Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

6

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang ada maka dapat diidentifikasi berbagai masalah sebagai berikut: 1. Kurangnya sarana dan prasarana pembelajaran pendidikan jasmani. 2. Sarana dan prasarana yang standar kurang tepat dalam pembelajaran pendidikan jasmani bagi peserta didik sekolah dasar. 3. Belum diketahui seberapa tinggi kreativitas guru pendidikan jasmani di sekolah dasar Negeri Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul Yogyakarta dalam memodifikasi sarana dan prasarana pembelajaran pendidikan jasmani.

C. Pembatasan Masalah

Agar permasalahan tidak terlalu luas, maka dalam penelitian ini perlu adanya pembatasan masalah yang akan diteliti dengan tujuan agar hasil penelitian lebih terarah. Agar lebih terarah penelitian ini dibatasi hanya pada “Kreativitas Guru Pendidikan Jasmani dalam Memodifikasi Sarana dan Prasarana Pembelajaran di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul Yogyakarta”.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah, identifikasi masalah, serta pembatasan masalah yang telah diuraikan tersebut, maka perumusan permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah “Seberapa tinggi tingkat kreativitas guru pendidikan jasmani dalam memodifikasi sarana dan prasarana pembelajaran di sekolah dasar Negeri Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul Yogyakarta ”. 7

E. Tujuan Penelitian

Seiring dengan rumusan masalah yang telah dirumuskan maka tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa tinggi tingkat kreativitas guru pendidikan jasmani dalam memodifikasi sarana dan prasarana pembelajaran di sekolah dasar Negeri Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul Yogyakarta ”.

F. Manfaat Penelitian

Berdasarkan ruang lingkup dan permasalahan yang diteliti dalam penelitian ini diharapkan mempunyai manfaat bagi berbagai pihak baik secara teoritis maupun praktis, manfaat tersebut sebagai berikut: 1. Manfaat Teoritis a. Agar dapat digunakan sebagai bahan informasi serta kajian penelitian selanjutnya khususnya bagi para pemerhati pendidikan maupun se- profesi dalam membahas peningkatan kemampuan kreativitas guru pendidikan jasmani untuk mengatasi masalah yang terkait sarana dan prasarana. 2. Manfaat Praktis a. Bagi pengawas, menjadi bahan pertimbangan untuk pembinaan kemampuan guru pendidikan jasmani di sekolah dasar. b. Bagi sekolah, menjadi bahan masukan dalam usaha mengatasi masalah sarana dan prasarana sehingga pihak sekolah lebih memperhatikan pentingnya sarana dan prasarana untuk menunjang proses pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan. 8 c. Bagi pihak guru pendidikan jasmani, menjadi tambahan referensi bagi guru dalam meningkatkan kreativitasnya. 9

BAB II KAJIAN PUSTAKA

Dokumen yang terkait

KREATIVITAS GURU DALAM MEMODIFIKASI SARANA DAN PRASARANA PENJAS SE KAB JEPARA

7 50 123

DAMPAK SARANA DAN PRASARANA OLAHRAGA DI SEKOLAH TERHADAP KREATIVITAS GURU DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI : Studi Deskriptif SMP Kecamatan Bojongloa Kaler Kota Bandung.

0 3 31

KEADAAN SARANA DAN PRASARANA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI DI SEKOLAH DASAR SE-GUGUS SUMBERAGUNG KECAMATAN MOYUDAN KABUPATEN SLEMAN.

0 0 108

KETERSEDIAAN SARANA DAN PRASARANA PENDIDIKAN JASMANI DI SMA NEGERI SE-KABUPATEN BANTUL DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA.

0 0 156

Peran Guru Pendidikan Jasmani Terhadap Kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka Di Sekolah Dasar Negeri Se Kecamatan sewon Kabupaten Bantul DIY Tahun 2016.

0 15 99

TINGKAT KREATIVITAS GURU PENJAS DALAM MEMODIFIKASI SARANA DAN PRASARANA PEMBELAJARAN PENJAS DI SD NEGERI SE-KECAMATAN GALUR KABUPATEN KULON PROGO TAHUN 2015.

1 4 89

KREATIVITAS GURU PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN DALAM MEMODIFIKASI SARANA PRASARANA PENJAS DI SD NEGERI SE-GUGUS GIRIKERTO KECAMATAN TURI KABUPATEN SLEMAN.

0 3 155

TINGKAT KREATIVITAS GURU UNTUK MENGATASI KETERBATASAN SARANA PRASARANA DALAM PROSES PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN KALIGESING KABUPATEN PURWOREJO.

0 7 102

SURVEI SARANA DAN PRASARANA PENDIDIKAN JASMANI DI SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN SELOPAMPANG KABUPATEN TEMANGGUNG.

1 4 176

SURVEI KREATIFITAS GURU PENDIDIKAN JASMANI DALAM MEMODIFIKASI SARANA PRASARANA PENJAS DI SMP SE–KECAMATAN PLUPUH KABUPATEN SRAGEN TAHUN 2015 -

0 0 53