Tugas Lembar kerja Peserta Didik Tujuan Kegiatan Pembelajaran Uraian Materi Model Garis

Melakukan Pemotretan Model Garis 15 Kamar gelap merupakan persyaratan tempat berlangsungnya proses reproduksi untuk mendapatkan hasil produksi secara sempurna karena disini kita bekerja dengan bahan yang peka cahaya.

d. Tugas

a. Buatlah gambar kamar gelap b. Buatlah daftar alat-alat perlengkapan yang harus dipersiapkan dalam kamar gelap

e. Lembar kerja Peserta Didik

o Alat : - Penggaris - Pensil dan penghapus - Drawing pen o Bahan : - Kertas BC putih uk. A3 o Keselamatan Kerja - Ikuti instruksi yang diberikan oleh guru mata pelajaran - Usahakan gambar harus selalu bersih dan rapi o Langkah Kerja - Menyiapkan alat dan bahan - Membuat Sketsa gambar kamar gelap - Memindahkan gambar sketsa pada kertas BC dengan ukuran Yang sudah ditentukan - Membuat daftar alat-alat perlengkapan kamar gelap Melakukan Pemotretan Model Garis 16 Semarang, ...................................... Guru Mata Pelajaran Siswa ...................................... ............................................... NIP................................. NIS ........................................ Melakukan Pemotretan Model Garis 17

a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran

Setelah mempelajari kegiatan belajar diharapkan Anda dapat: - Peserta didik dapat menjelaskan jenis-jenis model Garis

b. Uraian Materi Model Garis

Model garis yang baik ialah gambar dengan warna hitam pekat atau yang tertutup baik pada kertas putih-kusam dan licin. Garis-garis dan titik-titik yang sangat halus membuat pekerjaan tidak terlalu mudah, tetapi tidak perlu menimbulkan kesulitan asalkan tertutup dengan baik.  Gambar-afdruk susunan huruf Gambar-afdruk susunan huruf dapat direproduksi dengan baik, bila itu adalah gambar afdruk susunan huruf yang baik pada kertas atau bahan- bahan lainnya yang baik pula, dicetak dengan tekanan yang tepat dan yang lain kehitamannya merata.  Gambar-garis pada bahan tembus cahaya calqueer Model semacam ini dapat menimbulkan kesulitan, bila bahan tembus cahayanya terlalu tebal. Karena penerangan, disekitar gambar garis terjadi bayang-bayang inti yang menyebabkan pelebaran dalam perwujudan kembali.  Tulisan Mesin-tik Tulisan ini dapat menimbulkan kesulitan pada pemotretan garis, kalau terdapat huruf-huruf yang tidak tertutup dengan baik atau yang patah- patah.  Gambar-garis pada kertas bernoda atau kertas menguning Gambar semacan itu biasanya memerlukan kerja penutupan tambahan. Melakukan Pemotretan Model Garis 18 Gambar-afdruk dari etsa tua atau ukiran tembaga yang memuat garis- garis rambut yang sangat halus dan bagian-bagian besar tetapi sangat mendetail, juga afdruk raster yang harus direproduksi lagi menurut yang disebut sistim titik – demi – titik dapat dianggap sebagai model halus. Melalui teknik khusus dari model-model semacam itu masih dapat diperoleh negatif garis yang bagus. Pengaruh dari pembesaran dan pengecilan Pengaruh dari pembesaran dan pengecilan model garis akan berpengaruh langsung pada mutu perwujudan kembali. Pembesaran yang berlebihan menyebabkan kekurangan-kekurangan yang ada pada model yang sangat mengganggu pada proses reproduksi, dan pengecilan yang berlebihan akan menghilangkan detail-detail yang ada.

c. Rangkuman