Implikatur Percakapan dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra

BAB I
PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang Masalah
Bahasa

merupakan

jembatan

dalam

berkomunikasi

yang

sangat

dibutuhkan oleh setiap individu. Komunikasi yang dilakukan dalam kehidupan
sehari-hari tidak selalu diwujudkan dalam bentuk lisan, tetapi juga diterapkan
dalam bentuk tulisan. Setiap melakukan tindakan komunikasi, penutur

mengharapkan pendengar atau petutur mengerti dan mampu menangkap apa yang
ingin diinformasikan sehingga tidak terjadi kesalahpahaman. Agar tidak terjadi
kesalahpahaman, seseorang harus mengetahui dan memahami bagaimana
pemakaian kata dalam komunikasi yang sesuai dengan situasi dan kepada siapa
berbicara. Salah satu yang harus dikuasai adalah diksi atau pilihan kata.
Setiap individu memiliki caranya tersendiri dalam menyampaikan
informasi. Dalam situasi atau konteks tertentu, penutur atau orang yang
menyampaikan tuturan memberikan informasi yang lebih dari apa yang
dikatakannya. Maksud atau informasi yang disampaikan lebih banyak secara tidak
langsung kepada petutur. Untuk menangkap informasi tersebut, petutur harus
mengerti konteks pembicaraan dan bekerja keras dalam memahami tanda-tanda
yang diberikan oleh penutur. Informasi yang berlebih dari yang dimaksud dalam
hal ini melanggar prinsip kerja sama percakapan. Pelanggaran terhadap prinsip
kerja sama percakapan terkadang sangat diperlukan dalam konteks tertentu. Hal
tersebut bisa disebut sebagai implikatur percakapan dalam berkomunikasi.

1
Universitas Sumatera Utara

Dialog atau percakapan merupakan kegiatan berkomunikasi yang

melibatkan dua orang atau lebih dengan tujuan untuk mendapatkan suatu
informasi, di mana dalam peristiwa percakapan tersebut dibelatarbelakangi
kondisi atau situasi tertentu. Dari segi ilmu pragmatik, sebuah percakapan
memiliki beberapa prinsip yang harus dipenuhi oleh para peserta tuturnya agar
percakapan yang dilakukan dapat berjalan dengan baik ketika terjadi koherensi
atau kerja sama yang baik dalam proses percakapan. Prinsip tersebut dikenal
dengan prinsip kerja sama. Begitu juga dengan kesantunan, tidak ada orang yang
ingin mendapatkan perkataan yang tidak santun atau kurang santun. Jadi, semakin
santun tuturan seseorang semakin baik pula kualitas percakapan tersebut. Prinsip
tersebut dikenal sebagai prinsip kesantunan. Dialog yang terdapat pada novel juga
disusun berdasarkan prinsip percakapan sehingga terlihat koheren dan santun.
Namun, tidak semua dialog yang ada mematuhi prinsip kesantunan. Ada kalanya,
sebuah dialog atau percakapan melanggar prinsip-prinsip percakapan tersebut,
baik disengaja maupun tidak. Begitu juga dengan dialog-dialog yang terdapat
pada sebuah novel.
Dalam penelitian ini yang menjadi objek untuk diteliti adalah novel.
Dalam novel, pengarang membangun dunia baru yang penuh dengan percakapan
dan kejadian. Percakapan dalam novel, tidak terlepas dari daya imajinasi yang
dibangun oleh penulis. Pembaca seolah-olah diajak ke dalam dunia yang disajikan
pengarang. Pemaparan dalam novel sering digambarkan melalui tema, latar, alur,

dan penceritaan sudut pandang dalam bentuk dialog atau monolog. Diksi yang
dipakai dalam dialog atau monolog tidak kalah pentingnya untuk membangun
serta menghidupkan cerita dalam karya. Saat tokoh-tokoh di dalam novel

2
Universitas Sumatera Utara

melakukan percakapan sama persis dengan cara berkomunikasi pada kehidupan
nyata. Dalam berkomunikasi, penutur terkadang melanggar prinsip kerja sama
demi kesopanan dan berbagai hal yang melatarbelakanginya.
Berdasarkan uraian di atas peneliti tertarik untuk menulis “Implikatur
Percakapan dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum
Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra”. Hanum Salsabiela Rais adalah putri
Amien Rais, lahir dan menempuh pendidikan dasar Muhammadiyah di
Yogyakarta hingga mendapat gelar Dokter Gigi dari FKG UGM. Ia mengawali
karirnya menjadi seorang jurnalis dan reporter-presenter di Trans TV. Hanum
memulai petualangan di Eropa selama tinggal di Austria bersama suaminya,
Rangga Almahendra, dan bekerja untuk proyek video podcast film maker di
Executive AcademyVienna, dan menjadi koresponden untuk detik.com bagi
kawasan Eropa dan sekitarnya selama tiga tahun.

Hanum Salsabiela Rais dan suaminya menulis novel Bulan Terbelah di
Langit Amerika berdasarkan pengalaman mereka selama di Amerika. Kisah dalam
novel Bulan Terbelah di Langit Amerika merupakan perpaduan antara berbagai
dimensi genre buku (drama, fakta sejarah, dan ilmiah, traveling, spritual, serta
fiksi). Beberapa cerita yang dituangkan dalam novel ini berasal dari inspirasi yang
dilihat Hanum dan suaminya di jaringan media, online news, atau youtube.
Banyak di antaranya juga berasal dari kisah nyata yang diceritakan oleh para
mualaf dan narasumber terpercaya selama Hanum menjadi wartawan di Eropa.
Semua fakta sejarah, ilmiah, bangunan bersejarah, atau peristiwa yang
disampaikan juga adaptasi dari kejadian sebenarnya.

3
Universitas Sumatera Utara

Isi cerita dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika ini berlatar
belakang kejadian pada tanggal 11 September 2001, hubungan antara Islam dan
Amerika menjadi berubah, saling curiga, saling tuding, saling menyudutkan.
Amerika dan Islam, bak dua kutub yang tolak-menolak. Islam menjadi pesakitan,
julukan teroris kemudian melekat bagi setiap penganutnya. Dunia begitu sensitif
dengan segala hal yang berbau Islam. Islam divonis sebagai pihak yang

bertanggungjawab atas segala bentuk terorisme yang terjadi di muka bumi. Tak
hanya inspiratif, namun novel ini juga menyuguhkan sejarah mengenai hubungan
Islam dan Amerika. Selain itu, novel ini juga mengungkapkan fakta bahwa
Christophorus Colombus sebenarnya bukan penemu Benua Amerika. Tertulis
bahwa berkisar 300 tahun sebelumnya, Columbus datang ke Amerika, benua itu
telah dihuni oleh orang Indian, orang-orang bertubuh tegap, berbalut jubah,
berhidung mancung, dan berkulit merah. Pembaca akan terkejut ketika
mengetahui bahwa dalam jurnal pelayarannya Colombus, ia melihat adanya kubah
masjid yang indah di Selat Gibara. Hal itu menjadi bukti bahwa Islam hadir di
Amerika jauh sebelum Colombus datang. Novel ini tidak hanya untuk pembaca
muslim saja, melainkan untuk seluruh masyarakat dunia agar paham bahwa
“Muslim is not a terrorist” yang artinya “Muslim tidaklah teroris”. Pembaca
akan paham bahwa dunia dan Islam adalah dua hal yang tidak terpisahkan. Dunia
tanpa Islam adalah dunia tanpa kedamaian.
Hal yang menjadi sorotan dalam sebuah novel adalah kata-kata yang
diucapkan. Di antara penutur dan mitra tutur dalam novel Bulan Terbelah di
Langit Amerikakarya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra ini, masih
terdapat kata-kata yang tidak sesuai dengan kaidah penggunaan bahasa. Oleh

4

Universitas Sumatera Utara

karena itu, sering terjadi para mitra tutur tidak dapat menangkap apa maksud
sebenarnya yang ingin disampaikan penutur, sehingga penutur harus mengatakan
hal yang berbeda dari yang sebenarnya. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk
meneliti implikatur percakapan yang terjadi dalam sebuah novel Bulan Terbelah
di Langit Amerika karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra, karena
implikatur mencakup peraturan bagaimana percakapan yang dapat dilakukan
secara efektif dan efisien. Novel yang paling menarik untuk diteliti menurut
penulis implikaturnya adalah novel Bulan Terbelah di Langit Amerika karya
Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra, karena novel ini banyak
mengandung implikatur yang digunakan pengarang dalam penyampaian cerita.
Hal tersebutlah yang membuat peneliti menjadi lebih tertarik untuk meneliti
implikatur di dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika karya Hanum
Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra.

1.2 Rumusan Masalah
Adapun masalah dalam penelitian ini adalah:
1. Bagaimanakah implikatur percakapan yang terdapat dalam novel Bulan
Terbelah di Langit Amerika karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga

Almahendra?
2. Prinsip kesantunan apakah yang terdapat dalam percakapan novel Bulan
Terbelah di Langit Amerika karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga
Almahendra?

5
Universitas Sumatera Utara

1.3 Batasan Masalah
Penelitian ini hanya terbatas pada dialog/tuturan yang mengandung implikatur
percakapan dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika karya Hanum
Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra.

1.4 Tujuan Penelitian
Adapun tujuan penelitian ini adalah:
1. Mendeskripsikan implikatur percakapan yang terdapat dalam novel Bulan
Terbelah di Langit Amerika karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga
Almahendra.
2. Menentukan dan menganalisis jenis-jenis prinsip kesantunan yang terdapat
dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika karya Hanum Salsabiela

Rais dan Rangga Almahendra

1.5 Manfaat penelitian
Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat dalam dua aspek yaitu:
1. Teoretis
Penelitian ini dapat menjadi sumber masukan bagi penelitian yang ingin
membahas tentang implikatur percakapan dalam novel.
2. Praktis
Penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai masukan terhadap
materi pengajaran dalam bidang pragmatik dan sebagai rujukan dalam
penelitian berikutnya.
6
Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

Implikatur Percakapan pada Novel "99 Cahaya di Langit Eropa" Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra serta Implikasinya Terhadap Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia

3 19 126

Representasi Religi pada Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra dan Relevansinya dengan Pembelajaran Sastra Indonesia di SMA

9 113 121

NILAI RELIGIUS DALAM NOVEL BULAN TERBELAH DI LANGIT AMERIKA KARYA HANUM SALSABIELA RAIS DAN RANGGA ALMAHENDRA: TINJAUAN SEMIOTIKA Nilai Religius dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra: Tinjauan Semi

0 3 18

NILAI RELIGIUS DALAM NOVEL BULAN TERBELAH DI LANGIT AMERIKA KARYA HANUM SALSABIELA RAIS DAN RANGGA ALMAHENDRA: TINJAUAN SEMIOTIKA Nilai Religius dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra: Tinjauan Semi

1 3 12

Implikatur Percakapan dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra

0 0 8

Implikatur Percakapan dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra

0 0 2

Implikatur Percakapan dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra

0 2 15

Implikatur Percakapan dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra

0 0 1

Implikatur Percakapan dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra

0 0 11

NILAI RELIGIUS DALAM NOVEL BULAN TERBELAH DI LANGIT AMERIKA KARYA HANUM SALSABIELA RAIS DAN RANGGA ALMAHENDRA | novianti | LITERASI 779 3047 1 PB

0 0 9