Interpretasi HASIL DAN PEMBAHASAN

68

BAB V KESIMPULAN DAN IMPLIKASI

A. Kesimpulan

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisa pengaruh likuiditas, profitabilitas dan solvabilitas terhadap harga saham. Berdasarkan hasil analisa dan pembahasan yang telah dilakukan terhadap ke-empat hipotesa yang telah diuji menggunakan analisis regresi berganda, diperoleh kesimpulan sebagai berikut: 1. Likuiditas berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham. Hal ini konsisten dengan penelitian yang dilakukan oleh Mohd Ichsan 2009 yang dalam penelitiannya menunjukan bahwa CR Likuiditas berpengaruh signifikan terhadap harga saham. 2. Profitabilitas berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham, Hal ini konsisten dengan penelitian yang dilakukan oleh Indah Nurmalasari 2009 yang dalam penelitiannya menunjukan bahwa ROA Profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap harga saham. 3. Solvabilitas tidak berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham. Hal ini konsisten dengan penelitian yang dilakukan oleh Ika Hermawati 2008 yang dalam penelitiannya menunjukan bahwa DER Solvabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham. 68 69 4. Likuiditas, profitabilitas, dan solvabilitas secara simultan berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham. Hal ini konsisten dengan penelitian yang dilakukan oleh Achmad Syaiful Susanto 2011 yang dalam penelitiannya menunjukan bahwa adanya pengaruh likuiditas CR, profitabilitas ROA, solvabilitas DER, dan ukuran perusahaan Total aktiva secara serentak terhadap harga saham.

B. Implikasi

Berdasarkan hasil analisis data dan kesimpulan diatas, maka dapat dipastikan bahwa variabel profitabilitas yang diproksikan dengan Return On Assets dan likuiditas yang diproksikan dengan Current Ratio terbukti mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap harga saham perusahaan perbankan yang tergabung di Bursa Efek Indonesia. Hasil analisis koefisien determinasi R 2 diperoleh nilai sebesar 0,618 atau sama dengan 61,8. Hal ini menunjukkan bahwa sebesar 61,8 variabel harga saham dapat dijelaskan oleh variasi dari variabel independen seperti likuiditas, profitabilitas, dan solvabilitas. Sedangkan sisanya 38,2 dapat dijelaskan oleh faktor–faktor lain atau variabel– variabel lain diluar model dalam penelitian ini seperti EVA oleh Noer Sasongko dan Nila Wulandari 2002, kinerja keuangan oleh Hanry Dwi Purnomo 2006. Semoga hasil penelitian ini akan memberikan input bagi para pemakai laporan keuangan seperti: 70 1. Investor maupun kreditor, diharapkan penelitian ini dapat menjadikan dasar gan dalam menilai kinerja manajemen yang menjadi pertimbangan awal dalam proses transaksi bursa dan proses pengambilan keputusan investasi saham. 2. Bagi manajemen, diharapkan penelitian ini dapat menjadikan motivasi untuk meningkatkan kinerja manajemen, sehingga dapat tercermin dalam laporan keuangan yang mereka susun serta sebagai dasar pengambilan keputusan mengenai kebijaksanaan yang menyangkut rasio kinerja keuangan terhadap keputusan investasi saham. 3. Bagi para pengambil keputusan eksekutif, diharapkan penelitian ini dapat dijadikan dasar penilaian dan dasar pertimbangan dalam pengambilan keputusan di masa yang akan datang.

C. Saran

Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sebagai acuan bagi peneliti lain untuk mengembangkan maupun mengoreksi dan melakukan perbaikan seperlunya. Mengacu pada hasil penelitian dan maka penulis memberikan saran sebagai berikut: 1. Beberapa variabel yang tidak terbukti pada penelitian ini sebaiknya pada penelitian yang akan datang digunakan proksi yang lain dari variabel tersebut, sehingga diharapkan dapat mencerminkan variabel yang digunakan. Sebagai contoh proksi lain yaitu variabel 71 rasio keuangan dengan menggunakan proksi seperti ROI, CR, DAR atau yang lainnya. 2. Memperluas penelitian dengan cara memperpanjang periode penelitian dengan menambah tahun pengamatan dan juga memperbanyak jumlah sampel untuk penelitian yang akan datang. 3. Penelitian yang akan datang juga sebaiknya menambah variabel independen yang masih berbasis pada data laporan keuangan selain yang digunakan dalam penelitian ini dengan tetap berlandaskan pada penelitian–penelitian sebelumnya. 4. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas dan likuiditas berpengaruh terhadap harga saham, sehingga para investor, masyarakat, kreditor dan pemakai laporan keuangan yang lainnya dapat menjadikan profitabilitas dan likuiditas sebagai pertimbangan dalam hal pengambilan keputusan untuk melakukan investasi. DAFTAR PUSTAKA Andarini, Diah, “Analisis Pengaruh Faktor Fundamental Dan Resiko Sistematik Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Di BEJ”, Skripsi S-1, Universitas Gunadarma , Jakarta, 2007. Alwi, Iskandar Z., “Pasar Modal Teori dan Aplikasi Edisi Pertama”, Penerbit Yayasan Pancur Siwah, Jakarta, 2003. Pasar Modal Indonesia” Soft Indonesia, 1997. Anoraga, P. dan Pakarti, “Pengantar Pasar Modal”, Cetakan Pertama, PT. Rineka Cipta, Jakarta, 2006. Brigham, E. F., dan J. F. Weston, “Dasar-Dasar Manajemen Keuangan Jilid 2 Edisi Kesembilan”, Penerbit Erlangga, Jakarta, 1997. Clarensia, Jeany, Sri Rahayu dan Nur Azizah, “Pengaruh Likuiditas, Profitabilitas, Pertumbuhan Penjualan dan Kebijakan Deviden Terhadap Harga Saham Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2008-2010”, Jurnal Universitas Budi Luhur, Jakarta, 2011. Darmadji T, dan Hendy M. Fakhfuddin, Pasar Modal Di Indonesia”, Salemba Empat, Jakarta, 2001. Darsono dan Ashari, ” Pedoman Praktis Memahami Laporan Keuangan”, Andi, Yogyakarta, 2005, Ghozali, Imam, “Aplikasi Analisis Multivariate dengan program SPSS”, BP UNDIP, Semarang, 2005. Harahap, Sofyan Syafri. “Analisis Kritis Atas Laporan Keuangan”, Rajawali Pers, Jakarta, 2007. Hartono, Jogiyanto, “Teori Portofolio dan Analisis Investasi”, BPFE, Yogyakarta, 2008. Haryanto dan Toto Sugiharto, “Pengaruh Rasio Profitabilitas Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Air Minuman di BEJ” Jurnal Ekonomi dan Bisnis No. 3”, Jilid 8, 2003. Hermawati, Eka, “Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Harga Saham Perusahaan Argoindustri Yanfg Terdaftar Pada Indeks LQ45 Di Bursa Efek Indonesia”, Jurnal Universitas Gunadarma, Jakarta, 2008.

Dokumen yang terkait

Pengaruh Tingkat Likuiditas, Solvabilitas dan Efisiensi Terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

1 49 84

Pengaruh Economic Value Added dan Rasio Profitabilitas terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Jasa yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

2 67 80

Pengaruh Rasio Profitabilitas dan Rasio Solvabilitas Terhadap Harga Saham Pada Industri Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

2 72 95

Pengaruh Rasio Likuiditas, Profitabilitas Dan Solvabilitas Bank Terhadap Opini Audit Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia.

0 59 110

Pengaruh Likuiditas, Profitabilitas Dan Solvabilitas Terhadap Market Value Saham Perbankan Di Bursa Efek Indonesia

1 26 113

Pengaruh Informasi Arus Kas dan Rasio Profitabilitas terhadap Harga Saham pada Perusahaan Real Estate dan Properti yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

1 51 89

Pengaruh Rasio Likuiditas, Profitabilitas dan Solvabilitas terhadap Harga Saham (Studi Empiris pada Industri Perbankan yang Terdaftar Di Bursa Efek

1 6 102

Pencapaian Rasio Profitabilitas Melalui Rasio Likuiditas, Rasio Aktivitas dan Rasio Solvabilitas pada Perusahaan Sub Sektor Otomotif dan Komponennya yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 4 1

Pengaruh Rasio Profitabilitas dan Laba Per Lembar Saham Terhadap Harga Saham Studi pada Perusahaan Sektor Telekomunikasi yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

7 49 63

Pengaruh Economic Value Added dan Rasio Profitabilitas terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Jasa yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 1 10