga dan dalam bidang pekerjaan di Jepang, khususnya bagi mahasiswa jurusan sastra Jepang. 2. Untuk menambah pemahaman mengenai peranan wanita Jepang sebagai tokoh dalam novel OUT karya Kirino Natsuo. Universitas Sumatera Utara

1.6. Metode Penelitian

Sesuai dengan tema dan permasalahan yang akan dianalisis dalam novel OUT, maka penelitian ini menggunakan metode deskriptif-analisis dalam cakupan kualitatif. Menurut Koentjaraningrat 1976:30, bahwa penelitian yang bersifat deskriptif yaitu memberikan gambaran yang secermat mungkin tentang suatu individu, keadaan, gejala, atau kelompok tertentu. Kemudian menurut Harahap 2001:75, metode kualitatif adalah metode yang tidak mengkonversi problema sosial ke dalam bentuk angka, tetapi langsung dinarasikan dalam bentuk penjelasan fenomena. Penulis menggunakan metode ini karena penulis mencoba mendeskripsikan atau menganalisa mengenai peranan wanita Jepang yang ada dalam novel OUT karya Kirino Natsuo. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi pustaka library research, yaitu dengan menyelusuri sumber-sumber kepustakaan dengan buku-buku dan referensi yang berkaitan dengan tema penulisan ini. Data diperoleh dari berbagai buku, dan berbagai situs internet. Universitas Sumatera Utara

BAB II TINJAUAN UMUM NOVEL OUT DAN

PERANAN WANITA JEPANG

2.1. Sinopsis Cerita

Di daerah pinggiran Tokyo, empat wanita bekerja shift malam di pabrik makanan kotak. Mereka adalah Katori Masako, Yamamoto Yayoi, Azuma Yoshie, dan Jonouchi Kuniko. Keempat orang wanita ini masing-masing memiliki masalah pelik dalam kehidupan pribadinya. Masako sudah tidak akur lagi dengan suami dan anaknya yang sudah remaja. Yoshie; seorang janda miskin yang harus merawat ibu mertuanya yang sekarat. Kuniko; selalu menghadapi tumpukan hutang yang disebabkan oleh gaya hidupnya yang glamor. Sementara Yayoi, merupakan wanita yang baik dan setia kepada suaminya, namun ternyata ia dikhianati habis-habisan oleh suaminya. Selain melakukan kekerasan kepada Yayoi, suaminya yang bernama Kenji juga telah menghabiskan seluruh tabungan mereka hanya untuk berjudi dan main perempuan. Hingga suatu hari, Yayoi yang sudah tidak tahan lagi terhadap perlakuan suaminya, membunuh suaminya dirumahnya sendiri. Dalam kebingungan, Yayoi meminta bantuan Masako untuk menyingkirkan mayat suaminya. Masako bersama Yoshie dan Kuniko akhirnya membantu Yayoi dengan berbagai motivasi. Mayat Kenji mereka mutilasi dan dibuang ke berbagai tempat. Namun, akibat kecerobohan Kuniko, beberapa potongan tubuh Kenji ditemukan oleh polisi. Berita menggemparkan itu segera Universitas Sumatera Utara menyebar keseluruh kota. Keempat wanita itupun harus memainkan perannya masing-masing agar tidak terbuka kedoknya. Polisi sempat salah duga dengan menahan seorang pemilik klub malam tempat Kenji biasa berjudi sebagai pelaku pembunuhan. Dugaan polisi ini bukannya tidak berdasar. Sang pemilik klub yang bernama Mitsuyoshi Satake itu memang memiliki masa lalu yang kelam karena pernah membunuh seorang wanita dengan amat sadis. Karena tuduhan polisi atas pembunuhan Kenji tidak terbukti, maka akhirnya Satake dilepaskan. Bisnis yang telah dibangun Satake pun menjadi hancur sebagai akibat dari terkuaknya masa lalunya. Satake kemudian bertekad untuk membalas dendam kepada pelaku pembunuhan yang sebenarnya.

2.2. Alur Cerita

Dokumen yang terkait

Analisis Psikologis Tokoh Utama Dalam Novel “Her Sunny Side” Karya Osamu Koshigaya Osamu Koshigaya No Sakuhin No “Her Sunny Side” To Iu Shousetsu No Shujinkou No Shinriteki No Bunseki

5 124 71

Analisis Psikologis Tokoh Utama Suguro Dalam Novel Skandal karya Shusaku Endo Endo Shusaku No Sakuhin No “Sukyandaru” No Shousetsu Ni Okeru Shujinkou No Shinrinteki No Bunseki

2 79 64

Yoshichi Shimada No Sakuhin No Saga No Gabai Baachan Toiu Shousetsu No Shujinkou Ni Taishite No Shakaigaku Teki Bunseki

0 66 93

Shakaigakuteki Ni Yoru Inggrid J. Parker No Sakuhin No Rashomon Gate No Shousetsu Ni Okeru Shujinkou No Seikatsu No Bunseki

1 47 65

Aktualisasi Diri Tokoh Utama Suguro Dalam Novel “Skandal” Karya Shusaku Endo Shusaku Endo No Sakuhin No “Skandal” No Shousetsu Ni Okeru Suguro No Shujinkou No Jibun No Jitsugen

6 91 79

Analisis Kesetiaan Tokoh Kaze Dalam Novel “Pembunuhan Sang Shogun” Karya Dale Furutani Dale Furutani No Sakuhin No Shougun No Satsugai No Shousetsu Ni Okeru Kaze To Iu Shujinko No Chujitsu No Bunseki

5 50 66

Maryamah Karpov No Shousetsu No Bunseki

0 30 20

Analisis Aspek Sosiologis Tokoh Gals Dalam Komik “Gals!” Karya Mihona Fuji = Mihona Fuji No Sakuhin No “Gals!” To Iu Manga Ni Okeru Gyaru No Shujinkou No Shakaigakuteki No Bunseki Ni Tsuite

0 59 62

Analisis Peran Tokoh Ninja Dalam Komik Naruto Karya, Masashi Kishimoto Masashi Kishimoto No Sakuhin No “Naruto No Manga” Ni Okeru Ninja No Shujinkou No Yakusha No Bunseki Ni Tsuite

3 59 89

Analisis Psikologis Tokoh Utama Dalam Novel “Her Sunny Side” Karya Osamu Koshigaya Osamu Koshigaya No Sakuhin No “Her Sunny Side” To Iu Shousetsu No Shujinkou No Shinriteki No Bunseki

0 0 17