DATA DAN METODE PENGUMPULAN DATA

64

C. DATA DAN METODE PENGUMPULAN DATA

Penelitian ini menggunakan data sekunder. Data sekunder mengacu pada informasi yang dikumpulkan oleh seseorang, dan bukan peneliti yang melakukan studi mutakhir. Data tersebut dapat berupa data internal atau eksternal organisasi dan di akses melalui internet, penelusuran dokumen, atau publikasi informasi Sekaran, 2006. Annual report atau laporan tahunan merupakan media komunikasi bagi manajemen perusahaan untuk memberikan informasi bagi pihak-pihak yang berkepentingan dan merupakan sarana pertanggungjawaban kepada publik atas sumber daya yang dikelolanya Yustina, 2003. Rockness 1985 dan Wiseman 1982 berpendapat bahwa annual report merupakan media komunikasi utama perusahaan dan biasanya digunakan secara luas oleh perusahaan untuk mengungkapkan pertanggungjawaban sosial dan lingkungannya. Laporan tahunan disini merupakan sumber data yang sangat bermanfaat karena manajemen perusahaan mengisyaratkan hal-hal yang dianggap penting melalui mekanisme pelaporan. Masalah-masalah penting ditonjolkan, dilaporkan, dan didiskusikan, sedangkan hal- hal yang kurang penting ditinggalkan atau dipindahkan ke bagian lain dalam laporan Guthrie, 1997. Lang dan Ludholm 1993 menyatakan bahwa laporan keuangan layak dipilih sebagai sumber data karena dua alasan utama. Pertama, laporan keuangan dianggap sebagai sumber informasi penting bagi pengguna eksternal, misalnya pihak-pihak yang terkait stakeholder dan kedua, tingkat pengungkapan dalam laporan tahunan berkorelasi positif dengan jumlah informasi yang dikomunikasikan, baik kepada pasar modal maupun stakeholders dengan 65 menggunakan media lain. Di samping itu, laporan keuangan juga dipandang sebagai suatu sarana untuk membangun citra di lingkungan publik. Data sekunder yang dikumpulkan diperoleh dari jurnal, Indonesia Capital Market Directory ICMD, situs www.idx.co.id dan dari situs masing – masing perusahaan sampel. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah content analysis, yaitu metode pengumpulan data penelitian melalui teknik observasi dan analisis terhadap isu atau pesan dari suatu teks, kandungan content dari sepenggal tulisan atau dokumen, kemudian menggolongkan ke dalam berbagai kategori atau kelompok bergantung pada kriteria yang telah ditetapkan Weber 1988 dalam Milne dan Andler 1999. Tujuan content analysis adalah melakukan identifikasi terhadap karateristik atau informasi spesifik yang terdapat pada suatu dokumen untuk menghasilkan deskripsi yang objektif dan sistematis. Content analysis dilakukan dengan cara membaca laporan tahunan setiap perusahaan sampel dan memberi kode informasi yang terkandung di dalamnya menurut framework corporate governance yang telah dipilih atau lebih tepatnya menggunakan daftar pertanyaan yang ada dalam TDI.

D. PENGUKURAN VARIABEL